ROMA (RIAUPOS.CO) – AS Roma menundukkan Cagliari dengan skor tipis 1-0 dalam duel pekan ke-22 Serie A 2021/2022, di Stadio Olimpico, Senin (17/1/2022) dini hari WIB.
Hasil ini belum mengubah posisi Roma di daftar klsemen sementara. Serigala Ibukota masih berada di posisi keenam dengan nilai 35, tepat di bawah Juventus.
Cagliari sendiri juga belum beranjak dari zona degradasi, yakni di peringkat 18 dengan nilai 16. Namun nilai mereka hanya terpaut dua poin dari Venezia yang tepat satu strip di atasnya.
Pertandingan berjalan seimbang dan berlangsung dalam tempo tinggi. Gol tunggal Roma di laga ini datang dari penalti pemain debutan, Sergio Oliveira, di menit ke-33.
Roma lebih dominan menguasai bola dan melepas lebih banyak tembakan, tapi Cagliari justru lebih berbahaya setiap kali mendapatkan peluang.
Roma mencoba mengontrol pertandingan sejak awal, tapi Cagliari menunjukkan perlawanan sepadan. Pertandingan langsung berjalan intens di 10 menit pertama.
Serangan-serangan Roma tampak mengandalkan kecepatan para penyerang. Cagliari memasang garis pertahanan rendah, Roma terus mengurung.
Meski kalah dominan, Cagliari justru tampak lebih berbahaya setiap kali mendapatkan serangan balik. Pertahanan Roma tampak panik, tapi masih bisa bertahan.
Menit ke-33, Roma mendapatkan hadiah penalti untuk handball Dalbert. Oliveira yang baru didatangkan dari FC Porto, maju sebagai algojo dan menuntaskannya dengan sepakan ke sudut kanan bawah.
Di babak kedua, pertandingan berjalan jauh lebih terbuka. Cagliari lebih aktif melawan, giliran Roma yang tertekan di wilayah bermain sendiri.
Cagliari beberapa kali melepas serangan berbahaya, tapi Roma masih bisa bertahan. Belum ada gol tambahan hingga menit ke-70, tempo pertandingan mulai menurun.
Tidak ada gol tambahan di sisa laga. Wasit pun meniup peluit panjang. Skor 1-0 untuk kemenangan Roma.
SUSUNAN PEMAIN
AS Roma XI: Patricio; Vina, Kumbulla, Mancini, Matiland-Niles (90' Keramitsis); Oliveira, Veretout; Afyena Gyan (75' Shomurodov), Mkhitaryan, Zaniolo (86' Karsdorp); Abraham
Cagliari XI: Cragno; Carboni, Goldaniga, Altare; Dalbert (80' Lykogiannis), Deiola, Pereiro (69' Nandez), Marin, Zappa; Pavoletti, Pedro
Sumber: ESPN/News/Soccerway
Editor: Hary B Koriun