23.2 C
Pekanbaru
Rabu, 2 April 2025
spot_img

Polisi Amankan Satu Orang Terduga Pelaku

Pasar Baru Diduga Sengaja Dibakar

PASIRPANGIRAIAAN (RIAUPOS.CO) – Terbakarnya 14 unit kios semi permanen milik warga Kelurahan Ujungbatu H Ngationo (60) yang dikontrakkan kepada sejumlah pedagang di Pasar Baru Ujungbatu, Kecamatan Ujungbatu, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Senin (19/2) dini hari mendapat atensi dari Satreskrim Polres Rohul.

Dari hasil penyelidikan polisi, semula informasi awal masyarakat terbakarnya belasan kios di Pasar Baru Ujungbatu itu disebabkan korsleting arus pendek listrik.

Ternyata kebakaran tersebut, diduga sengaja dibakar oknum yang tidak bertanggungjawab yang kini pelaku inisial Y telah diamankan polisi.

Hal terungkap dari hasil penyelidikan yang dilakukan Satreskrim Polres Rohul bersama Polsek Ujungbatu dalam mengungkap penyebab terbakarnya belasan kios itu.

Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono melalui Kasat Reskrim Polres AKP Dr Raja Kosmos Parmulais SH MH saat dikonfirmasi Riau Pos, Selasa (20/2) membenarkan 14 kios di Pasar Baru Ujungbatu yang terbakar diduga sengaja dibakar oknum yang tidak bertanggungjawab.

Baca Juga:  Erizal Nyatakan Siap Bawa Rokan Hulu Lebih Baik

Hal itu berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan pihak kepolisian, dengan ditemukannya bukti permulaan yang cukup dan keterangan saksi-saksi.

Raja Kosmos mengatakan, telah mengamankan salah seorang terduga pelaku inisial Y, yang diduga dengan sengaja membakar salah satu kios yang menjual barang harian di pasar itu.

Terduga pelaku inisial Y sebelum membakar kios tersebut, lanjutnya, mencuri beberapa box rokok. Kemudian untuk menghilangkan barang bukti, diduga dengan sengaja membakar kios di pasar tersebut.

- Advertisement -

“Tadi siang (Rabu, red), saya langsung pimpin pra rekonstruksi di TKP dengan membawa Y, terduga pelaku yang dengan sengaja membakar kios itu,” ujarnya.

Raja Kosmos mengatakan, terduga pelaku inisial Y yang telah diamankan di Polsek Ujung Batu, mengakui perbuatannya untuk diproses penyelidikan lebih lanjut. Karena penyidik masih menunggu pemeriksan dari Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Riau yang turun ke TKP.

Baca Juga:  Perkuat Sinergisitas 3 Pilar untuk Sukseskan Pemilu

“Kepada penyidik, terduga pelaku Y mengakui perbuatannya. Dari terduga pelaku pembakaran kios Pasar Baru, polisi telah mengamankan satu buah mancis dan beberapa box rokok yang dicuri terduga di TKP sebelum kejadian,” tuturnya lagi.

Pantauan di lapangan, saat menggelar pra rekonstruksi di TKP, Kasat Reskrim Polres Rohul AKP Dr Raja Kosmos Parmulais SH MH didampingi sejumlah penyidik dan personel Polsek Ujung Batu dan Anggota Brimob Polda Riau berlaras panjang yang sedang mengamankan Pemilu di Ujung Batu.(gem)

Laporan ENGKI PRIMA PUTRA, Pasirpengaraian

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

Genangan Tak Surut, Warga Keluhkan Kerusakan Jalan Lintas Siak-Tanjung Buton

Selama dua bulan terakhir, Jalan Lintas Siak-Tanjung Buton di perbatasan Kampung Dosan, Kecamatan Pusako, dengan Mengkapan, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, masih tergenang air.

Hujan Ringan hingga Sedang Diprediksi Guyur Riau Saat Malam Takbiran

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru memprediksi hujan ringan hingga sedang akan mengguyur sejumlah wilayah di Riau pada malam Takbiran Idulfitri 1446 H, yang jatuh pada Ahad (30/3/2025).

Bandara SSK II Pekanbaru Buka Rute Baru ke Padang dan Rengat, Mudahkan Akses Mudik

Penerbangan perdana rute Pekanbaru-Padang dilaksanakan pada Rabu, 26 Maret 2025, pukul 07:00 WIB dan dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Radityo Ari Purwoko, General Manager Bandara SSK II, Roni Rakhmat SSTP MSi

Gubernur Riau Abdul Wahid Gelar Open House Idulfitri, Ajak Masyarakat Jalin Silaturahmi

Gubernur Riau, Abdul Wahid, menjelaskan bahwa open house ini terbuka bagi semua kalangan tanpa ada pembatasan. Masyarakat umum dipersilakan untuk hadir dan berinteraksi langsung dengan dirinya, Wakil Gubernur, kepala OPD, serta warga lainnya.