PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Provinsi Riau kembali mengeluarkan peringatan dini terkait potensi hujan disertai angin kencang yang akan kembali melanda sejumlah kota dan kabupaten di Provinsi Riau, Rabu (2/3/2022).
Menurut Prakirawan BMKG Riau, Yasir P, untuk sejumlah wilayah saat ini berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pukul 22.00 WIB berlangsung di Kabupaten Kampar seperti di Bangkinang Kota, Kampar, Kampar Kiri, Salo, Kampar Timur, hingga Gunung Sahilan.
Kemudian, Kabupaten Indragiri Hulu yang tersebar di Kelayang, Pasir Penyu, Peranap, Batang Cenaku, Lirik, Sungai Lala, Lubuk Batu Jaya, Rakit Kulim, Batang Peranap. Selanjutnya Kabupaten Pelalawan yaitu Bandar Sei Kijang. Lalu Rokan Hulu yaitu Tambusai, Kepenuhan, dan Tambusai Utara.
Potensi ini akan meluas ke Rokan Hilir yaitu di Bagan Sinembah, Pujud, Bangko Pusako. Lalu, Kuantan Singingi yaitu Kuantan Tengah, Kuantan Hilir, Cerenti, Benai, Gunungtoar, Singingi Hilir, Pangean, Logas Tanah Darat, Inuman, Kuantan Hilir Seberang, dan sekitarnya.
"Potens hujan lebat juga akan meluas ke Kabupaten Kampar yakni di Kampar Kiri Hilir, Tapung Hulu, Rumbio Jaya, Bangkinang, Kampar Utara, dan Kampar Kiri Tengah. Kemudian di Indragiri Hulu terjadi di Rengat, Rengat Barat, Siberida, Batang Gangsal. Dan Bengkalis di Rupat, dan Rupat Utara. Sedangkan di Indragiri Hilir yaitu Keritang dan Kemuning," kata dia.
Bahkan BMKG juga memprediksi, hujan disertai petir dan angin kencang juga akan melanda Pelalawan seperti Ukui, Pangkalan Kuras, Pangkalan Lesung, Langgam. Lalu Rokan Hulu terjadi di Bonai Darussalam dan Kepenuhan Hulu.
Untuk Rokan Hilir potensi terjadi di Kubu, Bangko, Tanah Putih, Rimba Melintang, Pasir Limau Kapas, Sinaboi, Simpang Kanan, Pekaitan, dan Kubu Babussalam. Sedangkan di Siak terjadi di Kerinci Kanan. Yang terakhir Kota Dumai yang tersebar di Sungai Sembilan, Medang Kampai, dan sekitarnya.
Laporan: Prapti Dwi Lestari (Pekanbaru)
Editor: Hary B Koriun