MADRID (RIAUPOS.CO) – Kompetisi Liga Spanyol 2020-2021 baru saja menyudahi laga pekan ke-24. Sejauh ini, penyerang Atletico Madrid, Luis Suarez dan Lionel Messi (Barcelona) menjadi kandidat terkuat peraih sepatu emas di kompetisi tersebut.
Sebab kedua pemain yang bersahabat itu berada di jajaran teratas dalam daftar pencetak gol terbanyak di Liga Spanyol 2020-2021. Suarez dan Messi sama-sama telah membukukan 16 gol.
Bagi Suarez sendiri, selain menargetkan gelar juara bersama Atletico di Liga Spanyol, sejak awal ia juga mengincar gelar individu sebagai pencetak gol terbanyak di kompetisi tersebut. Alasannya karena ia mau membuktikan diri.
Suarez mau membuktikan diri kepada Barcelona yang telah membuangnya bahwa ia masih menjadi pemain yang tajam di lini depan. Sebab seperti yang diketahui, Suarez dibuang dari Barcelona karena klub tersebut menganggap bahwa striker asal Uruguay itu sudah tua dan tak bisa produktif lagi.
Jadi, mengincar trofi pencetak gol terbanyak di Liga Spanyol 2020-2021 menjadi salah satu cara untuk Suarez membuktikan diri. Untuknya, niat baik Suarez itu berjalan sangat mulus sampai sejauh ini karena ia memimpin daftar pencetak gol tersebut meski jumlah golnya sama dengan Messi.
Suarez pun merasa di usianya yang ke-34 tahun, kualitas menyerangnya tak berubah sedikit pun. Baginya yang terpenting adalah menjaga pikiran agar tetap yakin bahwa ia bisa terus bersaing untuk menjadi yang terbaik.
“Yang penting adalah pikiran. Sangat penting untuk menjadi kuat di kepala Anda dan merasa bahwa Anda memiliki sarana untuk membalikkan situasi sulit," jelas Suarez, melansir dari Marca, Selasa (23/2/2021).
"Itu selalu menjadi salah satu karakteristik saya, saya tidak pernah menyerah, bahkan di saat-saat sulit. Sebab semua ini adalah masalah harga diri,” tambah pemain yang dulunya juga pernah membawa Liverpool itu.
"Setelah bertahun-tahun di Barcelona, saya ingin menunjukkan bahwa saya masih bisa berguna di level tertinggi, terutama dalam sepakbola Spanyol,” tambahnya.
Suarez tampaknya benar-benar sakit hati karena dianggap usia sudah membuat tampil melempem. Gara-gara alasan itu, ia pun memilih pergi dari Barcelona dan bergabung dengan Atletico agar bisa membuktikan diri bahwa dirinya masih sangat tajam. Suarez pun kaget dengan cara Barcelona menendangnya.
Padahal Suarez merasa sudah sangat berkontribusi kepada Barcelona. Bahkan pemain asal Uruguay itu sudah mencetak sejarah di klub tersebut dengan menjadi pencetak gol terbanyak kedua di sepanjang sejarah Barcelona, yakni dengan 195 gol dari 283 penampilannya di berbagai kompetisi.
Sumber: Marca/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun