JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Marshanda secara mengejutkan mengumumkan bahwa dirinya mengidap tumor payudara. Dia mengumumkan kabar tak sedap ini saat melakukan siaran live yang videonya juga diunggah di channel YouTube Marshed.
Diungkapkan Marshanda, tumor kanker payudara yang diidapnya cukup menyiksa. Bahkan pada saat melakukan sesi live, dia mengaku sedang sakit pada bagian sensitifnya tersebut.
“Gue punya tumor ini dari setahun yang lalu,” aku Marshanda yang saat melakukan siaran live dengan para penggemar saat sedang berada di Singapura.
Perempuan 32 tahun itu menyatakan dirinya datang ke Singapura untuk mengetahui kondisi kesehatannya dan seberapa besar harapan untuk bisa bertahan hidup. Marshanda mengaku ikhlas menerima kondisi terburuk sekalipun, tapi sebagai manusia dia wajib untuk berikhtiar.
“Kematian adalah bagian dari perputaran siklus kehidupan,” aku ibu dari Sienna Ameerah Kasyafani.
Kepada penggemar dan publik, dia meminta tidak terlalu mengkhawatirkan kondisi dirinya. Dia cuma meminta didoakan supaya tumor payudara yang bersarang di tubuhnya bisa membaik atau bahkan sembuh. Marshanda akan sangat sedih jika melihat orang-orang sedih karena kondisinya.
Andai saja situasi tidak sesuai harapan, Marshanda mengaku siap untuk menghadapi kenyataan jika harus meninggal di usia muda.
”Gue ngomongin mati, habis bikin live ini mati juga nggak apa apa. Tapi gue ikhtiar dan tawakal, makanya gue ke Singapura,” akunya.
Marshanda lebih lanjut mengatakan, ada satu hal yang ingin dilakukannya sebelum meninggal dunia. Dia ingin pergi menemui ayahnya dan meminta maaf atas semua kesalahan yang telah diperbuatnya selama ini.
“Aku akan samperin Papa, gue pengin minta maaf. Pa, kalau Papa nonton video Chacha Papa harus tahu ada rencana. Chacha sebagai anak pertama Papa, kalau Chacha memang akan segera pergi Chacha minta maaf,” tuturnya.
Menyampaikan keterangan soal sakit tumor payudara dan menyinggung soal kematian, emosi Marshanda terlihat bergejolak. Dia beberapa kali sempat terhenti dan menangis. Tapi beberapa saat kemudian dia berusaha ceria. Marshanda seolah tidak mau membuat para penggemar dan penonton ikut bersedih.
Jika harus meninggal, Marshanda mengaku sudah mempersiapkan diri. Dia ingin meninggal dalam keadaan husnul khatimah atau meninggal dalam keadaan baik. Chacha pun mengaku sempat bertanya tentang hal ini kepada mantan suaminya, Ben Kasyafani.
“Yang penting gue sudah bertanya sama Om gue, bertanya sama mantan suami gue, kalau misal kita sudah mau meninggal (di detik detik terakhir) menyebut La Ilaha illallah,” tuturnya.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman