SIAK (RIAUPOS.CO) – Meluapnya Sungai Mandau karena tingginya intensitas hujan, menyebabkan 134 rumah warga di Kampung Muara Kelantan dan Muara Bungkal, Kecamatan Sungai Mandau, Kabupaten Siak terdampak banjir.
Demikian dikatakan Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Siak Muhamad Rasyid. Tingginya banjir bervariasi, mulai dari semata kaki, sampai sepinggang orang dewasa.
Muhamad Rasyid membenarkan, penetapan Siak siaga darurat banjir sebagaimana diumumkan BPBD Provinsi Riau. Kabupaten Siak siaga darurat banjir bersama delapan kabupaten kota lainnya.
“Kami sudah turun ke lokasi banjir, dan membantu warga melakukan evakuasi barang-barang dan ternak,” terang Muhamad Rasyid.
Untuk bantuan, pihaknya masih menunggu dari BPBD Provinsi Riau. Ketika bantuan turun, akan langsung menyalurkannya.
Tapi biasanya dari Pemkab Siak, Dinas Sosial, dan Baznas gerak cepat memberikan bantuan. Sedangkan untuk warga yang sakit, Diskes bersama Puskesmas langsung siaga.
Muhamad Rasyid dan timnya juga memasang tenda untuk menampung warga yang mengungsi. Sebab banjir menyebabkan aktivitas warga menjadi lumpuh.
Lebih jauh dijelaskan Muhamad Rasyid, sebelumnya di Samsam Kandis juga terdampak banjir, namun saat ini kondisinya sudah membaik.
“Ada beberapa titik yang terjadi genangan, seperti di Kecamatan Bungaraya, Kecamatan Sungai Apit dan Koto Gasib,” terang Muhamad Rasyid.
Mendengar informasi ada yang banjir, pihaknya langsung bergerak cepat untuk memasang tenda, serta membantu warga menyelamatkan barang barang yang dianggap berharga, termasuk hewan ternak. Sejauh ini, pihaknya hanya membantu yang bisa dilakukan.(mng)