Cegah Kecelakaan Kerja di Jalan, BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Panam Bagikan 150 Helm

PEKANBARU(RIAUPOS. CO) – BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru
Panam, Ahad (8/9) mengelar kegiatan Promotif dan Preventif 2019 di Rumah Sakit Prima Pekanbaru. 
Pada rangkaian kegiatannya kali ini, BPJS Ketenagakerjaan wilayah membagikan 150 helm dan edukasi safety riding  kepada para peserta  dari 15 perusahaan cabang BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Panam dan, Cabang perintis, Kampar dan cabang perintis Siak. 
Kegiatan ini dihadiri oleh Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Riau H Jonli Ssos MSi, Deputy Direktur
Wilayah BPJS  Ketenagakerjaan (TK) Sumbarriau Budiono, Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru-Panam Ahmad Fauzan, BPJS TK Pekanbaru Kota Mias Muchtar, kepala cabang Perintis (KCP)Siak dan  Rokan Hulu,  serta Direktur Rumah Sakit Prima Dokter Iriana Oktavia, Kabid Kepesertaan BPJS TK Pekanbaru Panam Esra CH Nababan serta Kabid Umum dan SDM Ade Irma Julita. 
Budiono dalam kesempatan pembukaan mengatakan, kegiatan ini dilakukan secara serentak di Indonesia tanggal 7 September 2019.
Untuk kegiatan promotif dan preventif tahun 2019 ini, BPJS  Ketenagakerjaan (TK) wilayah Sumbarriau melaksanakan kegiatan pelatihan safety riding kepada 320 peserta serta pembagian alat pelindung diri helm kepada 500 peserta yang disebar di 3 provinsi di wilyah kerjanya meliputi, Kota Pekanbaru, Padang dan Batam. 
Dikatakan Budiono, penyerahan helm ini merupakan apresiasi BPJS Ketenagakerjaan kepada perusahaan yang sudah tertib membayar iuran dan administrasi, dengan melaporkan upah dan jumlah tenaga kerjanya dengan sebenarnya.
Ditambahkannya, kegiatan ini sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen BPJS Ketenagakerjaan yang diamanahkan dalam PP 44/2015 dan Permenaker 10/2016, pihaknya ingin berperan dalam menurunkan angka kecelakaan kerja melalui kegiatan promotif preventif ini diantarnya  program helmisasi, edukasi safety riding dan penyerahan 200 jaket. 
Sementara Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Panam Ahmad Fauzan menyampaikan, kegiatan ini sebagai edukasi BPJS TK kepada pekerja Indonesia  tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja, terutama keselamatan berkendara, karena dari kasus kecelakaan kerja yg terlapor ke BPJS Ketenagakerjaan 24 persen nya adalah akibat kecelakaan lalu lintas
“Acara kali ini kita lakukan sebagai bentuk nyata dari BPJS Ketenagakerjaan kepada perusahaan yang tertib iuran dan administrasi, ” jelasnya. 
Sementara Plt Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau H Jonli sangat mendukung program ini, karena pemberian helm ini bisa mencegah kecelakaan  di jalan raya. 
 Apalagi dari data Dirlantas Polda Riau, 30 persen kecelakaan terjadi di jalan raya. Untuk itu, tertib berlalu lintas mampu meminimalisir kecelakaan. Tertib berlalu lintas harus dibarengi dengan kelengkapan berkendara,salah satunya pemakaian helm. 
Ditambahkn Esra CH Nababan, kabid Kepesertaan BPJS TK Pekanbaru Panam program ini harus memenuhi persyaratan tertentu, diantaranya tertib dalam membayar iuran, telah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan paling singkat 3 tahun, dan telah mengikutsertakan seluruh pekerjanya dalam program jaminan sosial sesuai penahapan kepesertaan. 
Dari 15 perusahaan yang mengikuti kegiatan ini adalah, kepersertaan di wilayah Pekanbaru 10 perusahaan,  KCP Kabupaten Siak 2 perusahaan, dan KCP Kampar 3 perusahaan yang perusahaannya berkedudukan di Rohul. 
Sementara untuk edukasi safety riding ini peserta yang akan teredukasi teori dan praktik mengenai standard, prosedur, dan regulasi, serta rambu lalu lintas hingga etika di jalan raya dan pemeliharaan kendaraan bermotor.
Laporan/editor:Deslina
PEKANBARU(RIAUPOS. CO) – BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru
Panam, Ahad (8/9) mengelar kegiatan Promotif dan Preventif 2019 di Rumah Sakit Prima Pekanbaru. 
Pada rangkaian kegiatannya kali ini, BPJS Ketenagakerjaan wilayah membagikan 150 helm dan edukasi safety riding  kepada para peserta  dari 15 perusahaan cabang BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Panam dan, Cabang perintis, Kampar dan cabang perintis Siak. 
Kegiatan ini dihadiri oleh Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Riau H Jonli Ssos MSi, Deputy Direktur
Wilayah BPJS  Ketenagakerjaan (TK) Sumbarriau Budiono, Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru-Panam Ahmad Fauzan, BPJS TK Pekanbaru Kota Mias Muchtar, kepala cabang Perintis (KCP)Siak dan  Rokan Hulu,  serta Direktur Rumah Sakit Prima Dokter Iriana Oktavia, Kabid Kepesertaan BPJS TK Pekanbaru Panam Esra CH Nababan serta Kabid Umum dan SDM Ade Irma Julita. 
Budiono dalam kesempatan pembukaan mengatakan, kegiatan ini dilakukan secara serentak di Indonesia tanggal 7 September 2019.
Untuk kegiatan promotif dan preventif tahun 2019 ini, BPJS  Ketenagakerjaan (TK) wilayah Sumbarriau melaksanakan kegiatan pelatihan safety riding kepada 320 peserta serta pembagian alat pelindung diri helm kepada 500 peserta yang disebar di 3 provinsi di wilyah kerjanya meliputi, Kota Pekanbaru, Padang dan Batam. 
Dikatakan Budiono, penyerahan helm ini merupakan apresiasi BPJS Ketenagakerjaan kepada perusahaan yang sudah tertib membayar iuran dan administrasi, dengan melaporkan upah dan jumlah tenaga kerjanya dengan sebenarnya.
Ditambahkannya, kegiatan ini sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen BPJS Ketenagakerjaan yang diamanahkan dalam PP 44/2015 dan Permenaker 10/2016, pihaknya ingin berperan dalam menurunkan angka kecelakaan kerja melalui kegiatan promotif preventif ini diantarnya  program helmisasi, edukasi safety riding dan penyerahan 200 jaket. 
Sementara Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Panam Ahmad Fauzan menyampaikan, kegiatan ini sebagai edukasi BPJS TK kepada pekerja Indonesia  tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja, terutama keselamatan berkendara, karena dari kasus kecelakaan kerja yg terlapor ke BPJS Ketenagakerjaan 24 persen nya adalah akibat kecelakaan lalu lintas
“Acara kali ini kita lakukan sebagai bentuk nyata dari BPJS Ketenagakerjaan kepada perusahaan yang tertib iuran dan administrasi, ” jelasnya. 
Sementara Plt Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau H Jonli sangat mendukung program ini, karena pemberian helm ini bisa mencegah kecelakaan  di jalan raya. 
 Apalagi dari data Dirlantas Polda Riau, 30 persen kecelakaan terjadi di jalan raya. Untuk itu, tertib berlalu lintas mampu meminimalisir kecelakaan. Tertib berlalu lintas harus dibarengi dengan kelengkapan berkendara,salah satunya pemakaian helm. 
Ditambahkn Esra CH Nababan, kabid Kepesertaan BPJS TK Pekanbaru Panam program ini harus memenuhi persyaratan tertentu, diantaranya tertib dalam membayar iuran, telah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan paling singkat 3 tahun, dan telah mengikutsertakan seluruh pekerjanya dalam program jaminan sosial sesuai penahapan kepesertaan. 
Dari 15 perusahaan yang mengikuti kegiatan ini adalah, kepersertaan di wilayah Pekanbaru 10 perusahaan,  KCP Kabupaten Siak 2 perusahaan, dan KCP Kampar 3 perusahaan yang perusahaannya berkedudukan di Rohul. 
Sementara untuk edukasi safety riding ini peserta yang akan teredukasi teori dan praktik mengenai standard, prosedur, dan regulasi, serta rambu lalu lintas hingga etika di jalan raya dan pemeliharaan kendaraan bermotor.
Laporan/editor:Deslina
Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya