JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Pekan ini, kasus penularan Covid-19 di Riau semakin mengkhawatirkan dengan membludaknya penemuan kasus-kasus baru. Bahkan tingkat kematian pun meningkat drastis, hingga kini sudah menyentuh angka 1008 kasus.
Berdasarkan laporan data harian Satgas Nasional Penanganan Covid-19, Jumat (23/4/2021) jumlah kasus positif baru meningkat sebanyak 477 orang.
Sementara pasien sembuh hanya bertambah sebanyak 242 orang. Sedangkan kasus meninggal dunia bertambah sebanyak 11 orang.
Dengan demikian, total jumlah keseluruhan kasus positif di Riau berjumlah 40.876 sedangkan total pasien sembuh 36.286 orang dan 1008 kasus meninggal dunia. Dengan demikian, kasus positif di Riau yaitu 3.582 orang.
Sedangkan perkembangan jumlah kasus nasional meningkat, hari ini terdapat 5.436 kasus baru ditemukan, totalnya mencapai 1.632.2485. kasus. Sementara pasien sembuh bertambah sebanyak 5.920 orang dengan total keseluruhan 1.487.369.
Sedangkan kasus meninggal dunia dilaporkan bertambah 174 orang, dengan total seluruhnya 44.346 kasus.
Laporan: Yusnir (Jakarta)
Editor: Eka G Putra
JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Pekan ini, kasus penularan Covid-19 di Riau semakin mengkhawatirkan dengan membludaknya penemuan kasus-kasus baru. Bahkan tingkat kematian pun meningkat drastis, hingga kini sudah menyentuh angka 1008 kasus.
Berdasarkan laporan data harian Satgas Nasional Penanganan Covid-19, Jumat (23/4/2021) jumlah kasus positif baru meningkat sebanyak 477 orang.
- Advertisement -
Sementara pasien sembuh hanya bertambah sebanyak 242 orang. Sedangkan kasus meninggal dunia bertambah sebanyak 11 orang.
Dengan demikian, total jumlah keseluruhan kasus positif di Riau berjumlah 40.876 sedangkan total pasien sembuh 36.286 orang dan 1008 kasus meninggal dunia. Dengan demikian, kasus positif di Riau yaitu 3.582 orang.
- Advertisement -
Sedangkan perkembangan jumlah kasus nasional meningkat, hari ini terdapat 5.436 kasus baru ditemukan, totalnya mencapai 1.632.2485. kasus. Sementara pasien sembuh bertambah sebanyak 5.920 orang dengan total keseluruhan 1.487.369.
Sedangkan kasus meninggal dunia dilaporkan bertambah 174 orang, dengan total seluruhnya 44.346 kasus.
Laporan: Yusnir (Jakarta)
Editor: Eka G Putra