PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, Senin (12/8) pukul 06.00 WIB termantau 156 titik hotspot di beberapa daerah di Riau. Daerah yang paling banyak terdapat hotspot yakni Kabupaten Pelalawan dengan 40 titik.
Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru Marzuki mengatakan, titik hotspot juga terpantau di Kabupaten Rokan Hilir yakni 24 titik, Rokan Hulu 3 titik, Kampar 6 titik, Bengkalis 7 titik, Kuantan Singingi 2 titik, Dumai 2 titik, Indragiri Hulu 15 titik, Siak 29 titik, Indragiri Hilir 21 titik dan Kepulauan Meranti 7 titik.
"Ke-156 titik hotspot itu memiliki level confidence > 50 persen. Sedangkan untuk level confidence > 70 persen, di Riau terpantau ada 116 titik hotspot," katanya.
Untuk prakiraan cuaca, pada pagi hari di Riau masih berpotensi menurunnya jarak pandang akibat kekaburan udara. Dan potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Bengkalis, Kota Dumai, Kabupaten Siak, Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar.
"Untuk malam hari, potensi hujan dengan intensitas ringan di sebagian wilayah Kabupaten Siak, Kepulauan Meranti, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Kota Pekanbaru dan Pelalawan. Suhu udara 23.0–33.0 °C dan kelembapan udara 50–96 persen," jelasnya. (sol)
Editor: Arif Oktafian
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, Senin (12/8) pukul 06.00 WIB termantau 156 titik hotspot di beberapa daerah di Riau. Daerah yang paling banyak terdapat hotspot yakni Kabupaten Pelalawan dengan 40 titik.
Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru Marzuki mengatakan, titik hotspot juga terpantau di Kabupaten Rokan Hilir yakni 24 titik, Rokan Hulu 3 titik, Kampar 6 titik, Bengkalis 7 titik, Kuantan Singingi 2 titik, Dumai 2 titik, Indragiri Hulu 15 titik, Siak 29 titik, Indragiri Hilir 21 titik dan Kepulauan Meranti 7 titik.
- Advertisement -
"Ke-156 titik hotspot itu memiliki level confidence > 50 persen. Sedangkan untuk level confidence > 70 persen, di Riau terpantau ada 116 titik hotspot," katanya.
Untuk prakiraan cuaca, pada pagi hari di Riau masih berpotensi menurunnya jarak pandang akibat kekaburan udara. Dan potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Bengkalis, Kota Dumai, Kabupaten Siak, Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar.
- Advertisement -
"Untuk malam hari, potensi hujan dengan intensitas ringan di sebagian wilayah Kabupaten Siak, Kepulauan Meranti, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Kota Pekanbaru dan Pelalawan. Suhu udara 23.0–33.0 °C dan kelembapan udara 50–96 persen," jelasnya. (sol)
Editor: Arif Oktafian