Selasa, 17 September 2024

1.954 Nakes di Bengkalis Sudah Divaksin

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Rekap tenaga kesehatan (nakes) baik medis maupun non medis yang sudah divaksin di Bengkalis mencapai 1.954 orang hingga Ahad (7/2) kemarin. 
Demikian disampaikan Juru Bicara Satgas Covid-19 Bengkalis Ns Popi Yulia Santisa SKep, Senin (8/2). Menurut dia hampir 62,6 persen target vaksinasi yang tercapai hingga Ahad kemarin. 
“Sampai saat ini vaksinasi masih berjalan di seluruh fasilitas pelayanan kesehatan di Bengkalis, baik fasilitas milik pemerintah  maupun swasta,” terangnya.
Target pemerintah Bengkalis, pelaksanaan vaksin pemberian dosis pertama selesai sebelum tanggal 21 Februari. Karena tanggal 21 Februari mendatang akan mulai pemberian dosis kedua.
Sementara itu terkait pencanangan vaksinasi atau pemberian vaksin untuk Forkompinda dan Tokoh Masyarakat di Bengkalis sampai sekarang belum dipastikan jadwal pelaksanaannya. Pihaknya masih menunggu informasi terkait jadwal pelaksanaan pencanangannya dari kesiapan para tokoh masyarakat ini.
“Kita masih menunggu informasi jadwal pelaksanaannya. Nanti jika sudah ada akan kita sampaikan,” tegasnya.
Belum dijadwalkan pelaksanaan vaksinasi untuk tokoh masyarakat ini dibenarkan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bengkalis Amrizal Isa. Menurut dia, untuk pendataan lengkap sudah dilaksanakan.
“Hanya saja jadwal kapan dilaksanakan belum ada pemberitahuan,” kata Amrizal Isa yang juga menjadi salah satu tokoh masyarakat yang akan divaksin.
Laporan : Erwan Sani (Bengkalis)
Editor : M Ali Nurman
Baca Juga:  Alhirnya Pengemudi Mobil Merah Ditahan di Polsek Mandau
BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Rekap tenaga kesehatan (nakes) baik medis maupun non medis yang sudah divaksin di Bengkalis mencapai 1.954 orang hingga Ahad (7/2) kemarin. 
Demikian disampaikan Juru Bicara Satgas Covid-19 Bengkalis Ns Popi Yulia Santisa SKep, Senin (8/2). Menurut dia hampir 62,6 persen target vaksinasi yang tercapai hingga Ahad kemarin. 
“Sampai saat ini vaksinasi masih berjalan di seluruh fasilitas pelayanan kesehatan di Bengkalis, baik fasilitas milik pemerintah  maupun swasta,” terangnya.
Target pemerintah Bengkalis, pelaksanaan vaksin pemberian dosis pertama selesai sebelum tanggal 21 Februari. Karena tanggal 21 Februari mendatang akan mulai pemberian dosis kedua.
Sementara itu terkait pencanangan vaksinasi atau pemberian vaksin untuk Forkompinda dan Tokoh Masyarakat di Bengkalis sampai sekarang belum dipastikan jadwal pelaksanaannya. Pihaknya masih menunggu informasi terkait jadwal pelaksanaan pencanangannya dari kesiapan para tokoh masyarakat ini.
“Kita masih menunggu informasi jadwal pelaksanaannya. Nanti jika sudah ada akan kita sampaikan,” tegasnya.
Belum dijadwalkan pelaksanaan vaksinasi untuk tokoh masyarakat ini dibenarkan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bengkalis Amrizal Isa. Menurut dia, untuk pendataan lengkap sudah dilaksanakan.
“Hanya saja jadwal kapan dilaksanakan belum ada pemberitahuan,” kata Amrizal Isa yang juga menjadi salah satu tokoh masyarakat yang akan divaksin.
Laporan : Erwan Sani (Bengkalis)
Editor : M Ali Nurman
Baca Juga:  Habib Muhammad Yahya Doakan Pedekik Jadi Icon Desa Religi
Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari