DUMAI (RIAUPOS.CO)- Keterbatasan anggaran untuk melakukan pembangunan, Pemerintah mengajak sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) menggali potensi dalam memperoleh pendapatan asli daerah (PAD) yang nantinya akan digunakan sebagai anggaran pembangunan fasilitas umum di Kota Dumai ini.
Dinas perhubungan yang selama ini menjadi salah satu OPD penyumbang PAD diharapkan dapat terus diandalkan dan meningkatkan PAD Dumai dari berbagai bidang yang ada.
Bahkan Wali Kota Dumai, H. Paisal berharap Dishub dapat menjadi OPD penyumbang PAD terbesar di Kota Dumai.
"Saya minta Kadishub dan seluruh jajaran dilingkup Dinas Perhubungan untuk tetap solid dan kompak serta memiliki komitmen bersama, saya yakin dengan begitu Dishub dapat memecah rekor sebagai penyumbang PAD terbesar di Kota Dumai," ujar Wako, Rabu (11/5).
Untuk memenuhi target PAD perlu ada terobosan-terobosan baru dari kepala Dinas Perhubungan selalu pimpinan dan komitmen bersama seluruh ASN dan TKPK Dinas Perhubungan dalam menjalankan instruksi dari pimpinan.
"Kita sadari saat ini salah satu pendapatan terbesar Dinas Perhubungan berasal dari kantong parkir yang berada di Jalan Soekarno Hatta dan karcis masuk di Kelurahan Bukit Timah. Semua pembayaran sudah dilakukan secara elektronik, namun harus tetap dilakukan pengawasan guna menekan kebocoran anggaran," kata Paisal.
Jika perlu kata Paisal, tindak tegas kalau memang anggota di lapangan yang bermain namun jangan lupa berikan penghargaan kepada anggota yang bekerja.
Seluruh ASN dan TKPK di lingkup Dishub Kota Dumai untuk selalu menjaga kekompakan dan terus memberikan pelayanan yang maksimal untuk masyarakat khususnya dalam menjalankan salah satu dari program Dumai Berkhidmat yaitu Khidmat Penerangan.
Dan juga karena Dishub merupakan salah satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbesar.
"Kami mohon kepada Said dan seluruh jajaran dilingkup Dinas Perhubungan untuk tetap solid dan kompak serta memiliki komitmen bersama, saya yakin dengan begitu Dishub dapat memecah rekor sebagai penyumbang PAD terbesar di Kota Dumai," pungkasnya.(mx12/rpg)