Selasa, 11 Maret 2025
spot_img

Lomba MTQ Antar Kompi Meriahkan HUT ke-63 Yonif 132/Bima Sakti

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Dalam rangka memperingati  HUT ke-63 Batalyon Infanteri (Yonif) 132/Bima Sakti Salo, menggelar lomba Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) antar Kompi.

Perlombaan yang dilaksanakan di Aula Dojang Yongmoodo Yonif 132/BS dibuka langsung oleh Danyonif 132/BS Letkol Inf Ahmad Fauzi, Kamis (3/2/2022) malam.

Turut hadir dalam perlombaan ini, Wadan Yonif 132/BS Kapten Inf Zulfikar Rakita Dewa, para Danki, perwira dan personel masing-masing Kompi.

Sebagai juri lomba MTQ pada HUT ke-63 Yonif 132/BS adalah Ustaz H Basri Rais SAg MSy.

Dalam sambutannya, Danyonif 132/BS Letkol Inf Ahmad Fauzi mengatakan, lomba MTQ ini diselenggarakan untuk menambah semangat kekompakan antar prajurit.

"Untuk menguatkan pondasi hati dalam menjalankan perintah agama, sekaligus mengasah kemampuan personel dalam hal keagamaan," ucap Danyonif 132/BS Letkol Inf Ahmad Fauzi.

Baca Juga:  Kamsol: Penting Jalin Komunikasi dengan Forkopimda

Dengan digelarnya kegiatan itu, Danyonif Ahmad berharap agar iven tersebut mampu membentuk pondasi hati, pikiran serta keimanan para peserta. Terutama ketika menjalankan tugas dan kewajiban.

"Sebagai abdi negara dan abdi masyarakat kita harus memiliki ketenangan hati dan pikiran. Serta selalu berfikir positif dan berbuat yang terbaik," kata Danyonif Ahmad.

Masing-masing Kompi mengirimkan satu perwakilannya, antara lain Kompi Markas Prada Beneka Syandra, Kompi A Prada Rendi Dipadri, Kompi B Pratu Samba Ora, Kompi C Prada Angga dan Kompi Bant Pratu M Rizky Perangin.

Lomba MTQ ini adalah salah satu rangkaian untuk memeriahkan HUT ke-63 Yonif 132/BS. Sebelumnya masih berjalan lomba olahraga umum, voli pantai, sepakbola, takraw, dan tarik tambang.

Baca Juga:  Manager PLN UPDK Pekanbaru Walkdown ke PLTA Koto Panjang

 

Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)

Editor: Erwan Sani

 

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Dalam rangka memperingati  HUT ke-63 Batalyon Infanteri (Yonif) 132/Bima Sakti Salo, menggelar lomba Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) antar Kompi.

Perlombaan yang dilaksanakan di Aula Dojang Yongmoodo Yonif 132/BS dibuka langsung oleh Danyonif 132/BS Letkol Inf Ahmad Fauzi, Kamis (3/2/2022) malam.

Turut hadir dalam perlombaan ini, Wadan Yonif 132/BS Kapten Inf Zulfikar Rakita Dewa, para Danki, perwira dan personel masing-masing Kompi.

Sebagai juri lomba MTQ pada HUT ke-63 Yonif 132/BS adalah Ustaz H Basri Rais SAg MSy.

Dalam sambutannya, Danyonif 132/BS Letkol Inf Ahmad Fauzi mengatakan, lomba MTQ ini diselenggarakan untuk menambah semangat kekompakan antar prajurit.

"Untuk menguatkan pondasi hati dalam menjalankan perintah agama, sekaligus mengasah kemampuan personel dalam hal keagamaan," ucap Danyonif 132/BS Letkol Inf Ahmad Fauzi.

Baca Juga:  Bisa Tatap Muka, Keluarga Warga Binaan Lapas Bangkinang Bahagia

Dengan digelarnya kegiatan itu, Danyonif Ahmad berharap agar iven tersebut mampu membentuk pondasi hati, pikiran serta keimanan para peserta. Terutama ketika menjalankan tugas dan kewajiban.

"Sebagai abdi negara dan abdi masyarakat kita harus memiliki ketenangan hati dan pikiran. Serta selalu berfikir positif dan berbuat yang terbaik," kata Danyonif Ahmad.

Masing-masing Kompi mengirimkan satu perwakilannya, antara lain Kompi Markas Prada Beneka Syandra, Kompi A Prada Rendi Dipadri, Kompi B Pratu Samba Ora, Kompi C Prada Angga dan Kompi Bant Pratu M Rizky Perangin.

Lomba MTQ ini adalah salah satu rangkaian untuk memeriahkan HUT ke-63 Yonif 132/BS. Sebelumnya masih berjalan lomba olahraga umum, voli pantai, sepakbola, takraw, dan tarik tambang.

Baca Juga:  Sambang Remaja di Lapangan Pelajar, Satresnarkoba Polres Kampar Ajak Jangan Golput

 

Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)

Editor: Erwan Sani

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari