Minggu, 12 Mei 2024

Jalan Cipta Karya Segera Diperbaiki Pemprov

PEKANBARU (RIUAPOS.CO) – PenjabaT (Pj) Walikota Pekanbaru, Muflihun SSTP MAP memastikan peningkatkan kualitas Jalan Cipta Karya, Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tuah Madani, Pekanbaru pasti dilaksanakan oleh pemerintah. Namun kapan terealisasi masih belum dapat dipastikan. Mengingat ruas jalan tersebut telah dialihkan menjadi jalan provinsi.

Kondisi ruas jalan yang padat dilalui pengendara sepeda motor dan mobil tersebut, setiap harinya kerusakan jalannya semaki parah saja. Ruas jalan banyak berlubang yang berpotensi bahayakan pengendara yang melintasinya.

Yamaha

”Memang ada pengalihan beberapa ruas jalan, ya. Termasuk dengan ruas Jalan Cipta Karya yang viral tersebut,” ujar Pj Wako, Senin (5/2).

Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah menganggarkan yang dialokasikan untuk pengaspalan ulang atau overlay jalan tersebut. Rencana memperbaiki ruas Jalan Cipta Karya telah direnanakan jauh hari sebelumnya atau di tahun 2023 lalu. Sedangkan realisasinya di tahun ini.

Baca Juga:  30 Ribu Stok Vaksin Covid-19 Tersedia

Namun begitu, lanjut Pj wako, rencana perbaikan atau pengaspalan ulang bakal direalisasikan oleh Pemerintah Provinsi Riau, hal itu sejalan dengan pengalihan jalan tersebut yang sekarang ini menjadi kewenangan pihak Pemprov Riau.

- Advertisement -

”Jalan Cipta Karya sebenarnya sudah dianggarkan tahun ini. Tapi kemarin kita sudah ketemu Pak Sekdaprov, Pak Kadis PUPR (Riau). Artinya provinsi sudah siap mengaspalnya,” papar Pj Wako lagi.

Pj Wako kembali menegaskan bahwa pengalihan Jalan Cipta Karya yang berada di Kecamatan Tuah Madani tersebut, sudah jelas menjadi kewenangan Propinsi Riau. Kabarnya perbaikan jalan tersebut segera dilakukan.

- Advertisement -

”SK itu sudah jelas dasar hukumnya, artinya Jalan Cipta Karya ini, sudah diambil alih sama provinsi,” tegasnya.

Baca Juga:  Seleksi Paskibraka Pekanbaru Ditunda

Sementara pengalihan kewenagan Jalan Cipta Karya yang semula di tangan Pemko Pekanbaru, kemudian dialihkan pada Pemprov Riau sudah diketahui warga sekitar jalan tersebut. Mereka para warga sekitar menyambut baik hal tersebut.

Hal itu seperti dikatakan Imam, warga Kecamatan Tuah Madani.

”Semoga Pemerintah Provinsi Riau, bisa segera memperbaiki Jalan Cipta Karya ini secepatnya. Karena sudah rusak parah dan banyak berlubang, membahayakan pengendara,” terangnya.(ilo)

Laporan JOKO SUSILO, PEKANBARU

PEKANBARU (RIUAPOS.CO) – PenjabaT (Pj) Walikota Pekanbaru, Muflihun SSTP MAP memastikan peningkatkan kualitas Jalan Cipta Karya, Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tuah Madani, Pekanbaru pasti dilaksanakan oleh pemerintah. Namun kapan terealisasi masih belum dapat dipastikan. Mengingat ruas jalan tersebut telah dialihkan menjadi jalan provinsi.

Kondisi ruas jalan yang padat dilalui pengendara sepeda motor dan mobil tersebut, setiap harinya kerusakan jalannya semaki parah saja. Ruas jalan banyak berlubang yang berpotensi bahayakan pengendara yang melintasinya.

”Memang ada pengalihan beberapa ruas jalan, ya. Termasuk dengan ruas Jalan Cipta Karya yang viral tersebut,” ujar Pj Wako, Senin (5/2).

Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah menganggarkan yang dialokasikan untuk pengaspalan ulang atau overlay jalan tersebut. Rencana memperbaiki ruas Jalan Cipta Karya telah direnanakan jauh hari sebelumnya atau di tahun 2023 lalu. Sedangkan realisasinya di tahun ini.

Baca Juga:  Belasan Jalan Provinsi Segera Diperbaiki

Namun begitu, lanjut Pj wako, rencana perbaikan atau pengaspalan ulang bakal direalisasikan oleh Pemerintah Provinsi Riau, hal itu sejalan dengan pengalihan jalan tersebut yang sekarang ini menjadi kewenangan pihak Pemprov Riau.

”Jalan Cipta Karya sebenarnya sudah dianggarkan tahun ini. Tapi kemarin kita sudah ketemu Pak Sekdaprov, Pak Kadis PUPR (Riau). Artinya provinsi sudah siap mengaspalnya,” papar Pj Wako lagi.

Pj Wako kembali menegaskan bahwa pengalihan Jalan Cipta Karya yang berada di Kecamatan Tuah Madani tersebut, sudah jelas menjadi kewenangan Propinsi Riau. Kabarnya perbaikan jalan tersebut segera dilakukan.

”SK itu sudah jelas dasar hukumnya, artinya Jalan Cipta Karya ini, sudah diambil alih sama provinsi,” tegasnya.

Baca Juga:  Seleksi Paskibraka Pekanbaru Ditunda

Sementara pengalihan kewenagan Jalan Cipta Karya yang semula di tangan Pemko Pekanbaru, kemudian dialihkan pada Pemprov Riau sudah diketahui warga sekitar jalan tersebut. Mereka para warga sekitar menyambut baik hal tersebut.

Hal itu seperti dikatakan Imam, warga Kecamatan Tuah Madani.

”Semoga Pemerintah Provinsi Riau, bisa segera memperbaiki Jalan Cipta Karya ini secepatnya. Karena sudah rusak parah dan banyak berlubang, membahayakan pengendara,” terangnya.(ilo)

Laporan JOKO SUSILO, PEKANBARU

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari