Kanim Pekanbaru Tawarkan Eazy Passport

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Pekanbaru masih membatasi jumlah kuota layanan keimigrasian selama Pandemi Covid-19. Turunnya level PPKM Pekanbaru maupun kabupaten dan kota lainnya ke level 2 belum mengubah kebijakan ini. Namun masyarakat tetap diberi kemudahan lewat layanan Eazy Passport.

Kepala Kanim Kelas I Pekanbaru, Syahrioma Delavino menyebutkan, layanan tersebut merupakan salah satu inovasi untuk tetap bisa memaksimalkan layanan di tengah pembatasan karena pandemi Covid-19. Pada layanan ini, masyarakat yang ingin mengurus paspor tidak perlu datang ke Kanim Pekanbaru, tapi petugas yang datang.

- Advertisement -

"Layanan Eazy Passport ini merupakan layanan yang memungkinkan masyarakat untuk membuat paspor di tempat kerja, komunitas, bahkan kompleks perumahan. Ini kemudahan yang kami berikan. Masyarakat tidak perlu antre dan tidak kena batas kuota layanan harian," sebut Delavino.

Layanan ini tidak sebatas wilayah Pekanbaru, warga di luar kota seperti kabupaten yang jauh dari ibukota provinsi juga bisa mendapatkan pelayanan ini. Sesuai dengan syaratnya yang berkelompok, masyarakat harus kompak mengumpulkan pemohon pembuatan paspor dalam jumlah banyak.

- Advertisement -

"Untuk mendapatkan layanan ini, silahkan hubungi Call Center yang bisa didapatkn di akun sosial media, dan situs web resmi Kanim Kelas I Pekanbaru," sebut Delavino.

Selain Eazy Passport, selama pandemi Covid-19 ini Kanim Pekanbaru juga meluncurkan layanan khusus lansia dan orang sakit. Pada layanan ini, petugas akan mendatangi rumah lansia atau warga yang berkebutuhan dalam pengurusan paspor. Ketika selesai, paspor juga akan diantarkan langsung ke rumah yang bersangkutan. Hanya saja layanan ini baru terbatas untuk warga Kota Pekanbaru.(end)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Pekanbaru masih membatasi jumlah kuota layanan keimigrasian selama Pandemi Covid-19. Turunnya level PPKM Pekanbaru maupun kabupaten dan kota lainnya ke level 2 belum mengubah kebijakan ini. Namun masyarakat tetap diberi kemudahan lewat layanan Eazy Passport.

Kepala Kanim Kelas I Pekanbaru, Syahrioma Delavino menyebutkan, layanan tersebut merupakan salah satu inovasi untuk tetap bisa memaksimalkan layanan di tengah pembatasan karena pandemi Covid-19. Pada layanan ini, masyarakat yang ingin mengurus paspor tidak perlu datang ke Kanim Pekanbaru, tapi petugas yang datang.

"Layanan Eazy Passport ini merupakan layanan yang memungkinkan masyarakat untuk membuat paspor di tempat kerja, komunitas, bahkan kompleks perumahan. Ini kemudahan yang kami berikan. Masyarakat tidak perlu antre dan tidak kena batas kuota layanan harian," sebut Delavino.

Layanan ini tidak sebatas wilayah Pekanbaru, warga di luar kota seperti kabupaten yang jauh dari ibukota provinsi juga bisa mendapatkan pelayanan ini. Sesuai dengan syaratnya yang berkelompok, masyarakat harus kompak mengumpulkan pemohon pembuatan paspor dalam jumlah banyak.

"Untuk mendapatkan layanan ini, silahkan hubungi Call Center yang bisa didapatkn di akun sosial media, dan situs web resmi Kanim Kelas I Pekanbaru," sebut Delavino.

Selain Eazy Passport, selama pandemi Covid-19 ini Kanim Pekanbaru juga meluncurkan layanan khusus lansia dan orang sakit. Pada layanan ini, petugas akan mendatangi rumah lansia atau warga yang berkebutuhan dalam pengurusan paspor. Ketika selesai, paspor juga akan diantarkan langsung ke rumah yang bersangkutan. Hanya saja layanan ini baru terbatas untuk warga Kota Pekanbaru.(end)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya