Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Polisi Bangun Sanitasi Rumah Nenek Supiarti

UJUNG TANJUNG (RIAUPOS.CO) — Hidup sebatang kara dalam usia senja, dilewati Supiarti (70) dengan tinggal di rumah berupa gubuk di Jalan Pematang Padang, Tanah Putih. Rumah yang ditempati terbuat dari papan seadanya dan sudah reyot.

Tak ada kelengkapan yang layak seperti rumah masyarakat pada umumnya, terutama untuk keperluan mandi cuci dan kakus (MCK). 

Keadaan Supiarti menimbulkan keprihatinan dan perhatian dari jajaran Polres Rokan Hilir (Rohil). Lewat kegiatan rutin Jumat Barokah, personel polisi Polres Rohil mendatangi kediaman Supiarti dan melakukan kegiatan untuk memperbaiki rumah yang ditempati serta fasilitas yang diperlukan untuk sehari-harinya. 

Kegiatan Jumat Barokah dipimpin langsung Waka Polres Kompol James IS Rajagukguk SIK MH didampingi Kabag Ops Kompol Antoni L Gaol SH MH, Kasat Reskrim dan Kasat Narkoba Polres serta sejumlah personel. 

Baca Juga:  Belum Ada Kepastian Piala Presiden Festival Pacu Jalur 2019

“Ini dilakukan sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat terutama sangat membutuhkan perhatian,” kata Wakapolres didampingi Kasubag Humas AKP Juliandi SH, dan staf Briptu Nanda Gusti, Jumat (26/7). 

Personel polisi bersatu padu membuatkan tempat mandi, kakus serta politank atau tempat penampungan air.  Diterangkan kegiatan serupa telah dilaksanakan secara rutin oleh jajaran Polres Rohil dengan sasaran terutama bagi masyarakat tak mampu. Sebagai langkah mendekatkan diri dan meningkatkan silaturahmi dengan sesama.(fad)

UJUNG TANJUNG (RIAUPOS.CO) — Hidup sebatang kara dalam usia senja, dilewati Supiarti (70) dengan tinggal di rumah berupa gubuk di Jalan Pematang Padang, Tanah Putih. Rumah yang ditempati terbuat dari papan seadanya dan sudah reyot.

Tak ada kelengkapan yang layak seperti rumah masyarakat pada umumnya, terutama untuk keperluan mandi cuci dan kakus (MCK). 

- Advertisement -

Keadaan Supiarti menimbulkan keprihatinan dan perhatian dari jajaran Polres Rokan Hilir (Rohil). Lewat kegiatan rutin Jumat Barokah, personel polisi Polres Rohil mendatangi kediaman Supiarti dan melakukan kegiatan untuk memperbaiki rumah yang ditempati serta fasilitas yang diperlukan untuk sehari-harinya. 

Kegiatan Jumat Barokah dipimpin langsung Waka Polres Kompol James IS Rajagukguk SIK MH didampingi Kabag Ops Kompol Antoni L Gaol SH MH, Kasat Reskrim dan Kasat Narkoba Polres serta sejumlah personel. 

- Advertisement -
Baca Juga:  RSUD Arifin Achmad Riau Siapkan Gedung Baru Pelayanan Jantung Terpadu

“Ini dilakukan sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat terutama sangat membutuhkan perhatian,” kata Wakapolres didampingi Kasubag Humas AKP Juliandi SH, dan staf Briptu Nanda Gusti, Jumat (26/7). 

Personel polisi bersatu padu membuatkan tempat mandi, kakus serta politank atau tempat penampungan air.  Diterangkan kegiatan serupa telah dilaksanakan secara rutin oleh jajaran Polres Rohil dengan sasaran terutama bagi masyarakat tak mampu. Sebagai langkah mendekatkan diri dan meningkatkan silaturahmi dengan sesama.(fad)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari