Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Ini 4 Tim yang Berpeluang Jadi Lawan Real Madrid di 16 Besar 

MADRID (RIAUPOS.CO) – Real Madrid baru saja memastikan diri melaju ke babak 16 besar Liga Champions 2020-2021. Kepastian itu baru didapatkan usai Madrid melakoni laga terakhir mereka di Grup B kompetisi tersebut.

Tepatnya kemenangan 2-0 atas Borussia Monchengladbach pada Kamis (10/12/2020) dini hari WIB tadi telah mengantarkan Madrid lolos dari fase grup. Bahkan Madrid lolos dengan status juara Grup B.

Semua itu dapat terjadi berkat bantuan Inter Milan yang mampu menahan 0-0 Shakhtar Donetsk di laga Grup B lainnya. Dengan seperti itulah Madrid bisa lolos dengan status juara grup dan Monchengladbach bakal menemani skuad asuhan Zinedine Zidane itu karena finis di urutan kedua.

Lantas tim mana yang bakal dihadapi Madrid di babak 16 besar nanti? Pastinya Madrid bakal menghadapi salah satu dari runner-up dari grup lain di Liga Champions. Tercatat ada delapan tim yang berstatus runner-up siap menantang delapan klub juara grup di babak 16 besar.

Baca Juga:   Koeman Minta Dibelikan Penyerang Baru, Ini Alasannya

Menariknya, tak seperti klub-klub lain yang memiliki peluang menghadapi salah satu dari enam sampai tujuh tim. Madrid justru hanya punya empat tim pilihan yang bakal mereka menghadapi di babak 16 besar.

Keempat tim tersebut adalah FC Porto, RB Leipzig, Lazio, dan Atalanta. Salah satu keempat klub tersebut dipastikan akan menjadi lawan Madrid di babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Lantas bagaimana dengan keempat tim lain? Tentunya Madrid tak mungkin menghadapi Monchengladbach yang sama-sama lolos dari Grup B.

Skuad asuhan Zinedine Zidane itu pun tak bisa menghadapi sesama perwakilan dari Spanyol. Karena Barcelona, Sevilla, dan Atletico Madrid berstatus runner-up, maka Madrid jelas tak bisa melawan mereka di 16 besar.

Baca Juga:  Begini Nyinyiran Bek Malaysia Sebelum Dibantai Indonesia 4-1

Jadi, Monchengladbach, Sevilla, Atletico Madrid, dan Barcelona takkan bisa dihadapi Madrid di babak 16 besar Liga Champions 2020-2021. Peratutan kompetisi tersebut tak mengizinkan Madrid menghadapi keempat tim itu di 16 Besar.

Hal itulah yang pada akhirnya membuat Madrid hanya punya empat tim yang bisa dihadapi di babak 16 besar. Padahal tim-tim lain setidaknya memiliki enam sampai tujuh tim yang bisa dijadikan lawan di babak 16 besar.

Mungkin ada juga yang hanya memiliki lima pilihan lawan seperti Juventus, Bayern Munich, dan Borussia Dortmund. Namun, hanya Madrid  yang hanya memiliki empat tim bakal bisa dihadapi mereka di babak 16 besar kompetisi trofi si Kuping Besar tersebut.

Sumber: UEFA.com/Instargram Real Madrid/Soccerway
Editor: Hary B Koriun
 

MADRID (RIAUPOS.CO) – Real Madrid baru saja memastikan diri melaju ke babak 16 besar Liga Champions 2020-2021. Kepastian itu baru didapatkan usai Madrid melakoni laga terakhir mereka di Grup B kompetisi tersebut.

Tepatnya kemenangan 2-0 atas Borussia Monchengladbach pada Kamis (10/12/2020) dini hari WIB tadi telah mengantarkan Madrid lolos dari fase grup. Bahkan Madrid lolos dengan status juara Grup B.

- Advertisement -

Semua itu dapat terjadi berkat bantuan Inter Milan yang mampu menahan 0-0 Shakhtar Donetsk di laga Grup B lainnya. Dengan seperti itulah Madrid bisa lolos dengan status juara grup dan Monchengladbach bakal menemani skuad asuhan Zinedine Zidane itu karena finis di urutan kedua.

Lantas tim mana yang bakal dihadapi Madrid di babak 16 besar nanti? Pastinya Madrid bakal menghadapi salah satu dari runner-up dari grup lain di Liga Champions. Tercatat ada delapan tim yang berstatus runner-up siap menantang delapan klub juara grup di babak 16 besar.

- Advertisement -
Baca Juga:  Sukses Capai Ranking Tertinggi Sepanjang Karir

Menariknya, tak seperti klub-klub lain yang memiliki peluang menghadapi salah satu dari enam sampai tujuh tim. Madrid justru hanya punya empat tim pilihan yang bakal mereka menghadapi di babak 16 besar.

Keempat tim tersebut adalah FC Porto, RB Leipzig, Lazio, dan Atalanta. Salah satu keempat klub tersebut dipastikan akan menjadi lawan Madrid di babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Lantas bagaimana dengan keempat tim lain? Tentunya Madrid tak mungkin menghadapi Monchengladbach yang sama-sama lolos dari Grup B.

Skuad asuhan Zinedine Zidane itu pun tak bisa menghadapi sesama perwakilan dari Spanyol. Karena Barcelona, Sevilla, dan Atletico Madrid berstatus runner-up, maka Madrid jelas tak bisa melawan mereka di 16 besar.

Baca Juga:  Begini Nyinyiran Bek Malaysia Sebelum Dibantai Indonesia 4-1

Jadi, Monchengladbach, Sevilla, Atletico Madrid, dan Barcelona takkan bisa dihadapi Madrid di babak 16 besar Liga Champions 2020-2021. Peratutan kompetisi tersebut tak mengizinkan Madrid menghadapi keempat tim itu di 16 Besar.

Hal itulah yang pada akhirnya membuat Madrid hanya punya empat tim yang bisa dihadapi di babak 16 besar. Padahal tim-tim lain setidaknya memiliki enam sampai tujuh tim yang bisa dijadikan lawan di babak 16 besar.

Mungkin ada juga yang hanya memiliki lima pilihan lawan seperti Juventus, Bayern Munich, dan Borussia Dortmund. Namun, hanya Madrid  yang hanya memiliki empat tim bakal bisa dihadapi mereka di babak 16 besar kompetisi trofi si Kuping Besar tersebut.

Sumber: UEFA.com/Instargram Real Madrid/Soccerway
Editor: Hary B Koriun
 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari