Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Lingkaran Mata Panda, Tutupi dengan Concealer

JAKARTA(RIAUPOS.CO) – Saat kurang tidur dan lelah karena pekerjaan, sebagian orang mendapati warna hitam membentuk lingkaran di bawah matanya. Kondisi ini disebut dengan istilah mata panda. Tentunya Anda bisa tak percaya diri jika memulai hari dan bertemu klien dengan lingkaran mata yang gelap kan?

Nah salah satu cara menyiasati mata panda adalah dengan concealer. Concealer dapat menutupi lingkaran hitam dan kantung mata di bawahnya. Concealer adalah senjata yang bisa digunakan melawan noda dan lingkaran hitam. Sehingga lingkaran hitam dapat menutupi dan menyembunyikan semua kekurangan.

Tetapi tidak selalu mudah untuk menyembunyikannya meski sudah pakai concealer. Tetap saja kantong mata masih terlihat. Bukan soal merek, tetapi lebih kepada kiat dan trik untuk membuat concealer lebih efektif seperti dilansir dari Pink Villa, Kamis (24/10).

Baca Juga:  Dewas Akan Evaluasi Pimpinan KPK

1. Pakai Krim Mata

Gunakan krim pelembab di bawah mata dan biarkan kulit menyerapnya sebelum Anda mengaplikasikan apa pun pada mata. Cara ini membantu mempersiapkan dasar bagi kulit sebelum gunakan make-up.

2. Selektif Pilih Concealer

Anda mungkin telah memilih warna yang tepat tetapi jangan-jangan formulanya tak cocok untuk kulit. Jika memiliki kulit kering, concealer kering atau stik mungkin bukan ide yang bagus. Sebaliknya, krim concealer berbahan cair tidak dapat bekerja dengan baik untuk kulit berminyak.

3. Salah Warna

Bisa jadi Anda mungkin menggunakan warna yang salah. Jika ingin mengaplikasikan riasan bertema merah muda, gunakanlah concealer dengan warna yang sama. Dan jika ingin mengaplikasikan make-up bertema peach atau oranye, pilihlah concealer warna kuning yang lebih tua.

Baca Juga:  Hilal di Bawah Ufuk, Idulfitri 13 Mei

4. Gunakan Korektor

Jangan takut menggunakan korektor untuk mengoreksi nada dasar mata dan lingkaran hitam. Gunakan korektor atau lipstik merah atau oranye untuk menutupi lingkaran hitam dengan sempurna.
Ilustrasi. Gunakan beauty blender untuk meratakan concealer. (Magazine)

5. Jangan Menggosok Concealer

Cukup oleskan dan tepuk-tepuk sangat ringan dengan sentuhan. Gunakan kuas atau beauty blender untuk mengoleskannya dan haluskan dengan tangan.

6. Pakai Highlighter

Tambahkan highlighter dan concealer untuk mata bagian bawah. Sehingga menciptakan ilusi bahwa mata lebih cerah dari biasanya.

Editor : Deslina
Sumber: Jawapos.com

JAKARTA(RIAUPOS.CO) – Saat kurang tidur dan lelah karena pekerjaan, sebagian orang mendapati warna hitam membentuk lingkaran di bawah matanya. Kondisi ini disebut dengan istilah mata panda. Tentunya Anda bisa tak percaya diri jika memulai hari dan bertemu klien dengan lingkaran mata yang gelap kan?

Nah salah satu cara menyiasati mata panda adalah dengan concealer. Concealer dapat menutupi lingkaran hitam dan kantung mata di bawahnya. Concealer adalah senjata yang bisa digunakan melawan noda dan lingkaran hitam. Sehingga lingkaran hitam dapat menutupi dan menyembunyikan semua kekurangan.

- Advertisement -

Tetapi tidak selalu mudah untuk menyembunyikannya meski sudah pakai concealer. Tetap saja kantong mata masih terlihat. Bukan soal merek, tetapi lebih kepada kiat dan trik untuk membuat concealer lebih efektif seperti dilansir dari Pink Villa, Kamis (24/10).

Baca Juga:  Presiden dan Gubri Salat Istisqa di Masjid Amrullah

1. Pakai Krim Mata

- Advertisement -

Gunakan krim pelembab di bawah mata dan biarkan kulit menyerapnya sebelum Anda mengaplikasikan apa pun pada mata. Cara ini membantu mempersiapkan dasar bagi kulit sebelum gunakan make-up.

2. Selektif Pilih Concealer

Anda mungkin telah memilih warna yang tepat tetapi jangan-jangan formulanya tak cocok untuk kulit. Jika memiliki kulit kering, concealer kering atau stik mungkin bukan ide yang bagus. Sebaliknya, krim concealer berbahan cair tidak dapat bekerja dengan baik untuk kulit berminyak.

3. Salah Warna

Bisa jadi Anda mungkin menggunakan warna yang salah. Jika ingin mengaplikasikan riasan bertema merah muda, gunakanlah concealer dengan warna yang sama. Dan jika ingin mengaplikasikan make-up bertema peach atau oranye, pilihlah concealer warna kuning yang lebih tua.

Baca Juga:  Penolakan DOB di Papua Masih Terjadi, PRP Ancam Demo Lumpuhkan Kota

4. Gunakan Korektor

Jangan takut menggunakan korektor untuk mengoreksi nada dasar mata dan lingkaran hitam. Gunakan korektor atau lipstik merah atau oranye untuk menutupi lingkaran hitam dengan sempurna.
Ilustrasi. Gunakan beauty blender untuk meratakan concealer. (Magazine)

5. Jangan Menggosok Concealer

Cukup oleskan dan tepuk-tepuk sangat ringan dengan sentuhan. Gunakan kuas atau beauty blender untuk mengoleskannya dan haluskan dengan tangan.

6. Pakai Highlighter

Tambahkan highlighter dan concealer untuk mata bagian bawah. Sehingga menciptakan ilusi bahwa mata lebih cerah dari biasanya.

Editor : Deslina
Sumber: Jawapos.com

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari