Minggu, 7 Juli 2024

Idham Rombak Jajaran Perwira

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Belum sebulan menjabat sebagai Kapolri, Jenderal Pol Idham Azis langsung melakukan perombakan jabatan di internal Korps Bhayangkara. Sejumlah nama-nama beken berpangkat perwira tinggi dan perwira menengah mendapat promosi jabatan.

Beberapa nama itu antara lain, Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Firli yang kini dipromosikan menjadi Kabarhakam Polri, menggantikan Komjen Pol Condro Kirono yang dipindah sebagai Analis Kebijakan Utama Baharkam Polri.

- Advertisement -

Promosi ini termasuk kado manis bagi Firli. Sebab, pada jabatan barunya dia akan menambah bintang di pundaknya, dari dua menjadi tiga. Terlebih bulan depan dia pun akan dilantik sebagai Ketua KPK periode 2019-2023.

Posisi Firli sebagai Kapolda Sumsel akan digantikan oleh Irjen Pol Priyo Widyanto yang sebelumnya menjabat Kapolda Kalimantan Timur (Kaltim). Nama besar lain yang dirotasi yakni, Kakorlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri menjadi Korsahli Kapolri. Posisinya akan digantikan oleh Brigjen Pol Istiono yang sebelumnya menjabat Kapolda Kepulauan Bangka Belitung.

Baca Juga:  Saat Puncak Kemarau, Bisa Tak Mandi Selama Seminggu

Selanjutnya ada nama Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Pol Nico Afinta yang dipromosikan menjadi Sahlisospol Kapolri. Dia akan digantikan oleh Kombes Pol Ferdy Sambo. Sementara Bareskrim, Dirtipidter Brigjen Pol Fadil Imran dipromosikan menjadi Sahlisosbud Kapolri. Posisinya digantikan oleh Kombes Pol Mohamad Agung Budijono.

- Advertisement -

Nama tenar terakhir yang dipromosikan yakni Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo menjadi Karobinkar SSDM Polri. Dia akan digantikan oleh Kombes Pol Argo Yuwono yang saat ini menjabat Kabid Humas Polda Metro Jaya. Untuk menggantikan posisi Argo di Polda, Idham Azis menunjuk Kombes Pol Yusri Yunus.

As SDM Kapolri Irjen Pol Eko Indra Heri mengatakan, mutasi jabatan ini merupakan sesuatu yang wajar dilakukan. Sebab perpindahan ini dilakukan untuk meneruskan kepemimpinan anggota yang  pensiun, atau ditugaskan di luar struktur Polri. Sehingga penggantian dilakukan.

Baca Juga:  Pemerintah Percepat Pelaksanaan PTM Terbatas

"Termasuk juga para Kapolres yang mendapat jabatan promosi sehingga diganti dengan personel yang lain," kata Eko saat dikonfirmasi, Jumat (8/11).

Rotasi sejumlah jabatan strategis Polri ini tertuang dalam surat telegram Kapolri Nomor ST/3020/XI/KEP/2019 tertanggal 8 November 2019. Dalam surat telegram ini disebutkan bahwa anggota yang mendapat promosi akan menjalankan tugas barunya selambat-lambatnya 14 hari setelah surat telegram dikeluarkan.

Sumber : Jawapos.com
Editor : Rinaldi

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Belum sebulan menjabat sebagai Kapolri, Jenderal Pol Idham Azis langsung melakukan perombakan jabatan di internal Korps Bhayangkara. Sejumlah nama-nama beken berpangkat perwira tinggi dan perwira menengah mendapat promosi jabatan.

Beberapa nama itu antara lain, Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Firli yang kini dipromosikan menjadi Kabarhakam Polri, menggantikan Komjen Pol Condro Kirono yang dipindah sebagai Analis Kebijakan Utama Baharkam Polri.

Promosi ini termasuk kado manis bagi Firli. Sebab, pada jabatan barunya dia akan menambah bintang di pundaknya, dari dua menjadi tiga. Terlebih bulan depan dia pun akan dilantik sebagai Ketua KPK periode 2019-2023.

Posisi Firli sebagai Kapolda Sumsel akan digantikan oleh Irjen Pol Priyo Widyanto yang sebelumnya menjabat Kapolda Kalimantan Timur (Kaltim). Nama besar lain yang dirotasi yakni, Kakorlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri menjadi Korsahli Kapolri. Posisinya akan digantikan oleh Brigjen Pol Istiono yang sebelumnya menjabat Kapolda Kepulauan Bangka Belitung.

Baca Juga:  Prabowo Belum Pastikan Penuhi Permintaan Luhut Panjaitan

Selanjutnya ada nama Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Pol Nico Afinta yang dipromosikan menjadi Sahlisospol Kapolri. Dia akan digantikan oleh Kombes Pol Ferdy Sambo. Sementara Bareskrim, Dirtipidter Brigjen Pol Fadil Imran dipromosikan menjadi Sahlisosbud Kapolri. Posisinya digantikan oleh Kombes Pol Mohamad Agung Budijono.

Nama tenar terakhir yang dipromosikan yakni Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo menjadi Karobinkar SSDM Polri. Dia akan digantikan oleh Kombes Pol Argo Yuwono yang saat ini menjabat Kabid Humas Polda Metro Jaya. Untuk menggantikan posisi Argo di Polda, Idham Azis menunjuk Kombes Pol Yusri Yunus.

As SDM Kapolri Irjen Pol Eko Indra Heri mengatakan, mutasi jabatan ini merupakan sesuatu yang wajar dilakukan. Sebab perpindahan ini dilakukan untuk meneruskan kepemimpinan anggota yang  pensiun, atau ditugaskan di luar struktur Polri. Sehingga penggantian dilakukan.

Baca Juga:  Pemerintah Percepat Pelaksanaan PTM Terbatas

"Termasuk juga para Kapolres yang mendapat jabatan promosi sehingga diganti dengan personel yang lain," kata Eko saat dikonfirmasi, Jumat (8/11).

Rotasi sejumlah jabatan strategis Polri ini tertuang dalam surat telegram Kapolri Nomor ST/3020/XI/KEP/2019 tertanggal 8 November 2019. Dalam surat telegram ini disebutkan bahwa anggota yang mendapat promosi akan menjalankan tugas barunya selambat-lambatnya 14 hari setelah surat telegram dikeluarkan.

Sumber : Jawapos.com
Editor : Rinaldi

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari