PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Sempat membuat resah warga sejak pagi, akhirnya sebanyak 14 pengungsi asal Rohingya diamankan Polsek Bukit Raya dari tepi Jalan T Bey, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Bukit Raya, Rabu (21/2) malam.
Awalnya, dari pagi warga melihat orang asing yang telantar di halaman Masjid Al-Ikhwan. Mendapat laporan pada sore harinya, Kapolsek Bukit Raya AKP Syafnil langsung menurunkan personel ke lokasi.
”Saat kami amankan sekitar pukul 19.00 WIB, mereka berjumlah 14 orang sudah berada di tepi Jalan T Bey. Mereka berasal dari Aceh, kemungkinan lari dari sana,” kata AKP Syafnil, Kamis (22/2).
Para pengungsi yang sebagian besar anak-anak di bawah umur. Mereka terdaftar sebagai pengungsi resmi dan terkatung-katung karena keterbatasan komunikasi.”Usai diamankan, 14 orang warga rohingya tersebut langsung kami serahkan ke Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Kota Pekanbaru di Jalan OK M Jamil,” tambah nya.
Kendati tahu asal mereka darimana, namun pihak Polsek belum mendapati informasi bagaimana mereka bisa sampai ke Kota Pekanbaru. ”Kami masih menyelidiki siapa yang mengantar mereka ke sini (Pekanbaru, red),” kata Kapolsek.(yls)
Laporan HENDRAWAN KARIMAN, Bukit Raya