PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Bantuan tabung oksigen untuk masyarakat Kota Pekanbaru dan Provinsi Riau yang dilakukan Relawan Peduli Covid-19 terus mendapatkan dukungan dari berbagai kalangan.
Kali ini dukungan diberikan Danrem 031 WB, Brigjen TNI M Syech Ismed yang meninjau posko peminjaman tabung oksigen di Sekretariat Ikatan Keluarga Persaudaraan Tionghoa Bengkalis (IKPTB) di Jalan Karya Indah, Jumat (13/8).
Danrem 031 WB, Brigjen TNI M Syech Ismed mengaku, dirinya sangat mengapresiasi langkah nyata yang dilakukan Relawan Peduli Covid-19 yang tak kenal lelah membantu pemerintah dan masyarakat Kota Pekanbaru serta Provinsi Riau. Salah satunya dengan memberikan bantuan peminjaman tabung oksigen beserta isinya secara gratis untuk membantu pasien Covid-19 yang berjuang sembuh.
"Selain mengucapkan terimakasih, saya juga mengimbau masyarakat, apabila masyarakat memerlukan oksigen atau tabung oksigen, silakan pinjam di sini. Tetapi nanti setelah digunakan tentunya harus dikembalikan," ujarnya
Danrem 031 WB juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. Pasalnya saat ini penularan Covid-19 kian masif dengan masih diterapkan nya PPKM level 4 di Pekanbaru.
"Yuk mari kita selalu menggunakan masker dan juga kurangi mobilitas. Apalagi di Pekanbaru, di akhir-akhir ini angka Covid-nya cukup tinggi. Untuk itu saya berharap masyarakat bekerja sama dengan kami, agar penyebaran Covid-19 dapat ditekan," ajaknya.
Sementara, Toni Lim selaku Penasehat Relawan Peduli Covid-19 Riau menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan Forkopimda Riau kepada Relawan Peduli Covid-19. "Kita ucapkan terima kasih kepada Forkopimda Riau yang telah menaruh perhatian begitu besar terhadap kegiatan kita ini. Mulai dari kunjungan Wali Kota, Kapolda, Gubernur dan hari ini juga dikunjungi oleh Pak Danrem secara langsung," ucap Toni.
Toni juga mengimbau masya rakat yang telah meminjam tabung oksigen di Posko Relawan Peduli Covid-19 untuk segera mengembalikannya agar masya rakat lain yang tengah membutuhkan oksigen bisa menikmati layanan peminjaman tabung oksigen gratis ini.
"Ya kami mengimbau kepada masyarakat yang sudah memin jam, mari segera dikembalikan. Dan bila mereka masih ingin menggunakannya lagi, kami akan gantikan dengan tabung oksigen yang baru jadi yang sudah kosong bisa kami isi kembali agar saat ada masyarakat yang membutuhkan tabung oksigen tersebut sudah siap pakai," tegasnya.(ayi)