PEKANBARU ( RIAUPOS.CO) -Vaksinasi massal direncanakan akan digelar Asosiasi Badan Usaha Jasa Pengamanan Indonesia (Abujapi) Provinsi Riau bersama Harian Riau Pos, Kamis (14/10/2021) mendatang. Vaksinasi massal akan mengambil tempat di Gedung Graha Pena Riau (GPR) Jalan HR Soebrantas.
Rencana menggelar vaksinasi massal ini menjadi bahasan dalam kunjungan Pengurus Abujapi Provinsi Riau ke Redaksi Riau Pos, Selasa (5/10) siang tadi. Tak kurang dari 263 orang ditargetkan bisa divaksin 14 Oktober mendatang.
Pengurus Abujapi Provinsi Riau yang turut hadir dalam kunjungan ini adalah Ketua umum Abujapi Riau Edi Darmawi, Sekretaris Umum Kasdi Albasyri dan Sekretaris Eksekutif Sari Mainani P. Mereka diterima oleh Wakil Direktur Utama Riau Pos Ahmad Dardiri.
Disampaikan Ketum Abujapi Riau Edi Darmawi, vaksinasi massal bersama Riau Pos ini bisa terlaksana atas dukungan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo).
"Bersama Riau Pos kita rencanakan digelar Kamis 14 Oktober 2021 nanti," jelasnya.
Dia melanjutkan, secra nasional, Abujapi sudah turut serta menggelar vaksinasi massal selama sebulan terakhir.
"Beberapa minggu lalu kita adakan di salah satu tempat anggota kita untuk 280 orang. Kita dapat jatah untuk 550 orang di Riau, " urainya.
Untuk vaksinasi 14 Oktober mendatang, ditargetkan 263 orang bisa mendapatkan vaksin.
"Karena masyarakat sekitar Riau Pos membutuhkan itu, kita buka juga peserta di sekitar Riau Pos juga," imbuhnya
Wakil Direktur Utama Riau Pos Ahmad Dardiri menyambut baik dan mengapresiasi langkah Abujapi Riau menggandeng Riau Pos untuk menyediakan tempat vaksinasi massal di Graha Pena Riau. Sebagai pusat perkantoran yang modern dan terintegrasi, Graha Pena Riau sudah beberapa kali dipercaya menjadi lokasi dilaksanakannya vaksinasi massal.
"Saya sangat mengapresiasi ini. Kemarin juga vaksinasi keliling Pemerintah Kota Pekanbaru pernah dilaksanakan di sini (Graha Pena Riau, red). Masyarakat antusias," kata dia.
Lebih lanjut disampaikannya, pihaknya terbuka untuk bekerja sama dengan siapa saja yang ingin menggelar vaksinasi di Graha Pena Riau.
"Kami ingin gedung ini siapapun yang mau bekerja sama untuk vaksinasi kami terbuka, " singkatnya.
Laporan: M Ali Nurman (Pekanbaru)
Editor: E Sulaiman