KAMPA (RIAUPOS.CO) – Safari Ramadan 1443 H Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau di Kabupaten Kampar dilaksanakan di Masjid Al-Kubro Desa Koto Perambahan Kecamatan Kampa.
Safari yang dihadiri langsung Gubernur Riau (Gubri) Drs Syamsuar MSi tersebut disambut Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH MH di Masjid Al-Kubro Padang Merbau Barat Desa Koto Perambahan, Selasa (12/4/2022).
Diawali buka bersama dan Salat Isya berjamaah dengan jemaah masjid serta rombongan dari Pemprov Riau. Sambutan diawali oleh Bupati Kampar Catur Sugeng yang menyampaikan ucapan selamat datang kepada Gubri dan rombongan.
Atas nama Pemkab Kampar, Catur Sugeng menyampaikan ucapan terima kasih kepada orang nomor satu di Riau itu yang sudah memberikan berbagai bantuan pada kesempatan tersebut. Baik untuk masjid maupun untuk sebagian masyarakat.
Pada kesempatan itu Gubri dan rombongan secara simbolis menyerahkan bantuan masjid sebesar Rp50 juta melalui CSR Bank Riau Kepri. Kemudian bantuan dari Baznas sebanyak 1.432 paket se-Riau dengan total Rp500 juta.
Selanjutnya bantuan dari Bank Syariah Indonesia KCP Bangkinang program BP Jamsostek melindungi 100 pengurus masjid dan pekerja informal untuk Desa Koto Perambahan, kesertaan BPJS Ketenagakerjaan perangkat desa serta menyerahkan karpet untuk masjid.
Gubri menyampaikan, kunjungan ini bukan hanya Safari Ramadan semata, tapi juga silaturahmi yang tertunda karena pandemi Covid-19 dua tahun ini.
"Kami juga ingin mendengar dan mengetahui persoalan-persoalan yang ada di daerah, termasuk Kampar," jelas Syamsuar.
Dilanjutkan Gubri, Pemprov Riau saat ini masih fokus pada pengembangan ekonomi syariah guna kesejahteraan umat. Bahkan pemerintah pusat, kata Gubri, juga sudah menjalankan perekonomian syariah yang diketuai oleh Wakil Presiden RI Maaruf Amin. Sementara Pemprov Riau sudah memulai dengan wakaf Riau dan Bank Riau Syariah.
Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)
Editor: Edwar Yaman
KAMPA (RIAUPOS.CO) – Safari Ramadan 1443 H Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau di Kabupaten Kampar dilaksanakan di Masjid Al-Kubro Desa Koto Perambahan Kecamatan Kampa.
Safari yang dihadiri langsung Gubernur Riau (Gubri) Drs Syamsuar MSi tersebut disambut Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH MH di Masjid Al-Kubro Padang Merbau Barat Desa Koto Perambahan, Selasa (12/4/2022).
- Advertisement -
Diawali buka bersama dan Salat Isya berjamaah dengan jemaah masjid serta rombongan dari Pemprov Riau. Sambutan diawali oleh Bupati Kampar Catur Sugeng yang menyampaikan ucapan selamat datang kepada Gubri dan rombongan.
Atas nama Pemkab Kampar, Catur Sugeng menyampaikan ucapan terima kasih kepada orang nomor satu di Riau itu yang sudah memberikan berbagai bantuan pada kesempatan tersebut. Baik untuk masjid maupun untuk sebagian masyarakat.
- Advertisement -
Pada kesempatan itu Gubri dan rombongan secara simbolis menyerahkan bantuan masjid sebesar Rp50 juta melalui CSR Bank Riau Kepri. Kemudian bantuan dari Baznas sebanyak 1.432 paket se-Riau dengan total Rp500 juta.
Selanjutnya bantuan dari Bank Syariah Indonesia KCP Bangkinang program BP Jamsostek melindungi 100 pengurus masjid dan pekerja informal untuk Desa Koto Perambahan, kesertaan BPJS Ketenagakerjaan perangkat desa serta menyerahkan karpet untuk masjid.
Gubri menyampaikan, kunjungan ini bukan hanya Safari Ramadan semata, tapi juga silaturahmi yang tertunda karena pandemi Covid-19 dua tahun ini.
"Kami juga ingin mendengar dan mengetahui persoalan-persoalan yang ada di daerah, termasuk Kampar," jelas Syamsuar.
Dilanjutkan Gubri, Pemprov Riau saat ini masih fokus pada pengembangan ekonomi syariah guna kesejahteraan umat. Bahkan pemerintah pusat, kata Gubri, juga sudah menjalankan perekonomian syariah yang diketuai oleh Wakil Presiden RI Maaruf Amin. Sementara Pemprov Riau sudah memulai dengan wakaf Riau dan Bank Riau Syariah.
Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)
Editor: Edwar Yaman