Selasa, 14 Januari 2025

Cooling System Pilkada 2024

Kapolsek Bangkinang Kota Sosialisasikan Pilkada Damai pada Masyarakat Kelompok Tani

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Kapolsek Bangkinang Kota, Iptu Fitri Yeni menghadiri undangan dari kelompok tani untuk melakukan musyawarah terkait pembentukan kepengurusan baru. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek juga menyampaikan imbauan terkait Cooling System dalam rangka mensukseskan Pemilu Damai 2024 di wilayah Bangkinang, Kamis (7/11/24).

Usai musyawarah yang berlangsung dengan tertib, Kapolsek mengingatkan warga kelompok tani untuk menjaga suasana yang aman dan damai menjelang Pemilu, khususnya Pilkada serentak yang akan diselenggarakan di seluruh wilayah Indonesia. Ia mengingatkan pentingnya untuk saling menjaga keharmonisan dalam masyarakat dan bijak dalam menerima informasi, terutama menghindari berita hoaks yang bisa memicu perpecahan.

“Pilkada akan membawa perbedaan pilihan di masyarakat. Mari kita sikapi perbedaan tersebut dengan bijak, tetap menjaga silaturahmi, dan saling menghargai. Tujuan kita sama, yakni menciptakan masyarakat yang maju dan sejahtera,” ujar Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Kapolsek Bangkinang Kota.

Baca Juga:  Kapolres Pelalawan Wujudkan Cita-Cita Keluarga Kurang Mampu untuk Punya Sepeda

Iptu Fitri Yeni juga mengajak warga untuk berperan aktif dalam Pemilu, terutama dengan tidak golput, karena setiap suara sangat berpengaruh terhadap hasil Pemilu. Selain itu, ia juga mengingatkan untuk menjaga situasi Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) tetap kondusif selama proses Pemilu berlangsung.

“Mari bersama sama menjaga situasi Kamtibmas menjelang Pelaksanaan Pilkada Damai tahun 2024. Jangan terprovokasi oleh berita-berita Hoax yg akan membuat perpecahan dimasyarakat,” ujar Kapolsek.

“Kita boleh berbeda pilihan pada Pemilu 2024 ini akan tetapi tetap jaga persatuan dan kesatuan, jangan sampai perbedaan pilihan merusak persatuan diantara kita,” sambungnya.

Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk datang ke TPS melaksanakan pencoblosan pada 27 November mendatang.

Baca Juga:  Polres Kampar Pimpin Upacara Pemberangkatan Personil PAM TPS, Siap Amankan Pilkada Kampar 2024

“Jangan sampai Golput karena satu suara saja sangat mempengaruhi kemenangan masing-masing calon. Mari kita sukseskan pemilu tahun 2024 yang aman, damai dan kondusif,” pungkasnya.






Reporter: Redaksi Riau Pos Riau Pos

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Kapolsek Bangkinang Kota, Iptu Fitri Yeni menghadiri undangan dari kelompok tani untuk melakukan musyawarah terkait pembentukan kepengurusan baru. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek juga menyampaikan imbauan terkait Cooling System dalam rangka mensukseskan Pemilu Damai 2024 di wilayah Bangkinang, Kamis (7/11/24).

Usai musyawarah yang berlangsung dengan tertib, Kapolsek mengingatkan warga kelompok tani untuk menjaga suasana yang aman dan damai menjelang Pemilu, khususnya Pilkada serentak yang akan diselenggarakan di seluruh wilayah Indonesia. Ia mengingatkan pentingnya untuk saling menjaga keharmonisan dalam masyarakat dan bijak dalam menerima informasi, terutama menghindari berita hoaks yang bisa memicu perpecahan.

- Advertisement -

“Pilkada akan membawa perbedaan pilihan di masyarakat. Mari kita sikapi perbedaan tersebut dengan bijak, tetap menjaga silaturahmi, dan saling menghargai. Tujuan kita sama, yakni menciptakan masyarakat yang maju dan sejahtera,” ujar Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Kapolsek Bangkinang Kota.

Baca Juga:  Kapolres Kampar Gelar Upacara Sumpah Pemuda Ke-96, Himbau Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada

Iptu Fitri Yeni juga mengajak warga untuk berperan aktif dalam Pemilu, terutama dengan tidak golput, karena setiap suara sangat berpengaruh terhadap hasil Pemilu. Selain itu, ia juga mengingatkan untuk menjaga situasi Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) tetap kondusif selama proses Pemilu berlangsung.

- Advertisement -

“Mari bersama sama menjaga situasi Kamtibmas menjelang Pelaksanaan Pilkada Damai tahun 2024. Jangan terprovokasi oleh berita-berita Hoax yg akan membuat perpecahan dimasyarakat,” ujar Kapolsek.

“Kita boleh berbeda pilihan pada Pemilu 2024 ini akan tetapi tetap jaga persatuan dan kesatuan, jangan sampai perbedaan pilihan merusak persatuan diantara kita,” sambungnya.

Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk datang ke TPS melaksanakan pencoblosan pada 27 November mendatang.

Baca Juga:  Putusan Hukum Belum Inkrah, Pelantikan M Haris sebagai Kades Diprotes

“Jangan sampai Golput karena satu suara saja sangat mempengaruhi kemenangan masing-masing calon. Mari kita sukseskan pemilu tahun 2024 yang aman, damai dan kondusif,” pungkasnya.






Reporter: Redaksi Riau Pos Riau Pos
Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari