PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Riau bersama Direktorat Jendral Bea Cukai Riau mengadakan program berbagi 70 paket sembako di area pemukiman kota kepada masyarakat Kelurahan Cinta Raja, Kecamatan Sail, Pekanbaru, Rabu (12/3).
Acara dilaksanakan di Musala Al-Hidayah dan dihadiri masyarakat yang merupakan penerima manfaat dengan kategori fakir miskin. Hadir juga dalam acara tersebut kemudian acara dihadiri Lurah Cinta Raja M Arif Surya, Kepala Kantor IZI Perwakilan Riau Linda Sari, dan Kepala Kantor Wilayah DJBC Riau Parjiya.
Kepala Kantor IZI Perwakilan Riau Linda Sari mengungkapkan, rasa syukur kepada Allah dan rasa terima kasih kepada donatur sehingga bisa terlaksananya agenda pembagian paket sembako.
“Saya bersyukur bisa menjadi perantara dan berterima kasih kepada IZI dan Kanwil Bea Cukai berkesempatan dengan izin Allah hadir di kelurahan kami untuk memberikan bantuan donasi paket sembako kepada masyarakat yang memerlukan. Kami doakan kepada donatur dimurahkan rezekinya terus dapat menebar kebermanfaatan lebih banyak lagi” ujarnya.

Kepala Kantor Wilayah DJBC Riau Parjiya mengatakan, kegiatan ini merupakan infak dan sedakah yang dikumpulkan dari karyawan Bea Cukai sekitar 20 persen. Karyawan ikut turun ke lokasi menyambut bersama dan saling berbagi di lokasi Kelurahan Cinta Raja.
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian terhadap masyarakat dan wujud kolaborasi efektif untuk membantu sesama.
“Semoga dengan bantuan yang telah kami berikan menjadi bermanfaat bagi bapak ibu semua dan ini menjadi amal jariyah bagi kami,’’ katanya.(ayi)