SIAK (RIAUPOS.CO) – Administratur PT Kimia Tirta Utama (KTU) Hubbal K Sembiring bersama Chief Data Officer (CDO) Arif Hardiman menghadiri peresmian Kodim 0321/Siak oleh Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin SIP MM pada Kamis (25/11) siang.
Dikatakan Hubbal K Sembiring, kehadirannya sebagai bentuk dukungan perusahaan terhadap Forkopimda, sehingga terjalin sinergi antara Forkopimda dengan perusahaan yang ada di Kabupaten Siak, termasuk dengan PT KTU.
"Kami memiliki kewajiban untuk bermitra dengan Pemkab Siak dan Forkopimda. Dengan diresmikan Kodim 0322/Siak, semakin lengkap Forkopimda, semakin maksimal kemitraan," ungkap Hubbal.
Kemitraan sangat perlu dijalin untuk semakin maksimalnya operasional dan jalannya perusahaan yang dipimpinnya.
Koordinasi akan tetap dilakukan, sebab semua itu akan bermuara untuk kesejahteraan masyarakat sekitar perusahaan.
Forkopimda bagian yang tak terpisahkan bagi kami. Kami terus memupuk dan menjaga kemitraan agar tetap berjalan harmonis, sejalan dengan cita cita Kabupaten Siak, Siak Hijau, Siak Cerdas dan masyarakatnya religius dan sejahtera.
"Kami selalu membuka diri, dan menerima saran dan kritik pembangunan, demi kemajuan dan keberlangsungan perusahaan kami," ucap Hubbal.
Makanya pihaknya hadir dan memberikan dukungan penuh untuk sempurnanya Forkopimda dan maksimalnya jalinan kemitraan.
Sementara CDO Arif Hardiman menambahkan, sejatinya selain menjaga kemitraan dengan Forkopimda, pihaknya juga menjaga lingkungan sekitar perusahaan, baik dari karhutla dengan Siak Hijau, maupun bidang pendidikan dan kemandirian masyarakat.
"Kami tidak ingin berjalan sendiri. Kami ingin bersama maju dengan masyarakat sekitar. Kami ingin ambil bagian untuk kesejahteraan masyarakat. Makanya kami bermitra dengan Forkopimda," ucap Arif Hardiman.
Selanjutnya Arif Hardiman dan Administratur Hubbal K Sembiring mengucapkan selamat atas peresmian Kodim 0322/Siak. Semoga menjadi suluh Kabupaten Siak dan di hati masyarakat.(ifr/mng)