25.2 C
Pekanbaru
Jumat, 14 Februari 2025

Pemko Cari Solusi Atasi Sampah Menumpuk

Evaluasi Pihak Ketiga, Kaji Kerja Sama RT

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru mengkaji rencana kerja sama pengangkutan sampah yang melibatkan ketua RT, RW, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), dan lembaga lainnya. Ini dilakukan agar pengangkutan sampah tak dikerjakan lagi oleh pihak ketiga.

Sekretaris Kota (Sekko) Pekanbaru, Indra Pomi Nasution menyebutkan, pemko mengevaluasi pengelolaan angkutan sampah yang saat ini berlangsung. Evaluasi dilakukan seiring masih didapati tumpukan sampah pada Tempat Penampungan Sementara (TPS) resmi maupun liar di luar jam buang sampah.

”Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan telah berupaya semaksimal mungkin dalam menangani dan mengelola sampah, namun masih terjadi penumpukan sampah,” ujar Indra Pomi Ahad (14/7).

Ia menuturkan, penumpukan sampah terjadi karena kurangnya sosialisasi jam buang sampah kepada masyarakat. Sehingga, proses pengangkutan sampah tidak maksimal.

”Terkait kerja sama pengangkutan sampah dengan pihak ketiga, kami sedang melakukan evaluasi. Saat ini, kami juga sedang melakukan kajian-kajian terhadap perencanaan kerja sama melalui ketua RT, RW, LPM dan lembaga swadaya lainnya di lima belas kecamatan,” terangnya.

Baca Juga:  Pemko Ancam Cabut Izin THM Pelanggar Perda

Adapun di sisi lain, pemko juga telah berinovasi dalam pengelolaan sampah dengan perangkat lunak (software) dari teknologi smartphone untuk mampu mengontrol secara lebih dekat.

Lanjutnya, sistem pengelolaan sampah dengan perangkat lunak ini dinilai lebih cepat dan efisien dengan cara melakukan kampanye pemisahan sampah, melakukan pemetaan setiap wilayah menggunakan teknologi (zonasi digital) dari pusat pengelompokkan (agregasi) sampah, titik transit, dan tempat pembuangan sampah.

”Ini memudahkan pengoptimalan sumber daya dan redistribusi,” jelas Indra Pomi.

- Advertisement -

Pemko juga melakukan sinergi antara pemerintah bersama pemulung dan operator swasta sebagai media untuk menyelaraskan program dan kegiatan di bidang angkutan persampahan.

”DLHK juga terus menyosialisasikan kepada masyarakat terkait waktu-waktu pembuangan sampah di TPS-TPS yang sudah kami ditetapkan,” sebutnya.

Baca Juga:  335 Bidang Tanah Aset Pemko Belum Bersertifikat 

TPST Kapasitas 5 Ton Akan Dibangun di Rumbai Barat

Sebelumnya, Indra Pomi meninjau lokasi yang akan dibangun Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di Jalan Sri Sejahtera, Kelurahan Agrowisata, Kecamatan Rumbai Barat.

Adapun pembangunan TPST ini kerja sama antara Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) dengan Perkumpulan Pengelola Sampah dan Bank Sampah Nusantara (Perbanusa).

”TPST ini akan dibangun atas kerja sama KTNA dengan Perbanusa. Perbanusa ini organisasi yang mengolah sampah menjadi pupuk dan bahan bakar bagi kendaraan,” sambungnya.

TPSTP akan dibangun berkapasitas lima ton per hari.

”Saya sudah mencoba hasil pengolahan sampah menjadi biosolar. Ini adalah terobosan baru dalam bidang pengelolaan sampah. Sehingga, sampah berguna dalam menggerakan roda perekonomian,” tutupnya.(yls)

Laporan JOKO SUSILO, Kota

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos
spot_img

BERITA LAINNYA

Tenaga Honorer di Kuansing Dirumahkan

Sayangnya, Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kuansing belum mengantongi data berapa jumlah keseluruhan honorer yang di rumahkan. Tenaga honorer yang ada tidak dilaporkan  oleh masing-masing OPD di Kuansing. 

Perbaiki Ramdoor Rusak Dimakan Usia, Dermaga I Ro-Ro Air Putih Bengkalis Ditutup Sepekan

Setelah sebelumnya, dilakukan perbaikan pada movable bridge (MB) beberapa waktu lalu dan sempat ditutup selama empat bulan pada 2024, kini Dermaga I Ro-Ro Air Putih Bengkalis kembali ditutup selama sepekan, karena ada perbakan ramdoor yang rusak.

Lima Kandidat Rektor UIN untuk Periode 2025-2029 Dirilis

Sesuai tahapan, kelima bakal calon rektor punya waktu hingga 20 Februari 2025 untuk mengirimkan dokumen pencalonan untuk mendapatkan pertimbangan kualitatif dari Senat UIN Suska Riau.

Persoalan sampah di Kota Pekanbaru, Diangkut, Sampah Masih Menumpuk

Persoalan sampah di Kota Pekanbaru terus terjadi. Tumpukan sampah masih terlihat di banyak ruas jalan hingga menyebarkan bau tak sedap. Sampah juga menumpuk di beberapa pasar. Salah satunya di Pasar Cik Puan, Jalan Tuanku Tambusai.