Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Kerusakan Jalan Lintas Rengat-Tembilahan Membahayakan

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Edy Natar Nasution meninjau kondisi jalan lintas Rengat-Tembilahan, tepatnya di Dusun Suka Mulia, Kecamatan Kuala Cenaku, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Sabtu (9/4).

"Peninjauan saya lakukan sambil menuju ke Inhu untuk melaksanakan safari Ramadan. Saya menyempatkan juga untuk meninjau jalan yang ada di Kecamatan Kuala Cenaku, Dusun Suka Mulia," kata Wagubri.

Wagubri menerangkan, kondisi jalan lintas Rengat-Tembilahan di beberapa badan jalan terjadi kerusakan akibat longsor sehingga hal ini perlu untuk segera dikoordinasikan. 

Menurutnya, ada lebih kurang 100 meter yang perlu segera ditangani karena jalan lintas Rengat-Tembilahan ini yang menghubungkan beberapa kecamatan dan sebagai roda penggerak ekonomi masyarakat.

Baca Juga:  Perbaikan Pipa PDAM Tak Tuntas, Warga Mengeluh

"Jalan lintas ini merupakan kewenangan pemerintah pusat. Untuk itu, pihaknya akan terus membangun komunikasi terutama kepada pihak Balai Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) sehingga hal ini bisa segera tertangani," ujarnya.

Wagubri menambahkan, berdasarkan laporan dari Camat Kuala Cenaku bahwa kerusakan jalan lintas ini juga disebabkan karena muatan truk-truk yang melebihi kapasitas.

"Karena kalau kita lihat retaknya sudah sangat membahayakan. Tadi laporan dari camat mengatakan bahwa truk ini makin sering lewat, terakhir ini terkait juga dengan tingginya harga sawit, dan kenaikan harga sawit itu mempengaruhi sehingga akhirnya orang membawa sawit melebihi kapasitasnya," lanjutnya.  

Ia menambahkan, pihaknya juga akan melaporkan kondisi jalan lintas ini Gubernur Riau dan melakukan koordinasi dengan pihak BWSS. Ia berharap dengan melakukan koordinasi dengan pihak BWSS perbaikan jalan lintas ini dapat segera tertangani.

Baca Juga:  Licin, Jalan ke Kantor Pemko Macet

"Kita akan melaksanakan koordinasi kepada pihak BWSS agar hal ini bisa segera menangani," harapnya.(sol)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Edy Natar Nasution meninjau kondisi jalan lintas Rengat-Tembilahan, tepatnya di Dusun Suka Mulia, Kecamatan Kuala Cenaku, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Sabtu (9/4).

"Peninjauan saya lakukan sambil menuju ke Inhu untuk melaksanakan safari Ramadan. Saya menyempatkan juga untuk meninjau jalan yang ada di Kecamatan Kuala Cenaku, Dusun Suka Mulia," kata Wagubri.

- Advertisement -

Wagubri menerangkan, kondisi jalan lintas Rengat-Tembilahan di beberapa badan jalan terjadi kerusakan akibat longsor sehingga hal ini perlu untuk segera dikoordinasikan. 

Menurutnya, ada lebih kurang 100 meter yang perlu segera ditangani karena jalan lintas Rengat-Tembilahan ini yang menghubungkan beberapa kecamatan dan sebagai roda penggerak ekonomi masyarakat.

- Advertisement -
Baca Juga:  Kamis, Eksekusi PKL Jalan Agus Salim

"Jalan lintas ini merupakan kewenangan pemerintah pusat. Untuk itu, pihaknya akan terus membangun komunikasi terutama kepada pihak Balai Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) sehingga hal ini bisa segera tertangani," ujarnya.

Wagubri menambahkan, berdasarkan laporan dari Camat Kuala Cenaku bahwa kerusakan jalan lintas ini juga disebabkan karena muatan truk-truk yang melebihi kapasitas.

"Karena kalau kita lihat retaknya sudah sangat membahayakan. Tadi laporan dari camat mengatakan bahwa truk ini makin sering lewat, terakhir ini terkait juga dengan tingginya harga sawit, dan kenaikan harga sawit itu mempengaruhi sehingga akhirnya orang membawa sawit melebihi kapasitasnya," lanjutnya.  

Ia menambahkan, pihaknya juga akan melaporkan kondisi jalan lintas ini Gubernur Riau dan melakukan koordinasi dengan pihak BWSS. Ia berharap dengan melakukan koordinasi dengan pihak BWSS perbaikan jalan lintas ini dapat segera tertangani.

Baca Juga:  Lonjakan Harga Cabai Akibat Permintaan Tinggi

"Kita akan melaksanakan koordinasi kepada pihak BWSS agar hal ini bisa segera menangani," harapnya.(sol)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari