Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Bupati Apresiasi Pelaksanaan Vaksinasi bagi Pelajar

(RIAUPOS.CO) – BUPATI Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong mendorong agar vaksinasi yang kini menjadi prioritas dari pemerintah dapat terus ditingkatkan pelaksanaan. 

Selain itu agar kegiatan vaksinasi juga mendapatkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat sehingga pada tahap pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Harapan itu disampaikan bupati pada saat menghadiri kegiatan vaksinasi bagi pelajar yang dipusatkan di aula utama Sekolah Wahidin di Bagansiapiapi, baru-baru ini. Pada kesempatan itu ditargetkan sebanyak 300 siswa tingkat SMP dan SMA Wahidin mengikuti vaksinasi tahap pertama.

Vaksinasi bagi pelajar tersebut seiring dengan digelarnya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Rohil yang kini masih dalam status Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level III.

Baca Juga:  Festival Sastra Sungai Jantan Harus Diapresiasi Masyarakat Riau

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH Sik, Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rackhman Wahyudi SIP MIPol, Kadisdikbud Rohil HM Nur Hidayat SH, Plt Kadiskominfotiks Hermanto Uban SSos, Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH, dan Kepala Puskesmas Bagansiapiapi dr Erwinto.

Bupati menjelaskan bahwa saat ini ditargetkan pemberian vaksinasi sebanyak 300 siswa di yayasan perguruan Wahidin Bagansiapiapi, selain itu ada juga beberapa siswa yang telah dilakukan vaksinasi covid 19 seperti kemarin di pondok pesantren Al Majidiyah Bagan Batu juga sebanyak 300 santri. "Kemudian nanti ada beberapa titik lagi yakni tepatnya juga akan mengadakan vaksinasi di SMA 1 Bangko, Bagansiapiapi untuk dilakukan vaksinasi Covid-19," katanya.

Baca Juga:  Investigasi Korban Meninggal

Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rackhman Wahyudi SIP MI Pol mengatakan saat ini serbuan vaksinasi tidak hanya difokuskan kepada orang dewasa saja. Tetapi juga terhadap pelajar yang berusia 12 hingga 17 tahun juga dilakukan serbuan vaksinasi. "Saat ini difokuskan vaksinnya kepada pelajar secara bertahap, baik itu pelajar di sekolah negeri maupun swasta, termasuk santri yang belajar di pondok pesantren," katanya. 

Ditambahkan Dandim bahwa vaksinasi khusus pelajar telah disediakan sebanyak 1.000 vial dosis jenis CoronaVac (vaksin sinovac).(adv)

(RIAUPOS.CO) – BUPATI Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong mendorong agar vaksinasi yang kini menjadi prioritas dari pemerintah dapat terus ditingkatkan pelaksanaan. 

Selain itu agar kegiatan vaksinasi juga mendapatkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat sehingga pada tahap pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik dan lancar.

- Advertisement -

Harapan itu disampaikan bupati pada saat menghadiri kegiatan vaksinasi bagi pelajar yang dipusatkan di aula utama Sekolah Wahidin di Bagansiapiapi, baru-baru ini. Pada kesempatan itu ditargetkan sebanyak 300 siswa tingkat SMP dan SMA Wahidin mengikuti vaksinasi tahap pertama.

Vaksinasi bagi pelajar tersebut seiring dengan digelarnya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Rohil yang kini masih dalam status Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level III.

- Advertisement -
Baca Juga:  BPBD Serahkan Masker, Sabun dan Hand Sanitizer

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH Sik, Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rackhman Wahyudi SIP MIPol, Kadisdikbud Rohil HM Nur Hidayat SH, Plt Kadiskominfotiks Hermanto Uban SSos, Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH, dan Kepala Puskesmas Bagansiapiapi dr Erwinto.

Bupati menjelaskan bahwa saat ini ditargetkan pemberian vaksinasi sebanyak 300 siswa di yayasan perguruan Wahidin Bagansiapiapi, selain itu ada juga beberapa siswa yang telah dilakukan vaksinasi covid 19 seperti kemarin di pondok pesantren Al Majidiyah Bagan Batu juga sebanyak 300 santri. "Kemudian nanti ada beberapa titik lagi yakni tepatnya juga akan mengadakan vaksinasi di SMA 1 Bangko, Bagansiapiapi untuk dilakukan vaksinasi Covid-19," katanya.

Baca Juga:  Festival Sastra Sungai Jantan Harus Diapresiasi Masyarakat Riau

Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rackhman Wahyudi SIP MI Pol mengatakan saat ini serbuan vaksinasi tidak hanya difokuskan kepada orang dewasa saja. Tetapi juga terhadap pelajar yang berusia 12 hingga 17 tahun juga dilakukan serbuan vaksinasi. "Saat ini difokuskan vaksinnya kepada pelajar secara bertahap, baik itu pelajar di sekolah negeri maupun swasta, termasuk santri yang belajar di pondok pesantren," katanya. 

Ditambahkan Dandim bahwa vaksinasi khusus pelajar telah disediakan sebanyak 1.000 vial dosis jenis CoronaVac (vaksin sinovac).(adv)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari