Jumat, 22 November 2024

Evaluasi Penanganan Covid-19 dan Karhutla

- Advertisement -

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Riau, Jumat (12/6) sore. Dalam kunkernya kali ini, Panglima dan Kapolri akan melakukan evaluasi terhadap penanganan Covid-19 dan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Riau.

"Kunjungan Panglima TNI dan Kapolri ke Riau sekaligus mengevaluasi tentang pelaksanaan gugus tugas terhadap penanganan Covid-19 termasuk berkaitan dengan karhutla," kata Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar.

- Advertisement -

Dengan akan dievaluasinya kinerja Pemerintah Provinsi (Pemprov) bersama pihak terkait dalam hal penangangan Covid-19 dan karhutla. Gubri mengaku siap melakukan evaluasi tersebut. "Tentunya kami sudah siap dievaluasi berkenaan dengan itu. Kami juga sudah berkoordinasi dengan Danrem dan Kapolda, karena Panglima dan Kapolri juga minta laporan dari gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 dan juga tentang karhutla," sebutnya.

Dari informasi yang diterima Riau Pos, forkopimda Riau yang menyambut kedatangan Panglima dan Kapolri harus dilakukan rapid test terlebih dahulu. Termasuk para pihak yang akan melaksanakan rapat terkait Covid-19 dan karhutla.

"Petugas peliputan dan protokol dari Pemprov Riau juga sudah dilakukan rapid test tadi. Kalau tidak ada hasil rapid test negatif tidak boleh mengikuti kegiatan," kata Plt Kepala Biro Adpim Riau, Wira.

- Advertisement -

Saat ditanyakan terkait apa saja agenda kegiatan panglima TNI dan Kapolri di Riau, Wira mengatakan, sesuai agenda yang diterima pihaknya, Panglima dan Kapolri hari ini (13/6) akan melakukan peninjauan ke Pasar Kodim sekitar pukul 09.00 WIB."Baru setelah itu melakukan rapat internal tentang penanganan Covid-19 dan karhutla di Lanud Roesmin Nurjadin pada pukul 10.00 WIB," jelasnya.

Baca Juga:  Irvandi Gustari Siap Emban Tugas

TNI–Polri Cek Persiapan New Normal
Kemarin, Panglima TNI dan Kapolri terus mematangkan persiapan new normal di sejumlah daerah. Mereka berkunjung ke Batam, Kepulauan Riau untuk melihat kesiapan daerah tersebut. Menurut Hadi, Batam merupakan salah satu pintu masuk Indonesia lewat jalur udara maupun laut. Untuk itu, pemerintah daerah bersama aparat TNI–Polri dan seluruh pemangku kebijakan di Batam harus kompak.  "Langkah-langkah yang tetap harus diperhatikan adalah disiplin protokol kesehatan," ungkap Hadi.

Selama persiapan memasuki new normal, protokol kesehatan tetap penting diterapkan secara ketat. Apalagi daerah seperti Batam yang berdekatan dengan negara tetangga. Hadi menegaskan bahwa disiplin kesehatan mutlak bagi semua pihak di daerah itu. Keterangan tersebut ditekankan oleh Hadi saat meninjau Kepri Mall. "Saya bersama kapolri ke sini (Kepri Mall) untuk mengecek secara langsung," bebernya.

Orang nomor satu di tubuh TNI itu ingin mengetahui sejauh mana persiapan pusat perbelanjaan di Batam tersebut memasuki kondisi new normal.

"Aturan harus dijalankan. Pengunjung maksimal 50 persen dari total kuota mal," kata mantan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) tersebut.
Penekanan serupa sempat disampaikan saat meninjau pusat perbelanjaan di Jakarta. Idham menambahkan, manajemen Mal Kepri diharapkan membatasi jumlah pengunjung.

Baca Juga:  Rumah dan Tempat Pelaminan Terbakar

"Sesuai dengan protokol kesehatan," paparnya.

Di samping itu, penting untuk berkoordinasi dengan Gugus Tugas Covid-19 bila ditemukan adanya pengunjung dengan suhu di atas 37,5 derajat celcius. "Jangan lupa juga pengunjung tersebut juga harus dievakuasi ke ruang isolasi," kata dia.

Selain melihat langsung kesiapan Batam memasuki kenormalan baru, kemarin Hadi dan Idham juga meninjau Rumah Sakit Darurat (RSD) Covid-19 Pulau Galang atau Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang. Kedua pejabat itu datang ke sana untuk memastikan pelayanan kesehatan terhadap semua pasien di sana tidak terganggu. Mereka juga memberikan sejumlah bantuan untuk petugas medis di sana. Termasuk di antaranya dua dua unit kendaraan operasional untuk petugas medis di sana. Tidak hanya itu, mereka juga memberi bantuan lima ton beras untuk petugas medis dan masyarakat di sekitar Pulau Galang. Meski sudah bersiap memasuki new normal, panglima ingin seluruh petugas siaga.

Sampai kemarin sudah 171 pasien ditangani oleh petugas medis di RSKI Pulau Galang. Dari angka tersebut, hanya satu orang yang dirujuk. Catatan tersebut kian baik karena seluruh pasien yang dirawat di rumah sakit itu pulih. Tidak satu pun pasien meninggal dunia. Data kemarin, ada 62 pasien dirawat di sana. Sebanyak 51 pasien positif Covid-19, sebelas lainnya ODP.(sol/tau/jpg)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Riau, Jumat (12/6) sore. Dalam kunkernya kali ini, Panglima dan Kapolri akan melakukan evaluasi terhadap penanganan Covid-19 dan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Riau.

"Kunjungan Panglima TNI dan Kapolri ke Riau sekaligus mengevaluasi tentang pelaksanaan gugus tugas terhadap penanganan Covid-19 termasuk berkaitan dengan karhutla," kata Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar.

- Advertisement -

Dengan akan dievaluasinya kinerja Pemerintah Provinsi (Pemprov) bersama pihak terkait dalam hal penangangan Covid-19 dan karhutla. Gubri mengaku siap melakukan evaluasi tersebut. "Tentunya kami sudah siap dievaluasi berkenaan dengan itu. Kami juga sudah berkoordinasi dengan Danrem dan Kapolda, karena Panglima dan Kapolri juga minta laporan dari gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 dan juga tentang karhutla," sebutnya.

Dari informasi yang diterima Riau Pos, forkopimda Riau yang menyambut kedatangan Panglima dan Kapolri harus dilakukan rapid test terlebih dahulu. Termasuk para pihak yang akan melaksanakan rapat terkait Covid-19 dan karhutla.

- Advertisement -

"Petugas peliputan dan protokol dari Pemprov Riau juga sudah dilakukan rapid test tadi. Kalau tidak ada hasil rapid test negatif tidak boleh mengikuti kegiatan," kata Plt Kepala Biro Adpim Riau, Wira.

Saat ditanyakan terkait apa saja agenda kegiatan panglima TNI dan Kapolri di Riau, Wira mengatakan, sesuai agenda yang diterima pihaknya, Panglima dan Kapolri hari ini (13/6) akan melakukan peninjauan ke Pasar Kodim sekitar pukul 09.00 WIB."Baru setelah itu melakukan rapat internal tentang penanganan Covid-19 dan karhutla di Lanud Roesmin Nurjadin pada pukul 10.00 WIB," jelasnya.

Baca Juga:  Penambahan Pasien Positif Covid-19 Kembali di Atas 100

TNI–Polri Cek Persiapan New Normal
Kemarin, Panglima TNI dan Kapolri terus mematangkan persiapan new normal di sejumlah daerah. Mereka berkunjung ke Batam, Kepulauan Riau untuk melihat kesiapan daerah tersebut. Menurut Hadi, Batam merupakan salah satu pintu masuk Indonesia lewat jalur udara maupun laut. Untuk itu, pemerintah daerah bersama aparat TNI–Polri dan seluruh pemangku kebijakan di Batam harus kompak.  "Langkah-langkah yang tetap harus diperhatikan adalah disiplin protokol kesehatan," ungkap Hadi.

Selama persiapan memasuki new normal, protokol kesehatan tetap penting diterapkan secara ketat. Apalagi daerah seperti Batam yang berdekatan dengan negara tetangga. Hadi menegaskan bahwa disiplin kesehatan mutlak bagi semua pihak di daerah itu. Keterangan tersebut ditekankan oleh Hadi saat meninjau Kepri Mall. "Saya bersama kapolri ke sini (Kepri Mall) untuk mengecek secara langsung," bebernya.

Orang nomor satu di tubuh TNI itu ingin mengetahui sejauh mana persiapan pusat perbelanjaan di Batam tersebut memasuki kondisi new normal.

"Aturan harus dijalankan. Pengunjung maksimal 50 persen dari total kuota mal," kata mantan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) tersebut.
Penekanan serupa sempat disampaikan saat meninjau pusat perbelanjaan di Jakarta. Idham menambahkan, manajemen Mal Kepri diharapkan membatasi jumlah pengunjung.

Baca Juga:  Yusmar Yusuf: Jangan Pekdum, Ganti Tol Permai

"Sesuai dengan protokol kesehatan," paparnya.

Di samping itu, penting untuk berkoordinasi dengan Gugus Tugas Covid-19 bila ditemukan adanya pengunjung dengan suhu di atas 37,5 derajat celcius. "Jangan lupa juga pengunjung tersebut juga harus dievakuasi ke ruang isolasi," kata dia.

Selain melihat langsung kesiapan Batam memasuki kenormalan baru, kemarin Hadi dan Idham juga meninjau Rumah Sakit Darurat (RSD) Covid-19 Pulau Galang atau Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang. Kedua pejabat itu datang ke sana untuk memastikan pelayanan kesehatan terhadap semua pasien di sana tidak terganggu. Mereka juga memberikan sejumlah bantuan untuk petugas medis di sana. Termasuk di antaranya dua dua unit kendaraan operasional untuk petugas medis di sana. Tidak hanya itu, mereka juga memberi bantuan lima ton beras untuk petugas medis dan masyarakat di sekitar Pulau Galang. Meski sudah bersiap memasuki new normal, panglima ingin seluruh petugas siaga.

Sampai kemarin sudah 171 pasien ditangani oleh petugas medis di RSKI Pulau Galang. Dari angka tersebut, hanya satu orang yang dirujuk. Catatan tersebut kian baik karena seluruh pasien yang dirawat di rumah sakit itu pulih. Tidak satu pun pasien meninggal dunia. Data kemarin, ada 62 pasien dirawat di sana. Sebanyak 51 pasien positif Covid-19, sebelas lainnya ODP.(sol/tau/jpg)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari