Jumat, 22 November 2024

Pelaku Penembakan Bos Pelayaran Ditangkap

- Advertisement -

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Jajaran Polda Metro Jaya akhirnya berhasil menangkap pelaku penembakan terhadap bos pelayaran berinisial S, 51, di Jakarta Utara. Pelaku dikabarkan diciduk di dua wilayah di luar Jakarta.

“Ya benar (sudah ditangkap),” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus saat dikonfirmasi, Senin (24/8).

- Advertisement -

Kendati demikian, Yusri belum merinci ihwal penangkapan ini. Belum diketahui pula berapa orang yang ditangkap. Polisi baru akan menyampaikan keterangan resmi siang nanti.

“Hari ini kami akan merilis kasusnya,” jelas Yusri.

Sebelumnya, warga Kelapa Gading, Jakarta Utara digegerkan dengan penemuan jasad di Ruko Royal Gading Square pada Kamis (13/8) siang. Saat ditemukan, kondisi korban cukup memprihatinkan. Karena terdapat cukup banyak luka di bagian tubuhnya.

- Advertisement -
Baca Juga:  Kasetpres Wakili Presiden Jokowi Serahkan Bantuan Banjir

Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto membenarkan jenazah diduga sebagai korban penembakan. Sebab luka di bagian tubuhnya identitik dengan luka akibat tertembus peluru. Korban diduga ditembak berulang kali dari arah belakang.

“Iya benar. Korban diduga korban penembakan,” ucap Budhi saat dikonfirmasi, Kamis (13/8).

Tak lama setelahnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengungkap identitas korban penembakan di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Korban adalah seorang bos perusahaan pelayaran berinisial S, 51.

“Korban adalah pekerja swasta, pemilik perusahaan. Pengusaha untuk perusahaan di bidang pelayaran,” ujar Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (13/8).

 

Sumber: Jawapos.com

Baca Juga:  Komnas HAM Kecam Peretasan Situs Tempo

Editor: E Sulaiman

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Jajaran Polda Metro Jaya akhirnya berhasil menangkap pelaku penembakan terhadap bos pelayaran berinisial S, 51, di Jakarta Utara. Pelaku dikabarkan diciduk di dua wilayah di luar Jakarta.

“Ya benar (sudah ditangkap),” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus saat dikonfirmasi, Senin (24/8).

- Advertisement -

Kendati demikian, Yusri belum merinci ihwal penangkapan ini. Belum diketahui pula berapa orang yang ditangkap. Polisi baru akan menyampaikan keterangan resmi siang nanti.

“Hari ini kami akan merilis kasusnya,” jelas Yusri.

- Advertisement -

Sebelumnya, warga Kelapa Gading, Jakarta Utara digegerkan dengan penemuan jasad di Ruko Royal Gading Square pada Kamis (13/8) siang. Saat ditemukan, kondisi korban cukup memprihatinkan. Karena terdapat cukup banyak luka di bagian tubuhnya.

Baca Juga:  Bupati Doakan TNI Semakin Jaya

Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto membenarkan jenazah diduga sebagai korban penembakan. Sebab luka di bagian tubuhnya identitik dengan luka akibat tertembus peluru. Korban diduga ditembak berulang kali dari arah belakang.

“Iya benar. Korban diduga korban penembakan,” ucap Budhi saat dikonfirmasi, Kamis (13/8).

Tak lama setelahnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengungkap identitas korban penembakan di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Korban adalah seorang bos perusahaan pelayaran berinisial S, 51.

“Korban adalah pekerja swasta, pemilik perusahaan. Pengusaha untuk perusahaan di bidang pelayaran,” ujar Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (13/8).

 

Sumber: Jawapos.com

Baca Juga:  Pinangki Bantah Seluruh Dakwaan

Editor: E Sulaiman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari