25.2 C
Pekanbaru
Minggu, 13 April 2025

Persedian APD di Rohil Diperkirakan Cukup

BAGANSIAPIAPI (RIAUPOS.CO) – Rokan Hilir (Rohil)  terus menambah  persedian  Alat Perlindungan Diri (APD) terkait dengan penanganan Covid19. Dengan stok yang ada, saat ini diperkirakan persedian    cukup.

"Masuk lagi logistik APD sebanyak 2000 unit, lengkap. APD itu akan didistribusikan ke seluruh unit pelayanan yang ada," kata Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid19 Rohil, H Ahmad Yusuf SSos MH, Rabu (29/4) di Bagansiapiapi. 

Keberadaan APD sebagai kesiapan untuk mengantisipasi hal yang tak diinginkan terkait dengan wabah Covid19 tersebut. Ia mengapresiasi sikap pemda dalam hal ini Bupati Rohil H Suyatno yang dinilai tanggap dengan keperluan bagi tenaga kesehatan yang bertugas. 

APD terangnya merupakan perlengkapan penting, bagi yang bertugas di garda terdepan terutama petugas kesehatan yang berhadapan langsung dengan Pasien Dalam Pengawasan (PDP). 

Baca Juga:  Kinin ko Sensus Penduduk

Selain itu dalam waktu dekat Rohil akan menerima 30 ribu masker untuk masyarakat, namun karena kondisi untuk pengangkutan yang tak ada , maka terkait APD tidak bisa langsung dituntaskan dalam sekali pengiriman melainkan bertahap.

"Sejauh ini untuk APD masih aman, namun persiapan tentu perlu dilakukan jika terjadi hal yang tak diharapkan. Sebagai proteksi," katanya.
 
Selain itu untuk rapid test pun sudah dipesan dalam jumlah cukup banyak dan saat ini mashi dalam proses untuk pengiriman. Diharapkan pekan depan bisa sampai di Rohil. 

 

Laporan Zulfadhli (Bagansiapiapi)

- Advertisement -

Editor: Deslina

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

LG Bagikan 1.000 Paket Makanan dan Cek Kesehatan Gratis

Berbarengan dengan momen perayaan Idulfitri tahun ini, PT LG Electronics Indonesia (LG) kembali menggelar program Lebaran Sehat.

JNE Gelar Halalbihalal 1446 H, Bersama untuk Maju dan Bahagia

JNE menggelar acara Halalbihalal 1446 H secara hybrid dan diikuti oleh seluruh ksatria dan srikandi JNE di seluruh Indonesia dengan kegiatan utama yang berlangsung secara offline di Kantor Pusat JNE, Jakarta Barat,

Antam Jelaskan Penyebab Stok Emas Logam Mulia Sering Kosong Pascalebaran

Corporate Secretary Division Head Antam, Syarif Faisal Alkadrie, menyatakan bahwa kelangkaan stok disebabkan oleh tingginya permintaan masyarakat terhadap emas logam mulia, sementara pasokan masih terbatas karena proses produksi dan distribusi tengah dioptimalkan.

BKC FSI Umri Programkan Kegiatan Khatam Al-Qur’an

Tim Bina Karya Cipta (BKC) Fakultas Studi Islam (FSI) Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) memprogramkan kegiatan ‘’One Hour Once Khatam’’. Kegiatan ini dirancang untuk mengkhatamkan Al-Qur’an.