RIAUPOS.CO – Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) diminta dapat memaksimalkan pelayanan publik bagi masyarakat, kendati pada saat ini tengah berlangsung ibadah puasa.
Di mana pelaksanaan ibadah puasa dinilai tak menjadi halangan bagi setiap pihak untuk dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, baik mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan, sampai ke tingkat kelurahan dan kepenghuluan (desa, red).
Harapan itu disampaikan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rohil Basiran Nur Efendi SE MIP, Selasa (26/3).
Dikatakannya, perlu pelayanan yang maksimal agar bisa dijangkau oleh masyarakat luas, terutama yang berkaitan dengan pelayanan yang berhubungan dengan pengurusan administrasi dan sebagainya. “Kami mengharapkan agar hal ini menjadi perhatian dari Pemkab Rohil untuk tetap bisa memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat, dan menjangkau ke kepenghuluan yang ada,” kata Basiran.
Menurutnya, dengan kondisi wilayah Rohil yang ada maka terdapat sejumlah wilayah kepenghuluan yang cukup jauh, hal itu harusnya dapat menjadi perhatian agar apa yang menjadi hak masyarakat seperti terpenuhinya pada akses infrastruktur, akses publik lainnya tetap dapat berjalan dengan baik.
“Hendaknya dengan perbedaan kondisi wilayah yang ada tidak menjadi masalah, walaupun ada yang jauh dari pusat kota namun untuk pelayanan bagi masyarakat harus tetap yang baik,” katanya.
Ia mengharapkan pemerintah daerah bisa melakukan terobosan jika diperlukan guna memastikan agar pelayanan publik bisa sama-sama dirasakan oleh masyarakat dengan tingkat kualitas yang terbaik.(adv)
RIAUPOS.CO – Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) diminta dapat memaksimalkan pelayanan publik bagi masyarakat, kendati pada saat ini tengah berlangsung ibadah puasa.
Di mana pelaksanaan ibadah puasa dinilai tak menjadi halangan bagi setiap pihak untuk dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, baik mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan, sampai ke tingkat kelurahan dan kepenghuluan (desa, red).
- Advertisement -
Harapan itu disampaikan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rohil Basiran Nur Efendi SE MIP, Selasa (26/3).
Dikatakannya, perlu pelayanan yang maksimal agar bisa dijangkau oleh masyarakat luas, terutama yang berkaitan dengan pelayanan yang berhubungan dengan pengurusan administrasi dan sebagainya. “Kami mengharapkan agar hal ini menjadi perhatian dari Pemkab Rohil untuk tetap bisa memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat, dan menjangkau ke kepenghuluan yang ada,” kata Basiran.
- Advertisement -
Menurutnya, dengan kondisi wilayah Rohil yang ada maka terdapat sejumlah wilayah kepenghuluan yang cukup jauh, hal itu harusnya dapat menjadi perhatian agar apa yang menjadi hak masyarakat seperti terpenuhinya pada akses infrastruktur, akses publik lainnya tetap dapat berjalan dengan baik.
“Hendaknya dengan perbedaan kondisi wilayah yang ada tidak menjadi masalah, walaupun ada yang jauh dari pusat kota namun untuk pelayanan bagi masyarakat harus tetap yang baik,” katanya.
Ia mengharapkan pemerintah daerah bisa melakukan terobosan jika diperlukan guna memastikan agar pelayanan publik bisa sama-sama dirasakan oleh masyarakat dengan tingkat kualitas yang terbaik.(adv)