Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Pelaku Jambret Maut di Jalan Pattimura Ditangkap

PEKANBARU (PEKANBARU) – Penyidik Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Pekanbaru akhirnya berhasil mengamankan dua tersangka jambret maut atau yang mengakibatkan seseorang meninggal dunia. Tersangka berinisial MAAP alias Abay (21) diamankan di Sijunjung, Sumatera Barat, pada Jumat (18/9).

"Tersangka MAPP kita amankan berdasar pengembangan dari tersangka MA yang diamankan sebelumnya pada 8 September lalu. Dikarenakan MAPP melawan petugas, maka dilakukan tindakan terukur (ditembak red) ," jelas Kapolres Pekanbaru Kombespol Nandang Mu'min Wijaya melalui Kasatreskrim Kompol Awalludin Syam yang didampingi Kanit Opsnal Iptu M Aprino.

Lebih dari itu, kasus tindak pidana 365 yang mengakibatkan orang meninggal dunia, telah selesai. Dikisahkannya lagi, insiden itu terjadi di Jalan Pattimura, Sail, Pekanbaru pada 29 Agustus lalu. Di mana korban yang sudah paruh baya bernama Sumiati , nyawanya terenggut akibat insiden itu.

Baca Juga:  Pencatatan Nama Minimal Dua Kata Permudah Urus Berbagai Dokumen

Saat itu korban memakai kalung besi dan emas. Nah, yang dicoba ditarik itu kalung besi namun tidak lepas. Sehingga korban terjatuh dan kepala korban yang tidak pakai helm terbentur ke aspal.

Untuk diketahui, tersangka pernah masuk penjara pada 2017 lalu dengan kasus yang sama dan keluar pada 2019. 

 

Laporan: Sofiah (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

PEKANBARU (PEKANBARU) – Penyidik Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Pekanbaru akhirnya berhasil mengamankan dua tersangka jambret maut atau yang mengakibatkan seseorang meninggal dunia. Tersangka berinisial MAAP alias Abay (21) diamankan di Sijunjung, Sumatera Barat, pada Jumat (18/9).

"Tersangka MAPP kita amankan berdasar pengembangan dari tersangka MA yang diamankan sebelumnya pada 8 September lalu. Dikarenakan MAPP melawan petugas, maka dilakukan tindakan terukur (ditembak red) ," jelas Kapolres Pekanbaru Kombespol Nandang Mu'min Wijaya melalui Kasatreskrim Kompol Awalludin Syam yang didampingi Kanit Opsnal Iptu M Aprino.

- Advertisement -

Lebih dari itu, kasus tindak pidana 365 yang mengakibatkan orang meninggal dunia, telah selesai. Dikisahkannya lagi, insiden itu terjadi di Jalan Pattimura, Sail, Pekanbaru pada 29 Agustus lalu. Di mana korban yang sudah paruh baya bernama Sumiati , nyawanya terenggut akibat insiden itu.

Baca Juga:  Pencuri Perkenalkan Diri kepada Polisi

Saat itu korban memakai kalung besi dan emas. Nah, yang dicoba ditarik itu kalung besi namun tidak lepas. Sehingga korban terjatuh dan kepala korban yang tidak pakai helm terbentur ke aspal.

- Advertisement -

Untuk diketahui, tersangka pernah masuk penjara pada 2017 lalu dengan kasus yang sama dan keluar pada 2019. 

 

Laporan: Sofiah (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari