Minggu, 7 Juli 2024

Alhamdulillah, Enam Pejabat Eselon II Pemprov Riau Sudah Sembuh dari Covid-19

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Enam pejabat eselon II yang ada di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau yang sebelumnya terkonfirmasi positif covid-19, saat ini telah dinyatakan negatif atau sembuh dari virus corona.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir. Disebutkan Mimi, untuk enam pejabat eselon II yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19, saat ini sudah seluruhnya dinyatakan negatif atau sembuh. Di mana sebelumnya para pejabat eselon II tersebut ada yang menjalani perawatan dirumah sakit serta isolasi mandiri.

- Advertisement -

"Sudah, semua pejabat eselon II yang sebelumnya positif Covid-19 sudah pulang, termasuk pak Chairul Riski yang sebelumnya sempat menjalani perawatan di rumah sakit," katanya.

Baca Juga:  Cabai Merah Sumbang Inflasi Terbesar

Enam pejabat eselon II yang positif Covid-19 dan sudah sembuh tersebut di antaranya yakni Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik, Chairul Riski. Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Alzuhra Dini Alinoni.

Selanjutnya ada Kepala Dinas Perindustrian, PerdaganganKkoperasi dan UKM, Asrizal, Kepala Dinas Kebudayaan, Yose Rizal, Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan, Herman Mahmud, dan Kepala Biro Pembangunan, Aryadi. 

- Advertisement -

 

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Enam pejabat eselon II yang ada di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau yang sebelumnya terkonfirmasi positif covid-19, saat ini telah dinyatakan negatif atau sembuh dari virus corona.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir. Disebutkan Mimi, untuk enam pejabat eselon II yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19, saat ini sudah seluruhnya dinyatakan negatif atau sembuh. Di mana sebelumnya para pejabat eselon II tersebut ada yang menjalani perawatan dirumah sakit serta isolasi mandiri.

"Sudah, semua pejabat eselon II yang sebelumnya positif Covid-19 sudah pulang, termasuk pak Chairul Riski yang sebelumnya sempat menjalani perawatan di rumah sakit," katanya.

Baca Juga:  Alat Rapid Test Tidak Cukup untuk ODP

Enam pejabat eselon II yang positif Covid-19 dan sudah sembuh tersebut di antaranya yakni Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik, Chairul Riski. Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Alzuhra Dini Alinoni.

Selanjutnya ada Kepala Dinas Perindustrian, PerdaganganKkoperasi dan UKM, Asrizal, Kepala Dinas Kebudayaan, Yose Rizal, Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan, Herman Mahmud, dan Kepala Biro Pembangunan, Aryadi. 

 

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari