Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Pagelaran Seni SMPN 1 Bangkinang Kota Semarak

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) — Acara pagelaran Seni di SMPN 1 Bangkinang Kota berlangsung semarak, setiap penampilan seni diiringi tepuk tangan dan kegembiraan dari penonton, Selasa (18/2).

Sebanyak 355 orang siswa dari 10 ruang belajar kelas IX ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. Terlihat wajah-wajah gembira siswa SMPN 1 Bangkinang Kota melihat teman-temannya mementaskan seni.

Kepala SMPN 1 Bangkinang Kota Hj Masniar SPd mengatakan, acara itu adalah acara yang ditunggu oleh siswa dalam menampilkan ekpresi diri, kreasi anak muda, tari daerah, seni teater, nyanyi solo, vokal group band dan beberapa pementasan seni lainnya.

Hadir dalam acara tersebut Kadisdikpora Kabupaten Kampar diwakili Kabid Kepemudaan dan Olahraga M Saleh S Sos, Ketua Komite SMPN 1 Bangkinang Kota H Yurmailis Saruji, Pengawas Sekolah Drs Zulkifli MPd dan majelis guru. Sesuai dengan tema pagelaran seni "Meningkatkan rasa cinta generasi muda terhadap seni nusantara".

Baca Juga:  Qantas Dituding Bikin Staf Terpapar Corona

"Saya sangat apresiasi terhadap inovasi siswa SMPN 1 Bangkinang Kota. Mereka bisa menampilKan inovasi-inovasi nusantara sesuai dengan kurikulum 2013 kelas IX yaitu budaya mancanegara melalui tari dan musikal. Harapan saya, siswa SMPN 1 Bangkinang Kota terutama kls IX dapat menumbuhkembangkan budaya-budaya yang ada di negeri ini dan juga di mancanegara," kata Masniar.(rul/c)

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) — Acara pagelaran Seni di SMPN 1 Bangkinang Kota berlangsung semarak, setiap penampilan seni diiringi tepuk tangan dan kegembiraan dari penonton, Selasa (18/2).

Sebanyak 355 orang siswa dari 10 ruang belajar kelas IX ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. Terlihat wajah-wajah gembira siswa SMPN 1 Bangkinang Kota melihat teman-temannya mementaskan seni.

- Advertisement -

Kepala SMPN 1 Bangkinang Kota Hj Masniar SPd mengatakan, acara itu adalah acara yang ditunggu oleh siswa dalam menampilkan ekpresi diri, kreasi anak muda, tari daerah, seni teater, nyanyi solo, vokal group band dan beberapa pementasan seni lainnya.

Hadir dalam acara tersebut Kadisdikpora Kabupaten Kampar diwakili Kabid Kepemudaan dan Olahraga M Saleh S Sos, Ketua Komite SMPN 1 Bangkinang Kota H Yurmailis Saruji, Pengawas Sekolah Drs Zulkifli MPd dan majelis guru. Sesuai dengan tema pagelaran seni "Meningkatkan rasa cinta generasi muda terhadap seni nusantara".

- Advertisement -
Baca Juga:  BNPB: 30 Orang Meninggal Akibat Banjir

"Saya sangat apresiasi terhadap inovasi siswa SMPN 1 Bangkinang Kota. Mereka bisa menampilKan inovasi-inovasi nusantara sesuai dengan kurikulum 2013 kelas IX yaitu budaya mancanegara melalui tari dan musikal. Harapan saya, siswa SMPN 1 Bangkinang Kota terutama kls IX dapat menumbuhkembangkan budaya-budaya yang ada di negeri ini dan juga di mancanegara," kata Masniar.(rul/c)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari