Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Salah Pasangan

(RIAUPOS.CO) — SENIN 28 Oktober lalu, anak perempuan Yanti menjadi petugas pengibar bendera di sekolahnya dalam rangka Hari Sumpah Pemuda. Beberapa hari sebelumnya, anaknya meminta sang ibu membelikan sepatu paskib jenis pantofel.

Jadilah hari Ahad, sehari sebelum hari H, Yanti pergi kepusat perbelajaan di sekitar Panam. Pusat perbelanjaan itu sedang ramai pengunjung. Dan Yanti adalah orang yang tidak suka keramaian.

Yanti kemudian masuk ke salah satu toko dan menanyakan sepatu yang dicari. Si penjual mencarikan dan menemukan sepatu yang dicari. Ada juga jenis sepatu yang diperlihatkan ke Yanti. Dan pilihan Yanti jatuh ke salah satunya.

‘’Ini aja, Mbak. Sama yang itu saya beli juga,’’ kata Yanti sambil menunjuk sepatu untuk dirinya.

Baca Juga:  Lebih Dekat dengan Program CD RAPP

Setelah melakukan pembayaran, tanpa melihat isi kotak sepatu, Yanti langsung menuju ke tempat parkir mobilnya dan pulang.

Sesampai di rumah, Yanti menyuruh anaknya untuk mencoba sepatu paskib yang dibeli. Ia tak terlalu memperhatikan karena sudah harus pergi lagi bersama suaminya. Ia harus mencari baju adat untuk anak laki-laki yang juga akan dipakai hari Senin.

Di hari H. Pagi hari. Yanti sibuk mengurus segala persiapan untuk anak-anaknya sebelum berangkat ke sekolah. Setelah semua beres, ia pun mengeluarkan satu paskib anaknya. Dan ya ampun…

‘’Kok sepatunya bisa beda pasangannya?’’ Yanti shock menemukan sepatu paskib yang beda pasangan itu.

Ia pun memarahi anaknya karena tak ngomong saat mencoba. ‘’Mbak coba yang sebelah aja. Terus mbak simpan di kotaknya lagi,’’ jawab anaknya polos.

Baca Juga:  HIPMI Nilai Kebijakan Pemerintah Atasi Dampak Covid-19 Berceceran

Karena tak mungkin lagi untuk menukarkannya, Yanti menyuruh anaknya tetap memakai sepatu yang beda pasangan itu.

‘’Pakai sajalah, Mbak. Modelnya kan sama. Ukurannya juga sama. Nggak nampak pun kalau beda,’’ kata Yanti membesarkan hati. Alamaak!!!(yls)

 

 

(RIAUPOS.CO) — SENIN 28 Oktober lalu, anak perempuan Yanti menjadi petugas pengibar bendera di sekolahnya dalam rangka Hari Sumpah Pemuda. Beberapa hari sebelumnya, anaknya meminta sang ibu membelikan sepatu paskib jenis pantofel.

Jadilah hari Ahad, sehari sebelum hari H, Yanti pergi kepusat perbelajaan di sekitar Panam. Pusat perbelanjaan itu sedang ramai pengunjung. Dan Yanti adalah orang yang tidak suka keramaian.

- Advertisement -

Yanti kemudian masuk ke salah satu toko dan menanyakan sepatu yang dicari. Si penjual mencarikan dan menemukan sepatu yang dicari. Ada juga jenis sepatu yang diperlihatkan ke Yanti. Dan pilihan Yanti jatuh ke salah satunya.

‘’Ini aja, Mbak. Sama yang itu saya beli juga,’’ kata Yanti sambil menunjuk sepatu untuk dirinya.

- Advertisement -
Baca Juga:  Kondisi Kim Jong-un Tak Jelas

Setelah melakukan pembayaran, tanpa melihat isi kotak sepatu, Yanti langsung menuju ke tempat parkir mobilnya dan pulang.

Sesampai di rumah, Yanti menyuruh anaknya untuk mencoba sepatu paskib yang dibeli. Ia tak terlalu memperhatikan karena sudah harus pergi lagi bersama suaminya. Ia harus mencari baju adat untuk anak laki-laki yang juga akan dipakai hari Senin.

Di hari H. Pagi hari. Yanti sibuk mengurus segala persiapan untuk anak-anaknya sebelum berangkat ke sekolah. Setelah semua beres, ia pun mengeluarkan satu paskib anaknya. Dan ya ampun…

‘’Kok sepatunya bisa beda pasangannya?’’ Yanti shock menemukan sepatu paskib yang beda pasangan itu.

Ia pun memarahi anaknya karena tak ngomong saat mencoba. ‘’Mbak coba yang sebelah aja. Terus mbak simpan di kotaknya lagi,’’ jawab anaknya polos.

Baca Juga:  Bocor

Karena tak mungkin lagi untuk menukarkannya, Yanti menyuruh anaknya tetap memakai sepatu yang beda pasangan itu.

‘’Pakai sajalah, Mbak. Modelnya kan sama. Ukurannya juga sama. Nggak nampak pun kalau beda,’’ kata Yanti membesarkan hati. Alamaak!!!(yls)

 

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari