Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Kasus Harian di Riau Masih di Atas 500 Orang

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Penambahan pasien positif Covid-19 harian di Riau terus terpantau turun dibandingkan awal bulan lalu. Pada awal Agustus, pasien positif harian mencapai 2.000 lebih per hari.

Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir menginformasikan, per Jumat (27/8) terdapat penambahan 533 pasien positif Covid-19. Total penderita Covid-19 di Riau menjadi 121.769 orang. "Sementara itu, untuk pasien yang sembuh bertambah 427 orang. Sehingga total 110.707 orang yang sudah sembuh," katanya.

Untuk kabar dukanya, juga terdapat 21 pasien yang meninggal dunia. Sehingga total pasien yang meninggal akibat Covid-19 di Riau sudah 3.609 orang.

Dari total pasien positif Covid-19 Riau, yang masih menjalani perawatan di rumah sakit sebanyak 769 orang. Sementara yang menjalani isolasi mandiri 6.684 orang.

Baca Juga:  Dibawa KPK ke Jakarta, Bupati Kuansing: Mohon Doanya Ya

"Sehingga saat ini jumlah pasien yang masih menjalani perawatan baik di rumah sakit maupun isolasi mandiri 7.453 orang," ujarnya.

Sementara itu, untuk suspect yang menjalani isolasi mandiri 3.365 orang dan yang isolasi di rumah sakit 166 orang. Total suspect yang selesai menjalani isolasi 99.872 dan yang meninggal dunia 435 orang.

Mimi berpesan, dengan terus bertambahnya pasien positif Covid-19 di Riau, agar masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan. Terutama saat beraktivitas di luar rumah.

"Mari kita sama-sama menjaga diri dan orang sekitar kita dengan terus menerapkan protokol kesehatan. Mencuci tangan, jaga jarak dan menggunakan masker," ajaknya.(sol)

   

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Penambahan pasien positif Covid-19 harian di Riau terus terpantau turun dibandingkan awal bulan lalu. Pada awal Agustus, pasien positif harian mencapai 2.000 lebih per hari.

Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir menginformasikan, per Jumat (27/8) terdapat penambahan 533 pasien positif Covid-19. Total penderita Covid-19 di Riau menjadi 121.769 orang. "Sementara itu, untuk pasien yang sembuh bertambah 427 orang. Sehingga total 110.707 orang yang sudah sembuh," katanya.

- Advertisement -

Untuk kabar dukanya, juga terdapat 21 pasien yang meninggal dunia. Sehingga total pasien yang meninggal akibat Covid-19 di Riau sudah 3.609 orang.

Dari total pasien positif Covid-19 Riau, yang masih menjalani perawatan di rumah sakit sebanyak 769 orang. Sementara yang menjalani isolasi mandiri 6.684 orang.

- Advertisement -
Baca Juga:  Hadapi PSGC, PSPS Bermain Bertahan

"Sehingga saat ini jumlah pasien yang masih menjalani perawatan baik di rumah sakit maupun isolasi mandiri 7.453 orang," ujarnya.

Sementara itu, untuk suspect yang menjalani isolasi mandiri 3.365 orang dan yang isolasi di rumah sakit 166 orang. Total suspect yang selesai menjalani isolasi 99.872 dan yang meninggal dunia 435 orang.

Mimi berpesan, dengan terus bertambahnya pasien positif Covid-19 di Riau, agar masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan. Terutama saat beraktivitas di luar rumah.

"Mari kita sama-sama menjaga diri dan orang sekitar kita dengan terus menerapkan protokol kesehatan. Mencuci tangan, jaga jarak dan menggunakan masker," ajaknya.(sol)

   

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari