Jajaran Polsek Tenayan Raya Bagikan 100 Paket Sembako

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Jajaran Polsek Tenayan Raya membagika paket sembako kepada yang berhak menerima. Terdapat dua tempat yang diberi sembako yakni Panti Asuhan Al Istiqlal dan Masjid Al-Mustaqim.

Kapolsek Tenayan Raya AKP Manapar Situmeang langsung membagikan paket sembako itu pada Jumat (22/1). "Ada 100 paket sembako yang kami bagikan. 50 untuk panti dan 50 lainnya kita serahkan ke masjid. Para penerima ini adalah anak yatim dan piatu," katanya yang didampingi Kanit Binmas Iptu R Yusuf.

- Advertisement -

Paket sembako itu dikatakannya berisi beras 5 Kg, mie instan, gula pasir, dan minyak goreng. "Kegiatan Berbagi Berkah ini jika tidak ada halangan akan berjalan sepekan sekali. Semoga ini bisa bermanfaat dan meringankan beban," ungkapnya.

Adapun perwakilan penerima bantuan dari Panti Asuhan Al Istiqlal, Indah Novalia, sedangkan dari Masjid Almustaqim atasnama Akmaluddin.

- Advertisement -

"Terima kasih bantuan sembakonya dari bapak Kapolsek Tenayan Raya dan jajaran. Ini sangat berguna bagi kami," kata pemilik panti Indah Novalia.

Turut hadir dalam penyerahan yaitu Lurah Sialang Sakti Hasanusi, Lurah Tangkerang Timur Yayat, mahasiswa KKN dan tamu undangan.

Laporan: Sofiah (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Jajaran Polsek Tenayan Raya membagika paket sembako kepada yang berhak menerima. Terdapat dua tempat yang diberi sembako yakni Panti Asuhan Al Istiqlal dan Masjid Al-Mustaqim.

Kapolsek Tenayan Raya AKP Manapar Situmeang langsung membagikan paket sembako itu pada Jumat (22/1). "Ada 100 paket sembako yang kami bagikan. 50 untuk panti dan 50 lainnya kita serahkan ke masjid. Para penerima ini adalah anak yatim dan piatu," katanya yang didampingi Kanit Binmas Iptu R Yusuf.

Paket sembako itu dikatakannya berisi beras 5 Kg, mie instan, gula pasir, dan minyak goreng. "Kegiatan Berbagi Berkah ini jika tidak ada halangan akan berjalan sepekan sekali. Semoga ini bisa bermanfaat dan meringankan beban," ungkapnya.

Adapun perwakilan penerima bantuan dari Panti Asuhan Al Istiqlal, Indah Novalia, sedangkan dari Masjid Almustaqim atasnama Akmaluddin.

"Terima kasih bantuan sembakonya dari bapak Kapolsek Tenayan Raya dan jajaran. Ini sangat berguna bagi kami," kata pemilik panti Indah Novalia.

Turut hadir dalam penyerahan yaitu Lurah Sialang Sakti Hasanusi, Lurah Tangkerang Timur Yayat, mahasiswa KKN dan tamu undangan.

Laporan: Sofiah (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya