Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Anies Sebut Keperluan Pengungsi Terpenuhi

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menemui pengungsi banjir di GOR Pengadegan, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (4/1). Anies yang didampingi Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Matali tiba dengan menaiki sepeda. Kedatangannya guna memastikan terpenuhinya kebutuhan pengungsi.

Sesaat tiba di lokasi warga menghampiri dan berswafoto. Camat Pancoran, Rizki Adhari dan Lurah Pengadegan Azhari tampak bersiap memberikan laporan terkini. Dalam safarinya ke beberapa lokasi Kelurahan Pengadegan menjadi konsentrasi baginya. Tercatat ada 548 warga Pengadegan Timur yang mengungsi.

"Alhamdulillah kebutuhan-kebutuhan mereka terpenuhi dengan baik," kata Anies di lokasi.

Anies mengakui banjir di Pengadegan Timur belum surut semuanya. Hal itu karena banjir di Kampung Lubang belum tuntas disedot.

Baca Juga:  Dukung Program Polisi

"Saya memang berkeliling ke berbagai tempat di kampung-kampung, memeriksa kondisinya. Kemudian sekolah-sekolah, memastikan sekolah siap operasi pada hari Senin yang akan datang, dan juga di tempat pengungsian seperti ini," bebernya.

Meski begitu Anies menyiagakan semua infrastruktur, alat-alat, dan personel untuk mengantisipasi banjir di musim hujan ini

"Seperti kemarin juga curah hujan luar biasa, alhamdulilah kita bisa mengendalikan meskipun tidak sempurna dan 85 persen wilayah Jakarta kemarin, aman," imbuhnya.

Sementara itu Ayu Ningsih mengaku senang orang nomor satu di DKI Jakarta menjenguk para pengungsi. Kondisi mereka seolah-olah diperhatikan betul baik kebutuhan sandang, dan papan meski hanya sementara.

"Tadi ditanya kesehatan saya dan si kecil. Allhamdulilah semua sehat. Makanan juga dapet setiap hari," ujar Ayu yang sudah mengungsi sejak Selasa (1/1) lalu.

Baca Juga:  Astri Humairoh Raih Juara Dua

Kebutuhan lainnya juga sempat ditanyakan ke Ayu oleh Anies. Ibu berkaca mata itu pun menjelaskan jika kebutuhan lain sudah terpenuhi. "Saya bilang cukup terpenuhi, karena semuanya sudah disediakan di sini," pungkasnya.

Sumber : Jawapos.com
Editor : Rinaldi

 

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menemui pengungsi banjir di GOR Pengadegan, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (4/1). Anies yang didampingi Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Matali tiba dengan menaiki sepeda. Kedatangannya guna memastikan terpenuhinya kebutuhan pengungsi.

Sesaat tiba di lokasi warga menghampiri dan berswafoto. Camat Pancoran, Rizki Adhari dan Lurah Pengadegan Azhari tampak bersiap memberikan laporan terkini. Dalam safarinya ke beberapa lokasi Kelurahan Pengadegan menjadi konsentrasi baginya. Tercatat ada 548 warga Pengadegan Timur yang mengungsi.

- Advertisement -

"Alhamdulillah kebutuhan-kebutuhan mereka terpenuhi dengan baik," kata Anies di lokasi.

Anies mengakui banjir di Pengadegan Timur belum surut semuanya. Hal itu karena banjir di Kampung Lubang belum tuntas disedot.

- Advertisement -
Baca Juga:  Orang Tua Diminta Kenali Ciri-ciri Anak Korban Child Grooming

"Saya memang berkeliling ke berbagai tempat di kampung-kampung, memeriksa kondisinya. Kemudian sekolah-sekolah, memastikan sekolah siap operasi pada hari Senin yang akan datang, dan juga di tempat pengungsian seperti ini," bebernya.

Meski begitu Anies menyiagakan semua infrastruktur, alat-alat, dan personel untuk mengantisipasi banjir di musim hujan ini

"Seperti kemarin juga curah hujan luar biasa, alhamdulilah kita bisa mengendalikan meskipun tidak sempurna dan 85 persen wilayah Jakarta kemarin, aman," imbuhnya.

Sementara itu Ayu Ningsih mengaku senang orang nomor satu di DKI Jakarta menjenguk para pengungsi. Kondisi mereka seolah-olah diperhatikan betul baik kebutuhan sandang, dan papan meski hanya sementara.

"Tadi ditanya kesehatan saya dan si kecil. Allhamdulilah semua sehat. Makanan juga dapet setiap hari," ujar Ayu yang sudah mengungsi sejak Selasa (1/1) lalu.

Baca Juga:  Poang, Karya yang Lahir dari Kolaborasi

Kebutuhan lainnya juga sempat ditanyakan ke Ayu oleh Anies. Ibu berkaca mata itu pun menjelaskan jika kebutuhan lain sudah terpenuhi. "Saya bilang cukup terpenuhi, karena semuanya sudah disediakan di sini," pungkasnya.

Sumber : Jawapos.com
Editor : Rinaldi

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari