Minggu, 7 Juli 2024

Melaju ke Ajang Puteri Belia Indonesia 2021

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Berbalut busana yang indah, dua gadis remaja asal Riau yakni Lintang Swastika dan Amanda Nur Fairuz Suryadi berpose di atas panggung. Sore itu, Ahad (21/11) keduanya mendeklarasikan diri sebagai perwakilan Riau di ajang nasional, Puteri Belia Indonesia 2021.

Lintang sendiri merupakan jebolan ajang Z Face Boy and Girl Riau 2019 yang diadakan oleh Zetizen Riau Pos. Sebelumnya, ia pernah mendapatkan gelar sebagai Best Talent Z Face Girl Riau 2019 karena bakatnya di dunia musik dan fashion show. Kini, siswi SMA Cendana itu akan melaju di ajang nasional membawa harum nama Provinsi Riau.

- Advertisement -

Menanggapi prestasi ini, Kepala SMA Cendana Pekanbaru Mazuardi mengaku memberi dukungan penuh atas langkah salah satu siswinya ini. "Kami percaya bahwa setiap siswa punya bakat dan kemampuan yang berbeda-beda. Baik akademik maupun nonakademik. Termasuk bakat yang dimiliki Lintang. Kami harap Lintang bisa menang dan membawa nama riau ke internasional," ungkapnya dalam press conference Puteri Belia Riau 2021 goes to Puteri Belia Indonesia 2021 di Hotel Pangeran, Ahad (21/11).

Zetizen Riau Pos sendiri juga mengaku siap mendukung perjuangan Lintang dalam hal publikasi dan pemberitaan. Hal ini dikatakan oleh Koordinator Zetizen Riau Pos Siti Azura. "Lintang merupakan bagian dari Zetizen dan keluarga besar Riau Pos. Tentunya kami siap mendukung melalui pemberitaan di media Riau Pos. Agar banyak yang tahu tentang perjuangannya, mendoakan dan terinspirasi," jelasnya.

Baca Juga:  Inginkan Kerja Sama, BEM Fisip Unri Kunjungi Riau Pos

Sementara itu, Regional Direktur Puteri Belia Indonesia perwakilan Riau, mengatakan bahwa kedua perwakilan Riau ini merupakan sosok-sosok luar biasa yang diyakini mampu menakhlukkan panggung Puteri Belia Indonesia 2021 nanti. "Lintang dan Amanda merupakan para pageant fighters. Di ajang ini, kami percaya keduanya akan mempersembahkan yang terbaik. Terlebih keduanya sudah terbiasa mengikuti ajang sejenis dengan perjuangan yang luar biasa" jelasnya.

- Advertisement -

Ia juga menerangkan bahwa Puteri Belia Indonesia 2021 merupakan pageant yang konsern di bidang konservasi. Sehingga, dengan adanya pemilihan ini, nantinya bisa menumbuhkan dan memacu semangat gen z untuk peduli terhadap flora dan fauna serta konservasi.

Lintang mengatakan, dirinya sudah siap membawa harum nama Riau di ajang Nasional. Persiapannya bahkan sudah mencapai 98 persen. "Kami ingin menginspirasi anak Riau yang saat ini masih belum terlalu sadar akan pentingnya lingkungan dan konservasi," ujar Lintang.

Baca Juga:  Kafilah Pekanbaru Masuk Final di 18 Cabang Lomba

Nantinya, pemilihan Puteri Belia Indonesia 2021 ini akan diadakan di Bandung. Keduanya akan dijadwalkan berangkat ke Bandung pada 24 November 2021 hingga 3 Desember 2021. Mereka akan bersaing dengan puluhan perwakilan Puteri Belia Indonesia 2021 dari berbagai daerah lainnya.Untuk acara dan siaran langsung nantinya juga bisa dilihat di sosial media Instagram @puteribeliaindonesia.

Sementara itu, Amanda yang masih duduk di SMP tak kalah semangat. Meski masih belia, gadis asal Rokan Hilir ini tampak sangat percaya diri.

Kedua orang tua mereka juga sangat mendukung langkah puteri mereka ini. Berbagai persiapan pun terus dilakukan agar bisa mempersembahkan yang terbaik dalam ajang bergengsi itu. Untuk Lintang nantinya akan membawakan permainan drum saat penampilan minat bakat di ajang tersebut. Sedangkan Amanda akan menampilkan tarian.

Keduanya berharap dukungan dan doa dari semua masyarakat Riau agar Lintang dan Amanda bisa mempersembahkan yang terbaik di ajang Puteri Belia Indonesia 2021.

Dalam konferensi pers tersebut, turut hadir Direktur Yayasan Pendidikan Cendana, Deni Satria, para guru SMA Cendana, keluarga besar masing-masing, para pemenang berbagai pageant dan tamu undangan lainnya.(anf)

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Berbalut busana yang indah, dua gadis remaja asal Riau yakni Lintang Swastika dan Amanda Nur Fairuz Suryadi berpose di atas panggung. Sore itu, Ahad (21/11) keduanya mendeklarasikan diri sebagai perwakilan Riau di ajang nasional, Puteri Belia Indonesia 2021.

Lintang sendiri merupakan jebolan ajang Z Face Boy and Girl Riau 2019 yang diadakan oleh Zetizen Riau Pos. Sebelumnya, ia pernah mendapatkan gelar sebagai Best Talent Z Face Girl Riau 2019 karena bakatnya di dunia musik dan fashion show. Kini, siswi SMA Cendana itu akan melaju di ajang nasional membawa harum nama Provinsi Riau.

Menanggapi prestasi ini, Kepala SMA Cendana Pekanbaru Mazuardi mengaku memberi dukungan penuh atas langkah salah satu siswinya ini. "Kami percaya bahwa setiap siswa punya bakat dan kemampuan yang berbeda-beda. Baik akademik maupun nonakademik. Termasuk bakat yang dimiliki Lintang. Kami harap Lintang bisa menang dan membawa nama riau ke internasional," ungkapnya dalam press conference Puteri Belia Riau 2021 goes to Puteri Belia Indonesia 2021 di Hotel Pangeran, Ahad (21/11).

Zetizen Riau Pos sendiri juga mengaku siap mendukung perjuangan Lintang dalam hal publikasi dan pemberitaan. Hal ini dikatakan oleh Koordinator Zetizen Riau Pos Siti Azura. "Lintang merupakan bagian dari Zetizen dan keluarga besar Riau Pos. Tentunya kami siap mendukung melalui pemberitaan di media Riau Pos. Agar banyak yang tahu tentang perjuangannya, mendoakan dan terinspirasi," jelasnya.

Baca Juga:  Komisi IV Dukung Parkir Dilelang Ulang

Sementara itu, Regional Direktur Puteri Belia Indonesia perwakilan Riau, mengatakan bahwa kedua perwakilan Riau ini merupakan sosok-sosok luar biasa yang diyakini mampu menakhlukkan panggung Puteri Belia Indonesia 2021 nanti. "Lintang dan Amanda merupakan para pageant fighters. Di ajang ini, kami percaya keduanya akan mempersembahkan yang terbaik. Terlebih keduanya sudah terbiasa mengikuti ajang sejenis dengan perjuangan yang luar biasa" jelasnya.

Ia juga menerangkan bahwa Puteri Belia Indonesia 2021 merupakan pageant yang konsern di bidang konservasi. Sehingga, dengan adanya pemilihan ini, nantinya bisa menumbuhkan dan memacu semangat gen z untuk peduli terhadap flora dan fauna serta konservasi.

Lintang mengatakan, dirinya sudah siap membawa harum nama Riau di ajang Nasional. Persiapannya bahkan sudah mencapai 98 persen. "Kami ingin menginspirasi anak Riau yang saat ini masih belum terlalu sadar akan pentingnya lingkungan dan konservasi," ujar Lintang.

Baca Juga:  APBD 2022 Diminta Sentuh Visi Misi Pemko

Nantinya, pemilihan Puteri Belia Indonesia 2021 ini akan diadakan di Bandung. Keduanya akan dijadwalkan berangkat ke Bandung pada 24 November 2021 hingga 3 Desember 2021. Mereka akan bersaing dengan puluhan perwakilan Puteri Belia Indonesia 2021 dari berbagai daerah lainnya.Untuk acara dan siaran langsung nantinya juga bisa dilihat di sosial media Instagram @puteribeliaindonesia.

Sementara itu, Amanda yang masih duduk di SMP tak kalah semangat. Meski masih belia, gadis asal Rokan Hilir ini tampak sangat percaya diri.

Kedua orang tua mereka juga sangat mendukung langkah puteri mereka ini. Berbagai persiapan pun terus dilakukan agar bisa mempersembahkan yang terbaik dalam ajang bergengsi itu. Untuk Lintang nantinya akan membawakan permainan drum saat penampilan minat bakat di ajang tersebut. Sedangkan Amanda akan menampilkan tarian.

Keduanya berharap dukungan dan doa dari semua masyarakat Riau agar Lintang dan Amanda bisa mempersembahkan yang terbaik di ajang Puteri Belia Indonesia 2021.

Dalam konferensi pers tersebut, turut hadir Direktur Yayasan Pendidikan Cendana, Deni Satria, para guru SMA Cendana, keluarga besar masing-masing, para pemenang berbagai pageant dan tamu undangan lainnya.(anf)

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari