Jumat, 22 November 2024

Sinergikan Program Pemkab Siak dengan CSR Industri Migas

- Advertisement -

SIAK (RIAUPOS.CO) – Keberadaan industri hulu migas dalam mendorong perekonomian terlihat dari banyaknya program CSR dalam pembangunan Kabupaten Siak. Sektor hulu migas turut memberikan kontribusi dalam mendorong perkembangan dan pertumbuhan ekonomi di daerah penghasilnya.

Demikian dikatakan Bupati Alfedri dalam paparannya di Hotel Radisson Batam, Kepulauan Riau, pada Rabu (8/6), dalam  praiven  Forum Kapasitas Nasional SKK Migas- KKKS Sumatera Bagian Utara 2022.

- Advertisement -

Hadir Gubernur Riau diwakili Kepala Dinas ESDM Provinsi Riau Eva Revita, manajemen SKK Migas, SPR Langgak, Pertamina Hulu Rokan (PHR), Pertamina Hulu Energi (PHE), Badan Operasi Bersama PT Bumi Siak Pusako (BOB BSP), Texcal Mahato, perwakilan dari Pemprov Riau dan dan perwakilan dari Pemprov Kepulauan Riau.

Industri hulu migas memberikan kontribusi kepada Kabupaten Siak dalam pergerakan ekonomi, dengan terbukanya lapangan pekerjaan, infrastruktur, dan sisi ekonomi dengan pemberdayaan UMKM.

"Ada efek berganda pengadaan barang dan jasa industri hulu migas, terhadap pengembangan daerah," ungkap Bupati Alfedri.

- Advertisement -

Salah satunya berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan memberikan beasiswa, pembangunan sekolah, binaan UMKM melalui dana CSR.

Baca Juga:  Lampu Teplok Jatuh, Ibu dan Anak Tewas Terbakar

"Kami mengapresiasi peran aktif SKK Migas melalui kerja sama CSR yang berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Kesejahteraan yang dimaksud berupa membuka lapangan pekerjaan, kemajuan infrastruktur, dan kebangkitan perekonomian.

Atas kemitraan ini, Bupati Alfedri menginginkan terciptanya koneksi industri hulu migas dengan pemerintah, serta dengan penyedia barang jasa dan pelaku UMKM.

Hal hal yang menjadi atensi dan sangat diapresiasi bantuan terhadap UMKM di Siak, yakni melalui fitur e-commerce atau marketplace.

"Kami di Kabupaten Siak sudah punya marketplace, namanya Siakku yang dapat diunduh melalui playstore. Aplikasi ini dikelola anak-anak muda yang tergerak membantu pelaku UMKM," ungkap Bupati Alfedri.

Insya Allah, dikatakan Alfedri, hal ini dapat mempermudah proses penyediaan barang dan jasa bagi perusahaan industri hulu migas.

Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagut Riky Rahmat Firdaus mengatakan, industri hulu migas telah hadir bersama di tengah masyarakat, selama dua tahun mengalami pandemi Covid-19, dengan terus melakukan kegiatan dalam pembangunan perekonomian.

"Kami berkomitmen terus hadir seiring pertumbuhan ekonomi, dengan melakukan  kegiatan pembinaan, bimbingan, program-program pengembangan masyarakat," katanya.

Baca Juga:  Ini Tiga Nama Setiap Dinas yang Lulus Seleksi Lelang Jabatan Pemkab Siak

Dia juga menyebutkan, berkat sinergi dan kolaborasi bersama pemerintan daerah, menghasilkan efek berganda di masyarakat.

Forum diskusi ini digelar bukan hanya untuk memberikan gambaran dan pemahaman kepada seluruh pemangku kepentingan mengenai kontribusi sektor hulu migas bagi perekonomian daerah. Tetapi juga untuk membangun sinergi agar bisa mengoptimalkan kontribusi tersebut di daerah-daerah penghasil migas.

Sebelum dilaksanakan Forum Kapasitas Nasional tahun 2022 pada 27-28 Juli 2022 mendatang di Jakarta Convention Center (JCC), SKK Migas melaksanakan praiven di lima area perwakilan operasi hulu migas Indonesia, salah satunya area Sumatera bagian utara (Sumbagut).

"Kegiatan ini kami harapkan dimanfaatkan sebagai sebuah wadah Bussiness Match-Making dalam lingkup industri penunjang hulu migas. Serta memperkenalkan  pabrikan, penyedia barang dan jasa, serta UMKM binaan SKK Migas," lanjutnya.

Usai paparan di forum Kapasitas nasional tersebut, Bupati Siak beserta rombongan meninjau langsung stan pameran didampingi Asisten II Hendrisan, dan Kepala Bappeda Kabupaten Siak Wan Yunus.(mng)

SIAK (RIAUPOS.CO) – Keberadaan industri hulu migas dalam mendorong perekonomian terlihat dari banyaknya program CSR dalam pembangunan Kabupaten Siak. Sektor hulu migas turut memberikan kontribusi dalam mendorong perkembangan dan pertumbuhan ekonomi di daerah penghasilnya.

Demikian dikatakan Bupati Alfedri dalam paparannya di Hotel Radisson Batam, Kepulauan Riau, pada Rabu (8/6), dalam  praiven  Forum Kapasitas Nasional SKK Migas- KKKS Sumatera Bagian Utara 2022.

- Advertisement -

Hadir Gubernur Riau diwakili Kepala Dinas ESDM Provinsi Riau Eva Revita, manajemen SKK Migas, SPR Langgak, Pertamina Hulu Rokan (PHR), Pertamina Hulu Energi (PHE), Badan Operasi Bersama PT Bumi Siak Pusako (BOB BSP), Texcal Mahato, perwakilan dari Pemprov Riau dan dan perwakilan dari Pemprov Kepulauan Riau.

Industri hulu migas memberikan kontribusi kepada Kabupaten Siak dalam pergerakan ekonomi, dengan terbukanya lapangan pekerjaan, infrastruktur, dan sisi ekonomi dengan pemberdayaan UMKM.

- Advertisement -

"Ada efek berganda pengadaan barang dan jasa industri hulu migas, terhadap pengembangan daerah," ungkap Bupati Alfedri.

Salah satunya berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan memberikan beasiswa, pembangunan sekolah, binaan UMKM melalui dana CSR.

Baca Juga:  Sekda Yakin Pleno Kabupaten Berjalan Aman dan Lancar 

"Kami mengapresiasi peran aktif SKK Migas melalui kerja sama CSR yang berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Kesejahteraan yang dimaksud berupa membuka lapangan pekerjaan, kemajuan infrastruktur, dan kebangkitan perekonomian.

Atas kemitraan ini, Bupati Alfedri menginginkan terciptanya koneksi industri hulu migas dengan pemerintah, serta dengan penyedia barang jasa dan pelaku UMKM.

Hal hal yang menjadi atensi dan sangat diapresiasi bantuan terhadap UMKM di Siak, yakni melalui fitur e-commerce atau marketplace.

"Kami di Kabupaten Siak sudah punya marketplace, namanya Siakku yang dapat diunduh melalui playstore. Aplikasi ini dikelola anak-anak muda yang tergerak membantu pelaku UMKM," ungkap Bupati Alfedri.

Insya Allah, dikatakan Alfedri, hal ini dapat mempermudah proses penyediaan barang dan jasa bagi perusahaan industri hulu migas.

Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagut Riky Rahmat Firdaus mengatakan, industri hulu migas telah hadir bersama di tengah masyarakat, selama dua tahun mengalami pandemi Covid-19, dengan terus melakukan kegiatan dalam pembangunan perekonomian.

"Kami berkomitmen terus hadir seiring pertumbuhan ekonomi, dengan melakukan  kegiatan pembinaan, bimbingan, program-program pengembangan masyarakat," katanya.

Baca Juga:  Ketua PN Pejabat Pertama Divaksin di Siak

Dia juga menyebutkan, berkat sinergi dan kolaborasi bersama pemerintan daerah, menghasilkan efek berganda di masyarakat.

Forum diskusi ini digelar bukan hanya untuk memberikan gambaran dan pemahaman kepada seluruh pemangku kepentingan mengenai kontribusi sektor hulu migas bagi perekonomian daerah. Tetapi juga untuk membangun sinergi agar bisa mengoptimalkan kontribusi tersebut di daerah-daerah penghasil migas.

Sebelum dilaksanakan Forum Kapasitas Nasional tahun 2022 pada 27-28 Juli 2022 mendatang di Jakarta Convention Center (JCC), SKK Migas melaksanakan praiven di lima area perwakilan operasi hulu migas Indonesia, salah satunya area Sumatera bagian utara (Sumbagut).

"Kegiatan ini kami harapkan dimanfaatkan sebagai sebuah wadah Bussiness Match-Making dalam lingkup industri penunjang hulu migas. Serta memperkenalkan  pabrikan, penyedia barang dan jasa, serta UMKM binaan SKK Migas," lanjutnya.

Usai paparan di forum Kapasitas nasional tersebut, Bupati Siak beserta rombongan meninjau langsung stan pameran didampingi Asisten II Hendrisan, dan Kepala Bappeda Kabupaten Siak Wan Yunus.(mng)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari