PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Ratusan tamu undangan berkumpul dalam acara Harmoni Ramadan yang digelar Hotel Aryaduta, Pekanbaru, Senin (10/3). Acara yang dikemas dengan buka bersama ini merupakan momen silaturahmi sekaligus apresiasi terhadap mitra yang sudah bekerja sama dengan Aryaduta selama ini.
Hal tersebut dikatakan Direktur Marketing Komunikasi Hotel Aryaduta Group Arthur Situmeang. Sesuai nama kegiatan tersebut, Harmoni Ramadan, pihaknya pun ingin terjalin hubungan yang lebih harmonis dengan para mitra.
“Kami mewakili Aryaduta pusat mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu yang telah berkenan hadir dan menikmati momen berbuka puasa bersama. Sebagai bentuk apresiasi, kami juga memberikan penghargaan kepada mitra yang selama ini telah mendukung Aryaduta,” ujarnya.
Selain menjadi momen silaturahmi dan kebersamaan, dikatakan General Manager Hotel Aryaduta Pekanbaru Dhani Harry Prayudhi, event tersebut merupakan rangkaian dan bagian dari perayaan ulang tahun hotel ke-24 pada 15 Februari lalu.
“Hotel Aryaduta adalah salah satu hotel legend yang telah mewarnai industri perhotelan sejak 2001. Selain menjadi tempat menginap dan meeting, hotel ini juga menawarkan suasana resort dengan area landscape yang luas,” terangnya.
Dalam kegiatan tersebut, Hotel Aryaduta juga membagikan bantuan kepada anak Panti Asuhan Al Muhsinin. Total ada sebanyak 30 anak panti menerima bantuan. Mereka tampak gembira dan bersemangat menerima bantuan tersebut.(azr)