ADA konsekuensi yang harus diterima seorang anak akibat perceraian kedua orangtuanya. Selain tertekan dan menjadi pribadi introvert, bisa juga hubungan dengan salah satu orangtuanya tidak akrab.
Aktris Wulan Guritno menyadari hal itu. Ia memiliki seorang putri kandung dari pernikahannya bersama Attila Syach pada 1998 lalu, Shaloom Razade Syach. Sayangnya, pernikahan antara Wulan dan Attila hanya bertahan selama kurang lebih 2 tahun.
Kini, 20 tahun berlalu, rupanya Shaloom dan ayah kandungnya tersebut kurang memiliki hubungan komunikasi yang baik. Hal itu disampaikan langsung oleh Wulan dalam akun Youtube Channel 3SecondTV milik Soleh Solihun.
"Kalau Shaloom dengan papa kandungnya dekat nggak?" tanya Soleh Solihun pada Wulan dan Shaloom.
"Ya mungkin gini cara positif menggambarkannya adalah belum dibukakan jalan sama Yang di Atas untuk punya relationship lagi. Gitu saja sih gampangnya, simpelnya," jelas Wulan Guritno.
Sayangnya, wanita 39 tahun itu memilih untuk tidak menjelaskan alasan dari hubungan kurang baik antara anaknya dan mantan suaminya. Ia justru terlihat sangat berhati-hati dan hanya menyebut bahwa hingga kini Tuhan belum memberikan jalan agar keduanya bisa bertemu serta berkomunikasi dengan baik.
"Karena pada saat keinginan itu ada dari kedua belah pihak, niat itu ada, setelah niat kan nggak bisa cuma niat aja, harus ada pergerakanlah istilahnya," jelasnya.
"Nanti kalau itu semua sudah in line kan universe akan conspires, Tuhan juga menjawab. Nah kalau itunya urutan acara belum bener gimana? 'Ah pingin komunikasi lagi ah sama anak', kalau nggak ada tindakan gimana?" tambahnya.
Kendati demikian, bintang film I Am Hope ini tak menutup kemungkinan bahwa ke depannya hubungan Shaloom dan Attila akan membaik. Kini ia hanya tinggal menunggu jalan tersebut dibukakan oleh sang pencipta.
"Pernah kalau komunikasi. Kontak iya, kalau hati ke hati, ketemu, itu belum," tuturnya.
"Jadi lihat aja aja ke depan. Sekarang kan males lah punya masalah. Apa yang bisa diselesaikan secara baik-baik, lebih baik, gitu kan. Jadi nggak menutup kemungkinan apa-apa. Tapi ya memang jawaban yang tepat jalannya belum ada, belum dikasih," kata Wulan mengakhiri.
Sumber: JPNN/News/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun