Senin, 1 Juli 2024

Ditargetkan 2024 Pembangunan Jalan Poros di Bengkalis Tuntas

BENGKALIS (RIAUPOS.CO)  – Salah satu program strategis dan prioritas Bupati Bengkalis Kasmarni yang tertuang dalam visi-misi serta RPJMD 2021-2025 adalah menuntaskan secara bertahap jalan poros dan penghubung yang menjadi akses utama ekonomi masyarakat. Bahkan ditargetkan selama tiga tahun (2024), pembangunan seluruh jalan poros tuntas dikerjakan.

Demikian disampaikan Plt Kepala Dinas PUPR Bengkalis, Ardiansyah, Ahad (31/10/2021).

- Advertisement -

Menurutnya, termasuk usulan dan keluhan warga di media sosial terkait kondisi jalan Desa Muara II, Kecamatan Siak Kecil.

"Ya, perlu kami sampaikan melalui Dinas PUPR  yang memiliki peta jalan, menjadi titik prioritas untuk disentuh secara bertahap. Namun masyarakat mohon bersabar, karena dengan luasan wilayah dan kondisi keuangan di APBD yang terus mengalami penurunan kami akan berusaha secara maksimal untuk menuntaskan persoalan infrastruktur ini," ujarnya.

Baca Juga:  37 UKM Terima Sertifikat Halal

Menurut Ardiansyah, untuk kondisi jalan  sudah pernah dilakukan dan untuk tahun depan kita sudah mengalokasikan anggaran Jalan Sadar Jaya menuju Muara II dengan anggaran sebesar Rp10 miliar. Mohon doanya, kita tetap konsiten secara bertahap dan berkelanjutan menyelesaikan infrastruktur utama.

- Advertisement -

Disebutkannya lagi, cakupan wilayah dan luasan wilayah Kabupaten Bengkalis tentunya Pemerintah berusaha proporsional dalam mengelola APBD. Ini supaya berkeadilan bagi semua wilayah dan mendapat sentuhan pembangunan secara bertahap, tapi pasti semua tersentuh pembangunan.

"Termasuk jalan lingkar Pulau Rupat, Insyaallah 3 tahun ke depan secara bertahap akan menunjukkan progres yang sangat signifikan, dan akses menuju parawisata Rupat akan mudah dijangkau," tersangnya.

Ardiansyah juga mengatakan, termasuk jalan lingkar Pulau Bengkalis di Kecamatan Bantan, dari Desa menuju Muntai Barat, Insyaallah 3 tahun k edepan juga akan mengalami progres yang signifikan.

’Ya, kalau APBD kita terus naik dan sehat mungkin jalan lingkar akan tuntas kita kerjakan, termasuk jalan Ketam Putih menuju Sekodi secara bertahap akan tuntas. Jalan Gajah Mada Duri, sampai batas Kecamatan Pinggir dan sampai menuju Bagan Boneo, semuanya kita kejar progressnya sesuai dengan kemampuan APBD kita, mohon doa dan dukungannya masyarakat kabupaten Bengkalis," harap Ardiansyah.

Baca Juga:  Heboh, di Bengkalis, Jasad Perempuan Muda Ditemukan di Septic Tank

 

Laporan: Abu Kasim (Bengkalis)

Editor: E Sulaiman

BENGKALIS (RIAUPOS.CO)  – Salah satu program strategis dan prioritas Bupati Bengkalis Kasmarni yang tertuang dalam visi-misi serta RPJMD 2021-2025 adalah menuntaskan secara bertahap jalan poros dan penghubung yang menjadi akses utama ekonomi masyarakat. Bahkan ditargetkan selama tiga tahun (2024), pembangunan seluruh jalan poros tuntas dikerjakan.

Demikian disampaikan Plt Kepala Dinas PUPR Bengkalis, Ardiansyah, Ahad (31/10/2021).

Menurutnya, termasuk usulan dan keluhan warga di media sosial terkait kondisi jalan Desa Muara II, Kecamatan Siak Kecil.

"Ya, perlu kami sampaikan melalui Dinas PUPR  yang memiliki peta jalan, menjadi titik prioritas untuk disentuh secara bertahap. Namun masyarakat mohon bersabar, karena dengan luasan wilayah dan kondisi keuangan di APBD yang terus mengalami penurunan kami akan berusaha secara maksimal untuk menuntaskan persoalan infrastruktur ini," ujarnya.

Baca Juga:  Kapolsek Mandau: Warga dan Pelaku Usaha Harus Taat Aturan PSBB

Menurut Ardiansyah, untuk kondisi jalan  sudah pernah dilakukan dan untuk tahun depan kita sudah mengalokasikan anggaran Jalan Sadar Jaya menuju Muara II dengan anggaran sebesar Rp10 miliar. Mohon doanya, kita tetap konsiten secara bertahap dan berkelanjutan menyelesaikan infrastruktur utama.

Disebutkannya lagi, cakupan wilayah dan luasan wilayah Kabupaten Bengkalis tentunya Pemerintah berusaha proporsional dalam mengelola APBD. Ini supaya berkeadilan bagi semua wilayah dan mendapat sentuhan pembangunan secara bertahap, tapi pasti semua tersentuh pembangunan.

"Termasuk jalan lingkar Pulau Rupat, Insyaallah 3 tahun ke depan secara bertahap akan menunjukkan progres yang sangat signifikan, dan akses menuju parawisata Rupat akan mudah dijangkau," tersangnya.

Ardiansyah juga mengatakan, termasuk jalan lingkar Pulau Bengkalis di Kecamatan Bantan, dari Desa menuju Muntai Barat, Insyaallah 3 tahun k edepan juga akan mengalami progres yang signifikan.

’Ya, kalau APBD kita terus naik dan sehat mungkin jalan lingkar akan tuntas kita kerjakan, termasuk jalan Ketam Putih menuju Sekodi secara bertahap akan tuntas. Jalan Gajah Mada Duri, sampai batas Kecamatan Pinggir dan sampai menuju Bagan Boneo, semuanya kita kejar progressnya sesuai dengan kemampuan APBD kita, mohon doa dan dukungannya masyarakat kabupaten Bengkalis," harap Ardiansyah.

Baca Juga:  Heboh, di Bengkalis, Jasad Perempuan Muda Ditemukan di Septic Tank

 

Laporan: Abu Kasim (Bengkalis)

Editor: E Sulaiman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari