Jumat, 22 November 2024

Cemburu Buta, Kakek Pukul Wajah Kekasih dengan Martil

- Advertisement -

MEDAN (RIAUPOS.CO) – Terbakar cemburu buta, pria berusia 55 tahun, Ngiani Purba alias Ucok menganiaya kekasihnya, Inawati Beru Ketaren (42). Pria yang tinggal di Dusun I Desa Kuala, Sibolangit, Deliserdang itu memukul wajah kekasihnya menggunakan martil. Akibatnya, sang kekasih mengalami luka di hidung dan wajah. Ucok pun ditangkap petugas Polsek Pancurbatu, Selasa (20/8) malam.

Informasi dihimpun Kamis (22/8), kecemburuan Ucok timbul karena seringkali melihat sang kekasih dikunjungi beberapa pria di kediamannya, Jalan Karet IV Perumnas Simalingkar A, Kecamatan Pancurbatu, Deliserdang. Terakhir pada Selasa (4/8) dinihari sekira pukul 01.00 WIB, Ucok kembali melihat seorang pria masuk ke tempat tinggal kekasihnya.

- Advertisement -

Merasa cemburu, Ucok diam-masuk ke rumah Inawati dengan merusak pintu belakang. Ucok kemudian mencari Inawati dan langsung menghajar kekasihnya itu dengan martil yang telah dipersiapkannya.

Baca Juga:  Ukraina di Ambang Perang, Biden dan Putin Bakal Bertemu

“Tersangka memukul wajah korban dengan martil. Tersangka juga sempat bilang mau membunuh korban,” ungkap Kanit Reskrim Polsek Pancurbatu Iptu Suhaily Hasibuan kepada wartawan.

Usai menganiaya korban, Ucok yang sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan lalu pergi meninggalkan sang kekasih yang luka di hidung dan wajah.

- Advertisement -

Korban kemudian membuat pengaduan ke petugas Polsek Pancurbatu. “Tersangka meninggalkan korban dalam keadaan terluka. Martil yang juga digunakan untuk menganiaya juga ditinggalkan di rumah korban,” terangnya.

Polisi selanjutnya melakukan penyelidikan dengan meminta keterangan saksi-saksi. Setelah 2 bulan berlalu, polisi akhirnya mendapat informasi keberadaan Ucok pada Selasa (20/8) sekira pukul 18.00 WIB.

“Informasi yang kita terima, tersangka berada di rumah. Kita langsung menuju rumahnya dan menangkap tersangka,” bebernya. Saat ini tersangka sudah diamankan dan menjalani proses pemeriksaan penyidik.

Baca Juga:  Bupati Diminta Redam Panik Masyarakat Hadapi Corona

Kepada petugas, Ucok tak membantah tuduhan penganiayaan terhadap Inawati. Ucok mengakui dirinya cemburu dan kesal karena sang kekasih bertemu dengan pria lain. (ris)

Sumber: Sumutpos.co

Editor: Edwir

MEDAN (RIAUPOS.CO) – Terbakar cemburu buta, pria berusia 55 tahun, Ngiani Purba alias Ucok menganiaya kekasihnya, Inawati Beru Ketaren (42). Pria yang tinggal di Dusun I Desa Kuala, Sibolangit, Deliserdang itu memukul wajah kekasihnya menggunakan martil. Akibatnya, sang kekasih mengalami luka di hidung dan wajah. Ucok pun ditangkap petugas Polsek Pancurbatu, Selasa (20/8) malam.

Informasi dihimpun Kamis (22/8), kecemburuan Ucok timbul karena seringkali melihat sang kekasih dikunjungi beberapa pria di kediamannya, Jalan Karet IV Perumnas Simalingkar A, Kecamatan Pancurbatu, Deliserdang. Terakhir pada Selasa (4/8) dinihari sekira pukul 01.00 WIB, Ucok kembali melihat seorang pria masuk ke tempat tinggal kekasihnya.

- Advertisement -

Merasa cemburu, Ucok diam-masuk ke rumah Inawati dengan merusak pintu belakang. Ucok kemudian mencari Inawati dan langsung menghajar kekasihnya itu dengan martil yang telah dipersiapkannya.

Baca Juga:  Penembak John Lennon Minta Maaf pada Yoko Ono

“Tersangka memukul wajah korban dengan martil. Tersangka juga sempat bilang mau membunuh korban,” ungkap Kanit Reskrim Polsek Pancurbatu Iptu Suhaily Hasibuan kepada wartawan.

- Advertisement -

Usai menganiaya korban, Ucok yang sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan lalu pergi meninggalkan sang kekasih yang luka di hidung dan wajah.

Korban kemudian membuat pengaduan ke petugas Polsek Pancurbatu. “Tersangka meninggalkan korban dalam keadaan terluka. Martil yang juga digunakan untuk menganiaya juga ditinggalkan di rumah korban,” terangnya.

Polisi selanjutnya melakukan penyelidikan dengan meminta keterangan saksi-saksi. Setelah 2 bulan berlalu, polisi akhirnya mendapat informasi keberadaan Ucok pada Selasa (20/8) sekira pukul 18.00 WIB.

“Informasi yang kita terima, tersangka berada di rumah. Kita langsung menuju rumahnya dan menangkap tersangka,” bebernya. Saat ini tersangka sudah diamankan dan menjalani proses pemeriksaan penyidik.

Baca Juga:  Camat Dorong Desa Garap Potensi dan Inovasi Baru

Kepada petugas, Ucok tak membantah tuduhan penganiayaan terhadap Inawati. Ucok mengakui dirinya cemburu dan kesal karena sang kekasih bertemu dengan pria lain. (ris)

Sumber: Sumutpos.co

Editor: Edwir

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari