Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Polisi Bawa Mertua Pelaku Bom Medan

MEDAN (RIAUPOS.CO) —  Kepolisian langsung menyambangi sejumlah lokasi yang diduga sempat menjadi tempat tinggal Rabbial Muslim Nasution, pelaku bom bunuh diridi Mapolrestabes Medan, Rabu (13/11).

Selain di Jalan Jangkar, Medan Petisah, petugas gabungan menyisir kawasan Marelan Pasar I dan II.

Lokasi ini adalah tempat tinggal terduga pelaku yang akrab disapa Dedek itu. Pertama, rumah yang didatangi adalah Pasar I Gang Amal.

Namun, polisi tak menemukan apa pun di sana karena rumah mertua Dedek itu sudah dijual. Infonya sudah tidak di sana lagi enam bulan lalu.

Polisi yang lengkap dengan baracuda bergegas ke menuju Marelan V Pasar 2 Barat. Saking cepatnya, baracuda sempat menyenggol seorang pengendara motor hingga terjungkal. Lokasi ini disebut sebagai rumah baru mertua sekaligus tempat usaha mertuanya.

Baca Juga:  Berdayakan Warga, Ubah Sampah Plastik Jadi Paving Block

Dari sini, polisi membawa mertua Dedek, yaitu Andi Syahputra.

Tetangga sebelah rumah mertua Dedek, Nining, menyebut Dedek dan Dewi istri Dedek jarang ke rumah mertuanya.

“Mereka usaha lontong, kalau Dewi sesekali datang. Mereka di situ sejak Maret. Sementara kami April pindah kemari. Jadi enggak tahu. Cuma yang bantu jualan di sini adeknya Dewi, si Wulan. Kalau suami Dewi si Dedek ramah asal kemari ya nyapa, setahu saya ya ojek,“ ungkapnya.

Dari rumah mertua Dedek, polisi menyisir lagi Pasar I dan masuk ke Gang Melati 8 Lingkungan VI. Di sini, Dewi dan Dedek baru sebulan lebih menyewa rumah sederhana No 212 C (rumah kontrakan dua pintu).

Baca Juga:  Sutejo, Antara Menulis dan Mendampingi Anak-Anak Pekerja Migran Indonesia

Kepling VI, Sumini menjelaskan sepasang pengantin baru ini termasuk orang baik. Sementara istrinya lagi hamil.

“Baru menyewa sebulan. Berdua aja sama istrinya. Katanya kerjanya RBT (ngojek). Keseharian bagus. Tadi kata tetangga sudah tidak ada di rumah, digembok,” pungkasnya. Saat ini, area rumah disterilkan dan dipasang garis polisi. (nin)
Sumber: Jpnn.com
Editor: Erizal

MEDAN (RIAUPOS.CO) —  Kepolisian langsung menyambangi sejumlah lokasi yang diduga sempat menjadi tempat tinggal Rabbial Muslim Nasution, pelaku bom bunuh diridi Mapolrestabes Medan, Rabu (13/11).

Selain di Jalan Jangkar, Medan Petisah, petugas gabungan menyisir kawasan Marelan Pasar I dan II.

- Advertisement -

Lokasi ini adalah tempat tinggal terduga pelaku yang akrab disapa Dedek itu. Pertama, rumah yang didatangi adalah Pasar I Gang Amal.

Namun, polisi tak menemukan apa pun di sana karena rumah mertua Dedek itu sudah dijual. Infonya sudah tidak di sana lagi enam bulan lalu.

- Advertisement -

Polisi yang lengkap dengan baracuda bergegas ke menuju Marelan V Pasar 2 Barat. Saking cepatnya, baracuda sempat menyenggol seorang pengendara motor hingga terjungkal. Lokasi ini disebut sebagai rumah baru mertua sekaligus tempat usaha mertuanya.

Baca Juga:  Mobil Terduga Narkoba Terbalik

Dari sini, polisi membawa mertua Dedek, yaitu Andi Syahputra.

Tetangga sebelah rumah mertua Dedek, Nining, menyebut Dedek dan Dewi istri Dedek jarang ke rumah mertuanya.

“Mereka usaha lontong, kalau Dewi sesekali datang. Mereka di situ sejak Maret. Sementara kami April pindah kemari. Jadi enggak tahu. Cuma yang bantu jualan di sini adeknya Dewi, si Wulan. Kalau suami Dewi si Dedek ramah asal kemari ya nyapa, setahu saya ya ojek,“ ungkapnya.

Dari rumah mertua Dedek, polisi menyisir lagi Pasar I dan masuk ke Gang Melati 8 Lingkungan VI. Di sini, Dewi dan Dedek baru sebulan lebih menyewa rumah sederhana No 212 C (rumah kontrakan dua pintu).

Baca Juga:  BIN Tak Lagi di Bawah Kemenko Polhukam, Langsung ke Presiden

Kepling VI, Sumini menjelaskan sepasang pengantin baru ini termasuk orang baik. Sementara istrinya lagi hamil.

“Baru menyewa sebulan. Berdua aja sama istrinya. Katanya kerjanya RBT (ngojek). Keseharian bagus. Tadi kata tetangga sudah tidak ada di rumah, digembok,” pungkasnya. Saat ini, area rumah disterilkan dan dipasang garis polisi. (nin)
Sumber: Jpnn.com
Editor: Erizal

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari