PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar melakukan peninjauan Embarkasi Haji Antara (EHA) Riau di Jalan Mekar Sari, Pekanbaru, Senin (13/6). Peninjauan tersebut dilakukan guna memastikan jemaah calon haji (JCH) yang hendak melakukan keberangkatan bisa mendapat fasilitas terbaik dari Pemprov Riau.
"Kedatangan kami untuk meninjau segala fasilitas EHA Riau ini, terutama kamar dan air, di mana sudah dinilai layak untuk dihuni," kata Gubri.
Ia menambahkan, bahwa alat X-ray juga sudah datang dari Angkasapura yang nantinya memiliki fungsi mempermudah JCH untuk langsung berangkat ke bandara. Sehingga tidak perlu lagi dilakukan pemeriksaan barang bawaan.
"Alhamdulillah kesiapan EHA setiap hari terus dipantau. Untuk fasilitas-fasilitas lainnya pun sudah kami siapkan menjelang kedatangan JCH," katanya.
Sementara itu, untuk tenaga kesehatan juga sudah tersedia dan untuk protokol kesehatan yang ada di EHA Riau juga sudah sesuai dengan peraturan nasional. "Di lokasi juga sudah dilakukan fogging. In syaAllah kami berharap standar kesehatan yang ada bisa berjalan dengan baik," harapnya.
Asisten I Setdaprov Riau, Masrul Kasmy mengatakan, sehari sebelum diberangkatkan ke Arab Saudi melalui Bandara Hang Nadim Batam, seluruh JCH Riau wajib masuk asrama. Sebab mereka akan melakukan sejumlah pemeriksaan. Baik pemeriksaan dokumen maupun pemeriksaan kesehatan.
"Nanti akan dilakukan pemeriksaan kelengkapan, dokumen, pemakaian gelang, pemeriksaan kesehatan termasuk proses keimigrasian juga akan dilakukan di asrama haji antara Riau," ujarnya.
Setelah semua lengkap, keesokan harinya, JCH Riau baru diberangkatkan dari EHA menuju ke Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru menggunakan bus. Setelah itu baru JCH diterbangkan ke Batam.
"Setelah sampai di Bandara Hang Nadim Batam, mereka tidak menginap lagi, tidak ada pemeriksaan lagi, hanya singgah sebentar, transit saja, dan langsung diterbangkan ke Arab Saudi," katanya.
Sesuai jadwal, kloter pertama JCH Riau atau kloter 4 Embarkasi Batam (BTH) akan berangkat ke Tanah Suci pada 18 Juni 2022 sekitar pukul 12.45 dari Bandara Hang Nadim Batam ke Madinah. Pemberangkatan JCH Riau terbagi dalam 7 kloter. Dengan rincian 5 kloter penuh dan 2 kloter gabungan.(sol)