Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Mahasiswa Univrab dan Pelajar MTs Darel Hikmah Lakukan Kunjungan

Riau Pos Jadi Tujuan Kunjungan Memperdalam Ilmu

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Redaksi Riau Pos menjadi salah satu tempat yang kerap dikunjungi instansi pendidikan untuk memperdalam dan menambah wawasan ilmu pengetahuan peserta didiknya. Kamis (11/1), Riau Pos kembali mendapat kunjungan dua tamu redaksi. Yaitu Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Ilkom) Universitas Abdurrab (Univrab) dan pelajar MTs Darel Hikmah Pekanbaru.

Kunjungan mahasiswa Ilkom Univrab ke redaksi Riau Pos di lantai 3, Graha Pena Riau, kemarin dalam rangka memperdalam materi perkuliahan tentang komunikasi massa. Mereka disambut dengan hangat oleh Manajer Pemasaran Riau Pos Abdul Kadir Bey, Manajer IT Hendriwanto, dan Redaktur Pelaksana Syahrul Mukhlis.

Ada sekitar 40 mahasiswa yang terdiri dari mahasiswa semester 5 dan semester 7 Jurusan Ilmu Komunikasi didampingi dosen Ilkom Muhammad Hanif Ahda yang ikut dalam kunjungan tersebut.

”Dalam kunjungan praktikum ini kami melihat bagaimana secara ril suatu perusahaan media itu bekerja, sehingga mahasiswa banyak mendapat wawasan, bagaimana media itu bergerak, bagaimana melakukan produksinya juga,” ujar Hanif.

Ia juga menambahkan, ”Ini sangat membantu mahasiswa terkait mata kuliah mereka yaitu Jurnalisme Investigasi, Riset Media dan Komunikasi Massa,” ujar Hanif.

Baca Juga:  Sekitar STC Akan Diaspal, Pedagang Segera Ditertibkan

Antusiasnya, pertemuan langsung banjir dengan pertanyaan-pertanyaan dari mahasiswa. Misalnya bertanya mengenai kebijakan media massa yang dijawab langsung Syahrul Mukhlis dengan penjelasan yang tepat dan mudah dipahami.

Hanif berharap dari kunjungan ini para mahasiswa dapat belajar apa-apa yang telah disampaikan dan menambah ilmu pengetahuan mereka tentang media.

”Kemudian harapan ke depannya untuk Riau Pos agar adanya kerja sama yang berkesinambungan seperti dalam bidang penelitian, pengabdian, dan sebagainya,” tutup Hanif.

Kunjungan MTs Darel Hikmah Pekanbaru

Siang harinya, giliran para pelajar dari MTs Darel Hikmah Pekanbaru yang melakukan kunjungan ke redaksi Riau Pos. Kunjungan ini merupakan kegiatan peserta didik di luar kelas (outing class).

Kunjungan puluhan peserta didik tersebut ke Riau Pos, salah satunya untuk mengetahui proses pembuatan koran. Mulai dari mendapatkan data dan wawancara di lapangan, hingga diproses di dapur redaksi sampai menjadi sebuah berita koran.

”Di samping untuk memahami proses pembuatan berita di koran cetak, kedatangan anak-anak didik juga untuk mengetahui Riau Pos. Di mana merupakan perusahaan media terbesar di Riau, kami perkenalkan anak-anak dengan Riau Pos sekaligus belajar membuat berita (ilmu jurnalistik),” ujar Yulia Kartika MPd guru pembimbing para peserta didik yang datang di redaksi Riau Pos tersebut.

Baca Juga:  Dosen Teknik Sipil Universitas Abdurrab Gelar Pelatihan Autocad

Yulia kemudian memperkenalkan bahwa MTs Darel Hikmah Pekanbaru berada di Jalan Manyar Sakti No KM12, Kecamatan Tuah Madani, Kota Pekanbaru. Ia berharap para anak didik bisa mendapatkan pengetahuan tentang pembuatan berita dengan datang langsung di Riau Pos.

”Mereka belajar bahasa Indonesia di kelas, tentang materi teks berita. Dalam teks berita ada poin penting yakni mengeksplor karakterisik teks berita. Kunjungan ini agar anak-anak memahami perbedaan media online dengan media cetak,” terangnya.

Di sela kunjungan tersebut juga ada sesi untuk peserta didik bertanya. Ada beberapa pertanyaan dari mereka, salah satunya kenapa ada berita hoak dan perbedaan berita digital dan media cetak dan lainnya.

Kedatangan rombongan tersebut disambut Redaktur Pelaksana Riau Pos Syahrul Mukhlis dan Manajer Pemasaran Riau Pos Abdul Kadir Bey. Dalam kesempatan tersebut ia menjelaskan tentang pemahaman dalam pembuatan berita yakni memenuhi unsur 5W1H. Proses pembuatan berita. Serta menjelaskan tentang berbagai bidang bisnis Riau Pos.(ilo/bay/egp)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Redaksi Riau Pos menjadi salah satu tempat yang kerap dikunjungi instansi pendidikan untuk memperdalam dan menambah wawasan ilmu pengetahuan peserta didiknya. Kamis (11/1), Riau Pos kembali mendapat kunjungan dua tamu redaksi. Yaitu Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Ilkom) Universitas Abdurrab (Univrab) dan pelajar MTs Darel Hikmah Pekanbaru.

Kunjungan mahasiswa Ilkom Univrab ke redaksi Riau Pos di lantai 3, Graha Pena Riau, kemarin dalam rangka memperdalam materi perkuliahan tentang komunikasi massa. Mereka disambut dengan hangat oleh Manajer Pemasaran Riau Pos Abdul Kadir Bey, Manajer IT Hendriwanto, dan Redaktur Pelaksana Syahrul Mukhlis.

- Advertisement -

Ada sekitar 40 mahasiswa yang terdiri dari mahasiswa semester 5 dan semester 7 Jurusan Ilmu Komunikasi didampingi dosen Ilkom Muhammad Hanif Ahda yang ikut dalam kunjungan tersebut.

”Dalam kunjungan praktikum ini kami melihat bagaimana secara ril suatu perusahaan media itu bekerja, sehingga mahasiswa banyak mendapat wawasan, bagaimana media itu bergerak, bagaimana melakukan produksinya juga,” ujar Hanif.

- Advertisement -

Ia juga menambahkan, ”Ini sangat membantu mahasiswa terkait mata kuliah mereka yaitu Jurnalisme Investigasi, Riset Media dan Komunikasi Massa,” ujar Hanif.

Baca Juga:  Puluhan Kaum Duafa dan Anak Yatim Dapat Sembako

Antusiasnya, pertemuan langsung banjir dengan pertanyaan-pertanyaan dari mahasiswa. Misalnya bertanya mengenai kebijakan media massa yang dijawab langsung Syahrul Mukhlis dengan penjelasan yang tepat dan mudah dipahami.

Hanif berharap dari kunjungan ini para mahasiswa dapat belajar apa-apa yang telah disampaikan dan menambah ilmu pengetahuan mereka tentang media.

”Kemudian harapan ke depannya untuk Riau Pos agar adanya kerja sama yang berkesinambungan seperti dalam bidang penelitian, pengabdian, dan sebagainya,” tutup Hanif.

Kunjungan MTs Darel Hikmah Pekanbaru

Siang harinya, giliran para pelajar dari MTs Darel Hikmah Pekanbaru yang melakukan kunjungan ke redaksi Riau Pos. Kunjungan ini merupakan kegiatan peserta didik di luar kelas (outing class).

Kunjungan puluhan peserta didik tersebut ke Riau Pos, salah satunya untuk mengetahui proses pembuatan koran. Mulai dari mendapatkan data dan wawancara di lapangan, hingga diproses di dapur redaksi sampai menjadi sebuah berita koran.

”Di samping untuk memahami proses pembuatan berita di koran cetak, kedatangan anak-anak didik juga untuk mengetahui Riau Pos. Di mana merupakan perusahaan media terbesar di Riau, kami perkenalkan anak-anak dengan Riau Pos sekaligus belajar membuat berita (ilmu jurnalistik),” ujar Yulia Kartika MPd guru pembimbing para peserta didik yang datang di redaksi Riau Pos tersebut.

Baca Juga:  KIT Terbentur Klaim Lahan Masyarakat 

Yulia kemudian memperkenalkan bahwa MTs Darel Hikmah Pekanbaru berada di Jalan Manyar Sakti No KM12, Kecamatan Tuah Madani, Kota Pekanbaru. Ia berharap para anak didik bisa mendapatkan pengetahuan tentang pembuatan berita dengan datang langsung di Riau Pos.

”Mereka belajar bahasa Indonesia di kelas, tentang materi teks berita. Dalam teks berita ada poin penting yakni mengeksplor karakterisik teks berita. Kunjungan ini agar anak-anak memahami perbedaan media online dengan media cetak,” terangnya.

Di sela kunjungan tersebut juga ada sesi untuk peserta didik bertanya. Ada beberapa pertanyaan dari mereka, salah satunya kenapa ada berita hoak dan perbedaan berita digital dan media cetak dan lainnya.

Kedatangan rombongan tersebut disambut Redaktur Pelaksana Riau Pos Syahrul Mukhlis dan Manajer Pemasaran Riau Pos Abdul Kadir Bey. Dalam kesempatan tersebut ia menjelaskan tentang pemahaman dalam pembuatan berita yakni memenuhi unsur 5W1H. Proses pembuatan berita. Serta menjelaskan tentang berbagai bidang bisnis Riau Pos.(ilo/bay/egp)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari