Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Coronavirus Hancur dengan Air?

Beredar informasi yang mengklaim bahwa virus corona akan hancur dengan air. Informasi ini pertama kali beredar dalam bentuk artikel berjudul "Dr Luthfi Parewangi Sebut Wudhu Dapat Hancurkan Coronavirus" yang dimuat di situs gosulses.com pada Senin, 27 Januari 2020.

Menanggapi hal tersebut, salah seorang dokter spesialis penyakit dalam di Kota Makassar, Dr dr Luthfi Parewangi SpPD mengatakan, bahwa masyarakat Indonesia tidak perlu terlalu khawatir dengan virus tersebut. Menurutnya wilayah Indonesia salah satu negara yang kaya akan air. Ia menjelaskan bahwa Coronavirus akan hancur dengan air. Salah satu yang bisa dilakukan khususnya untuk umat Muslim adalah dengan menjaga air wudhu.

"Mengenai virus Corona kita di Indonesia tidak perlu terlalu waswas, pertama kita kaya dengan air. Virus-virus itu akan cepat hancur dengan air apalagi kaum muslim berwudu 5 kali sehari semalam membersihkan mulut hidung. Itu adalah rahmat tersendiri di luar dari nilai ibadah yang ada di dalam Islam. Virus-virus itu akan mati ketika kita berwudu, jagalah wudu Anda," ujarnya.

Baca Juga:  Laporkan Novel Baswedan,Roy Suryo: Dewi Tanjung Cari Sensasi

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Cek Fakta Medcom.id dan Tim Periksa Fakta AFP, klaim bahwa Virus Corona akan hancur dengan air adalah klaim yang salah. Ahli kesehatan mengatakan air biasa tidak bisa membunuh virus, dan pedoman dari lembaga kesehatan merekomendasikan agar orang-orang mencuci tangan dengan air dan sabun untuk dapat membunuh virus.

Dilansir Detik.com, Vaksinolog dari OMNI Hospitals Pulomas dr Dirga Sakti Rambe SpPD, menegaskan informasi tersebut keliru. "Tidak benar. Sampai saat ini tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa virus corona bisa mati dengan air biasa. Disinfektan yang dapat membunuhnya: alkohol dengan kadar minimal 70 poersen, klorin, hidrogen peroksida, dan kloroform. Virus ini juga mati pada pemanasan dengan suhu 56 C minimal selama 30 menit," jelasnya, Ahad (2/2)

Lembaga Kesehatan Dunia (WHO) juga mengatakan kepada AFP melalui email pada 12 Maret 2020 bahwa untuk membunuh virus, WHO merekomendasikan agar anda mencuci tangan dengan sabun dan air atau membersihkannya secara teratur dengan pembersih tangan berbahan alkohol. WHO juga merekomendasikan orang-orang membersihkan permukaan perabotan dengan disinfektan, misalnya bangku dapur dan meja kerja.

Baca Juga:  Yulismar, Guru SMPN 8 Pekanbaru Raih Dua Gelar Juara

WHO telah menerbitkan pedoman tentang cara menghindari infeksi virus corona di situs resmi mereka, yang berisikan tips cara mencuci tangan yang benar. "Mencuci tangan menggunakan sabun dan air atau menggunakan pembersih tangan berbahan alkohol akan membunuh virus yang berada di tanganmu," tulis WHO dalam pedoman itu.

Kementerian Kesehatan RI juga mengunggah video di Twitter tentang cara mencegah penularan virus corona, termasuk mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir. Kemenkes juga menganjurkan masjid dan musala untuk menjaga kebersihan tempat wudu dan toilet dengan cairan disinfektan.***

Sumber; https://turnbackhoax.id

Beredar informasi yang mengklaim bahwa virus corona akan hancur dengan air. Informasi ini pertama kali beredar dalam bentuk artikel berjudul "Dr Luthfi Parewangi Sebut Wudhu Dapat Hancurkan Coronavirus" yang dimuat di situs gosulses.com pada Senin, 27 Januari 2020.

Menanggapi hal tersebut, salah seorang dokter spesialis penyakit dalam di Kota Makassar, Dr dr Luthfi Parewangi SpPD mengatakan, bahwa masyarakat Indonesia tidak perlu terlalu khawatir dengan virus tersebut. Menurutnya wilayah Indonesia salah satu negara yang kaya akan air. Ia menjelaskan bahwa Coronavirus akan hancur dengan air. Salah satu yang bisa dilakukan khususnya untuk umat Muslim adalah dengan menjaga air wudhu.

- Advertisement -

"Mengenai virus Corona kita di Indonesia tidak perlu terlalu waswas, pertama kita kaya dengan air. Virus-virus itu akan cepat hancur dengan air apalagi kaum muslim berwudu 5 kali sehari semalam membersihkan mulut hidung. Itu adalah rahmat tersendiri di luar dari nilai ibadah yang ada di dalam Islam. Virus-virus itu akan mati ketika kita berwudu, jagalah wudu Anda," ujarnya.

Baca Juga:  UKM Meranti Terima Dana Kemitraan Hampir Rp1 Miliar

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Cek Fakta Medcom.id dan Tim Periksa Fakta AFP, klaim bahwa Virus Corona akan hancur dengan air adalah klaim yang salah. Ahli kesehatan mengatakan air biasa tidak bisa membunuh virus, dan pedoman dari lembaga kesehatan merekomendasikan agar orang-orang mencuci tangan dengan air dan sabun untuk dapat membunuh virus.

- Advertisement -

Dilansir Detik.com, Vaksinolog dari OMNI Hospitals Pulomas dr Dirga Sakti Rambe SpPD, menegaskan informasi tersebut keliru. "Tidak benar. Sampai saat ini tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa virus corona bisa mati dengan air biasa. Disinfektan yang dapat membunuhnya: alkohol dengan kadar minimal 70 poersen, klorin, hidrogen peroksida, dan kloroform. Virus ini juga mati pada pemanasan dengan suhu 56 C minimal selama 30 menit," jelasnya, Ahad (2/2)

Lembaga Kesehatan Dunia (WHO) juga mengatakan kepada AFP melalui email pada 12 Maret 2020 bahwa untuk membunuh virus, WHO merekomendasikan agar anda mencuci tangan dengan sabun dan air atau membersihkannya secara teratur dengan pembersih tangan berbahan alkohol. WHO juga merekomendasikan orang-orang membersihkan permukaan perabotan dengan disinfektan, misalnya bangku dapur dan meja kerja.

Baca Juga:  Ngepel

WHO telah menerbitkan pedoman tentang cara menghindari infeksi virus corona di situs resmi mereka, yang berisikan tips cara mencuci tangan yang benar. "Mencuci tangan menggunakan sabun dan air atau menggunakan pembersih tangan berbahan alkohol akan membunuh virus yang berada di tanganmu," tulis WHO dalam pedoman itu.

Kementerian Kesehatan RI juga mengunggah video di Twitter tentang cara mencegah penularan virus corona, termasuk mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir. Kemenkes juga menganjurkan masjid dan musala untuk menjaga kebersihan tempat wudu dan toilet dengan cairan disinfektan.***

Sumber; https://turnbackhoax.id

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari