Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Mitsubishi Fuso Authorized Dealer Diresmikan di Pekanbaru

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) sebagai Agen Pemegang merek (APM) Mitsubishi Fuso di Indonesia meresmikan dealer terbaru, Mitsubishi Fuso Authorized Dealer, Jalan Imam Munandar, Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru. Grand opening ini dilaksanakan secara virtual, Senin (26/7).

Dalam agenda ini turut hadir President Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Naoya Rocky Takai, Direktur Utama PT Pekanbaru Berlian Motors Jimmy Tenacious,  Direktur PT Pekanbaru Berlian Motors Joni, dan Direktor of Sales & Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Duijatmono, serta  Bisnis Manager Mitsubishi Fuso Authorized Dealer PT Pekanbaru Berlian Motors Dedi Irawan.

President Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Naoya Rocky Takai mengatakan, perluasan jaringan dealeer merupakan hal penting bagi peningkatan penjualan, dan menjangkau pelanggan lebih dekat melalui pelayanan secara offline. "Melalui dealer ini, saya ingin mempelajari permintaan nyata pelanggan dan terus mendukung kesuksesan pelanggan kami di Pekanbaru," ungkapnya.

Baca Juga:  Ekspor Non-Migas Riau Naik 32,65 Persen

Sementara itu, Direktur Utama PT Pekanbaru Berlian Motors Jimmy Tenacious menuturkan, PT Pekanbaru Berlian Motors melihat potensi besar di Riau untuk Mitsubishi Fuso, terlebih di sektor perkebunan. Hadirnya dealer ini akan semakin dekat dengan konsumen, sehingga bisa memberikan pelayanan prima kepada konsumen baik penjualan mau pun purnajual. "Kami siap memberikan pelayanan prima," ucapnya.

Bisnis Manager Mitsubishi authorized dealer PT Pekanbaru Berlian Motors Bpk Dedi Irawan mengatakan dealer ini memiliki pelayanan 3S, yaitu sales, service dan sparepart.

"Pekanbaru Berlian Motors ini dealer ketiga dari dealer utama kita, Diansarana Berlian Motors Surabaya, kedua Sulawesi Berlian Motors di Makassar, dan ketiga adalah Pekanbaru Berlian Motors," katanya.

Baca Juga:  KTB Hibahkan Colt Diesel ke PMI dan SMK

Dedi menutukan,  Mitsubishi Fuso Authorized Dealer Pekanbaru mengutamakan kepuasan pelanggan, memiliki bengkel yang luas, dan spare part yang lengkap. Selain itu, dealer ini  juga menyediakan mobil servis keliling, sehingga konsumen yang tidak sempat servis ke dealer bisa memanfaatkan program tersebut.

"Kami mempunyai pelayanan 3S, sales, service, dan spare part. Kami memiliki area servis yang lumayan luas, dan juga mempunyai mobil servis yang siap jemput bola melayani customer yang tidak sempat untuk servis ke dealer," tuturnya.

Hadirnya Mitsubishi Fuso Authorized Dealer di Pekanbaru diharapkan bisa memberikan warna baru untuk masyarakat Riau, dan bisa memberikan pelayanan yang lebih kepada masyarakat. "Sebelumnya, kami kan di ruko-ruko, dengan adanya dealer ini ke depan kita akan buka cabang-cabang di luar kota juga," tukasnya.

Laporan: Mujawaroh Annafi (Pekanbaru)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) sebagai Agen Pemegang merek (APM) Mitsubishi Fuso di Indonesia meresmikan dealer terbaru, Mitsubishi Fuso Authorized Dealer, Jalan Imam Munandar, Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru. Grand opening ini dilaksanakan secara virtual, Senin (26/7).

Dalam agenda ini turut hadir President Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Naoya Rocky Takai, Direktur Utama PT Pekanbaru Berlian Motors Jimmy Tenacious,  Direktur PT Pekanbaru Berlian Motors Joni, dan Direktor of Sales & Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Duijatmono, serta  Bisnis Manager Mitsubishi Fuso Authorized Dealer PT Pekanbaru Berlian Motors Dedi Irawan.

- Advertisement -

President Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Naoya Rocky Takai mengatakan, perluasan jaringan dealeer merupakan hal penting bagi peningkatan penjualan, dan menjangkau pelanggan lebih dekat melalui pelayanan secara offline. "Melalui dealer ini, saya ingin mempelajari permintaan nyata pelanggan dan terus mendukung kesuksesan pelanggan kami di Pekanbaru," ungkapnya.

Baca Juga:  Daihatsu Indonesia Mulai Lakukan Aktivitas Pabrik

Sementara itu, Direktur Utama PT Pekanbaru Berlian Motors Jimmy Tenacious menuturkan, PT Pekanbaru Berlian Motors melihat potensi besar di Riau untuk Mitsubishi Fuso, terlebih di sektor perkebunan. Hadirnya dealer ini akan semakin dekat dengan konsumen, sehingga bisa memberikan pelayanan prima kepada konsumen baik penjualan mau pun purnajual. "Kami siap memberikan pelayanan prima," ucapnya.

- Advertisement -

Bisnis Manager Mitsubishi authorized dealer PT Pekanbaru Berlian Motors Bpk Dedi Irawan mengatakan dealer ini memiliki pelayanan 3S, yaitu sales, service dan sparepart.

"Pekanbaru Berlian Motors ini dealer ketiga dari dealer utama kita, Diansarana Berlian Motors Surabaya, kedua Sulawesi Berlian Motors di Makassar, dan ketiga adalah Pekanbaru Berlian Motors," katanya.

Baca Juga:  Warga Asing yang Tinggal Enam Bulan Wajib Bayar Pajak

Dedi menutukan,  Mitsubishi Fuso Authorized Dealer Pekanbaru mengutamakan kepuasan pelanggan, memiliki bengkel yang luas, dan spare part yang lengkap. Selain itu, dealer ini  juga menyediakan mobil servis keliling, sehingga konsumen yang tidak sempat servis ke dealer bisa memanfaatkan program tersebut.

"Kami mempunyai pelayanan 3S, sales, service, dan spare part. Kami memiliki area servis yang lumayan luas, dan juga mempunyai mobil servis yang siap jemput bola melayani customer yang tidak sempat untuk servis ke dealer," tuturnya.

Hadirnya Mitsubishi Fuso Authorized Dealer di Pekanbaru diharapkan bisa memberikan warna baru untuk masyarakat Riau, dan bisa memberikan pelayanan yang lebih kepada masyarakat. "Sebelumnya, kami kan di ruko-ruko, dengan adanya dealer ini ke depan kita akan buka cabang-cabang di luar kota juga," tukasnya.

Laporan: Mujawaroh Annafi (Pekanbaru)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari